Tujuan pembelajaran Materi pembelajaran Metode pembelajaran : Langkah – langkah kegiatan Pertemuan Pertama

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN RPP Sekolah : SMP Negeri 2 Mejayan Mata Pelajaran : PLH Kelas Semester : VIII 2 Standar Kompetensi : 7. Melakukan upaya pelestarian lingkungan hidup di sekolah menuju terwujudnya sekolah yang peduli berbudaya lingkungan Kompetensi Dasar : 7.1 Melakukan pelestarian lingkungan tanah di sekolah dan mengimplementasikannya di lingkungan sekitar rumah dalam kehidupan sehari - hari Indikator : 1. Memahami cara – cara melakukan pelestarian lingkungan tanah 2. Mengaplikasikan pelestarian lingkungan tanah dalam kehidupan sehari –hari baik di sekolah maupun di rumah 3. Melakukan penghijauan di sekitar sekolah Alokasi Waktu : 6 x 40 menit 3 pertemuan

A. Tujuan pembelajaran

Setelah melakukan proses pembelajaran siswa dapat : 1. Menjelaskan upaya – upaya untuk menanggulangi dampak kerusakan lingkungan tanah 2. Menjelaskan manfaat penghijauan 3. Mempraktekkan cara bercocok tanam secara hidroponik 4. Mempraktekkan membuat kompos secara umum 5. Mempraktekkan pembuatan kompos secara modern

B. Materi pembelajaran

- Terjadinya kerusakan lingkungan tanah, ternyata lebih banyak disebabkan oleh perilaku menusia yang selalu tidak puas – puasnya mengeksplorasi kekayaan alam. Agar kerusakan lingkungan alam tidak berkelanjutan, dan alam bisa memulihkan kerusakan maka dibutuhkan upaya untuk menanggulangi dampak kerusakan lingkungan tanah - Penghijauan dalam arti luas merupakan segala daya untuk memulihkan, memelihara dan meningkatkan kondisi lahan agar dapat berproduksi dan berfungsi secara optimal, baik sebagai pengatur tata air atau pelindung lungkungan. - Hidroponik berarti bercocok tanam dengan menggunakan media selain tanah. Bertanam secara hidroponik membutuhkan unsur hara atau nutrient khusus

C. Metode pembelajaran :

1. Model :  Cooperative learning 2. Metode :  Diskusi  Tanya jawab  Presentasi  Observasi

D. Langkah – langkah kegiatan Pertemuan Pertama

a. Kegiatan Pendahuluan Motivasi dan Apersepsi  Guru menjelaskan tentang upaya – upaya pelestarian lingkungan tanah b. Kegiatan inti  Guru membimbing siswa dalam pembentukan kelompok  Secara berkelompok siswa melakukan studi referensi tentang upaya mengatasi dan mencegah kerusakan tanah c. Kegiatan penutup  Guru bersama siswa menyimpulkan hasil studi referensi Pertemuan Kedua a. Kegiatan Pendahuluan Motivasi dan Apersepsi :  Apa yang dimaksud pemanasan global ? b. Kegiatan inti  Siswa berdiskusi secara kelompok tentang manfaat penghijauan  Guru menjadi fasilitator dan mediator  Guru memberikan penguatan jawaban siswa dan atau memberikan jawaban yang benar dan memberikan contoh – contoh  Guru membimbing dan memantau ke masing – masing kelompok  Siswa melakukan diskusi kelompok, kemudian mengkomunikasikan hasilnya pada diskusi kelas  Guru memberikan penghargaan kepada kelompok terbaik c. Kegiatan penutup  Guru membimbing siswa membuat kesimpulan  Guru memberikan tes untuk mengetahui daya serap siswa Pertemuan ketiga a. Kegiatan Pendahuluan Motivasi dan Apersepsi :  Pernahkah kamu menyemai tanaman ? b. Kegiatan inti  Guru membimbing siswa dalam praktek pembibitan tanaman melalui penyemaian biji kegiatan 7.1.1  Guru menyarankan kepada siswa untuk menyiram media tiap 2 – 3 kali sehari  Siswa mengamati dan mencatat hasil pengamatan c. Kegiatan penutup  Guru memberi batasan pengamatan setelah 18 hari disemai  Hasil pengamatan dikumpulkan setelah 18 hari Pertemuan ke empat a. Kegiatan Pendahuluan Motivasi dan Apersepsi :  Secara klasikal guru memberikan pertanyaan apa yang dimaksud hidroponik itu b. Kegiatan inti  Guru menanyakan kepada siswa tugas pengamatan minggu lalu  Siswa berdiskusi tentang keunggulan dan kelemahan bercocok tanam secara hidroponik  Guru sebagai moderator dan fasilitator dalam diskusi kelas  Guru memberikan informasi, penguatan jawaban yang benar dan memberi contoh – contoh  Guru memberiakn penghargaan pada kelompok terbaik c. Kegiatan penutup  Guru membimbing siswa membuat kesimpulan  Guru memberikan tugas rumah Pertemuan ke lima a. Kegiatan Pendahuluan Motivasi dan Apersepsi :  Mungkinkah tanaman bisa hidup tanpa media tanah ? b. Kegiatan inti  Guru menanyakan pada siswa tentang hasil pengamatan kegiatan 7.1.1  Guru membimbing siswa melakukan kegiatan 7.1.2: 1. Menyediakan media tanam berupa arang sekam 2. Menyiapkan hasil semaian cabe pada kegiatan 7.1.1 3. Memindahkan tanaman hasil proses penyemuaian pada kegiatan 7.1.1  Media disiram air sesuai dengan kebutuhan c. Kegiatan penutup  Guru menyarankan siswa untuk melakukan perawatan dengan penyiraman dan pemupukan  Guru menyarankan siswa untuk memelihara tanaman agar dapat hidup selama mungkin dan berproduksi sebanyak mugkin Pertemuan ke enam a. Kegiatan Pendahuluan Motivasi dan Apersepsi :  Apa yang terjadi seandainya semua jenis sampah tidak didaur ulang ? b. Kegiatan inti  Guru menginformasikan kepada siswa tentang pupuk kompos  Guru membimbing siswa membuat rancangan bentuk daur ulang sampah organik membuat kompos cara umum  Guru membimbing siswa membuat rancangan bentuk daur ulang sampah organik membuat kompos cara modern  Menyarankan pada siswa pembelian sampah dilakukan 1 bulan sekali pada kompos secara umum sedang untuk cara modern selama 1 minggu c. Kegiatan penutup  Guru memberikan penghargaan pada kelompok yang hasilnya baik

E. Sumber Belajar