Kesimpulan Keterbatasan Penelitian KESIMPULAN DAN SARAN

146

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Berdasarkan data yang diperoleh dan dari hasil analisis yang dilakukan maka dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut: 1. Terdapat hubungan positif dan signifikan antara Motivasi Kerja dengan Kesiapan Kerja Siswa Kelas XII Program Keahlian Teknik Gambar Bangunan SMK Negeri 1 Seyegan yang ditunjukkan dengan koefisien korelasi r hitung ≥ r tabel 0,857 ≥ 0,254 dengan sumbangan efektif sebesar 73,4. 2. Tidak terdapat hubungan yang signifikan antara Nilai Praktik Kerja Industri dengan Kesiapan Kerja Siswa kelas XII Program Keahlian Teknik Gambar Bangunan SMK Negeri 1 Seyegan yang ditunjukkan dengan koefisien korelasi r hitung ≤ r tabel -0,021 ≤ 0,254 . 3. Terdapat hubungan positif dan signifikan antara Motivasi Kerja dan Nilai Praktik Kerja Industri dengan Kesiapan Kerja Siswa kelas XII Program Keahlian Teknik Gambar Bangunan SMK Negeri 1 Seyegan yang ditunjukkan dengan koefesien korelasi R 0,859, koefisien determinasi R 2 sebesar 0,738 dan F hitung ≥ F tabel 7,504 ≥ 3,15 dengan sumbangan efektif sebesar 73,8.

B. Keterbatasan Penelitian

Penelitian ini telah dilaksanakan sebaik mungkin, namun demikian masih memiliki keterbatasan antara lain : 147 1. Dalam pengambilan data motivasi kerja, peneliti hanya menggunakan kuesioner untuk menilai motivasi kerja siswa. Karena keterbatasan peneliti, penilaian motivasi kerja tidak dilakukan dengan pengamatan di kelas. 2. Dalam pengambilan data nilai praktik kerja industri peneliti hanya menggunakan metode dokumentasi, yaitu metode pengumpulan data untuk memperoleh atau mengetahui sesuatu dengan melihat arsip-arsip atau catatan dokumen yang berhubungan dengan penelitian. Dalam penelitian ini metode dokumentasi digunakan untuk mendapatkan data tentang nilai praktik kerja industri siswa kelas XIIprogram keahlian Teknik Gambar Bangunan SMK Negeri 1 Seyegan Tahun Ajaran 20142015. 3. Kesiapan kerja berhubungan dengan banyak variabel yang dapat mempengaruhinya, dalam penelitian ini variabel yang diteliti hanya motivasi kerja dan nilai praktik industri siswa. 4. Penelitian ini hanya terbatas pada satu sudut pandang, yaitu kesiapan kerja dari sudut pandang siswa, belum mengungkapkan sudut pandang kesiapan kerja dari sekolah maupun dunia industri.

C. Saran