Kerangka Pikir Penelitian Pertanyaan Penelitian

47

E. Kerangka Pikir Penelitian

Indonesia merupakan salah satu negara multikultural terbesar di dunia. Perbedaaan-perbedaan yang ada tersebut sangatlah berpotensi menimbulkan konflik sosial. Demikian halnya dengan dunia pendidikan, di mana dunia pendidikan adalah salah satu tempat keanekaragaman tersebut bertemu. Perbedaan latar belakang peserta didik baik dari agama, kelas sosial ekonomi, budaya maupun suku dan ras sangat berpotensi menimbulkan konflik dan ketidakadilan dalam kelas. Pendidikan merupakan salah satu strategi untuk mengatasi konflik. Pendidikan sebagai tindakan untuk mengatasi permasalahan yang ditimbulkan dari adanya perbedaan, menumbuhkan sikap toleransi dan tanpa diskriminasi kepada semua peserta didik dengan latar belakang yang berbeda. Integrasi pendidikan multikultural dalam pembelajaran BIPA dapat dilakukan. Hal ini dikarenakan dalam pembelajaran BIPA sangat erat kaitannya dengan pembelajaran yang berorientasi pada bidang-bidang yang sangat berhubungan dengan keragaman. Pembelajaran Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing BIPA merupakan pembelajaran yang melibatkan individu-individu yang memiliki latar belakang yang beragam. Adanya perbedaan jabatan, umur, kebangsaan, budaya dan status sosial dalam pembelajaran Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing BIPA menjadi hal yang sangat rentan akan timbulnya konflik sosial. Perlu adanya pemahaman multikultural yang diintegrasikan dalam pembelajaran Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing BIPA. Dengan 48 pendidikan multikultural diharapkan dapat menumbuhkan sikap toleransi dan saling menghargai serta menyamakan hak semua mahasiswa dalam menyikapi perbedaan latar belakang mereka yang sangat multikultural. Gambar 1. Diagram Alur Kerangka Berpikir Gambar 1. Diagram Alur Kerangka Berpikir

F. Pertanyaan Penelitian

Pertanyaan yang akan diajukan oleh peneliti antara lain: 1. Bagaimana pendidikan multikultural dalam pembelajaran Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing BIPA di Kantor Urusan Internasional dan Kemitraan KUIK UNY? + - Tujuan pembelajaran BIPA Pendidikan multikultural dalam pembelajaran BIPA Pribadi yang saling memiliki nilai-nilai multikultural Materi ajar Metode pembelajaran Strategi pembelajaran Pembelajaran BIPA melibatkan staf KUIK, Dosen, Tutor, Mahapeserta didikdari berbagai negara,dll. Tujuan pembelajaran BIPA 49 2. Apakah tujuan pendidikan multikultural dalam pembelajaran Bahasa Indonesia bagi penutur Asing BIPA di Kantor Urusan Internasional dan Kemitraan KUIK UNY? 3. Bagaimana metode pembelajaran yang digunakan dalam pendidikan multikultural dalam pembelajaran Bahasa Indonesia bagi penutur Asing BIPA di Kantor Urusan Internasional dan Kemitraan KUIK UNY? 4. Bagaimana strategi pembelajaran yang digunakan dalam pendidikan multikultural dalam pembelajaran Bahasa Indonesia bagi penutur Asing BIPA di Kantor Urusan Internasional dan Kemitraan KUIK UNY? 5. Nilai apakah yang dibangun dari pendidikan multikultural dalam pembelajaran Bahasa Indonesia bagi penutur Asing BIPA di Kantor Urusan Internasional dan Kemitraan KUIK UNY? 6. Apa sajakah faktor pendukung dan penghambat dalam pendidikan multikultural dalam pembelajaran Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing BIPA di Kantor Urusan Internasional dan Kemitraan KUIK UNY? 50

BAB III METODE PENELITIAN

A. Pendekatan Penelitian

Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Bogdan dan Taylor yang dikutip oleh Basrowi Sudikin 2002:1 mendefinisikan metodologi kualitatif sebagai prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata, baik kata tertulis maupun lisan dari orang-orang dan perilaku yang dapat diamati. Pendekatan penelitian kualitatif diarahkan pada latar dan individu secara holistik utuh dan komprehensif, sehingga dalam hal ini tidak boleh mengisolasikan individu atau organisasi ke dalam variabel atau hipotesis, namun memandangnya sebagai satu kesatuan yang utuh. Penelitian ini bertujuan untuk menyajikan gambaran lengkap tentang semua hal yang berlaku saat ini dari hasil mencatat, menganalisis, dan kemudian menginterpretasikannya. Peneliti melakukan penelitian ini untuk mencari tahu mengenai nilai-nilai pendidikan multikultural yang dibangun dalam program pembelajaran Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing BIPA yang diselenggarakan oleh Kantor Urusan Internasional dan Kemitraan KUIK Universitas Negeri Yogyakarta serta faktor pendukung dan penghambat dalam proses pembelajarannya.