Demografi Desa Barongan Gambaran Umum Kabupaten Kudus

Mlati Lor, Nganguk, Kramat, Demaan, Demangan, Janggalan, Damaran, Kauman, Langgar Dalam, Krandon, Singo Candi, Glantengan, Barongan, Rendeng, Kaliputu, Burikan, dan Kelurahan Purwosari, Sunggingan, Panjunan, Wergu Kulon, Wergu Wetan, Mlati Kidul, Kerjasan, Mlati Norowito, Kajeksan Batas wilayah desa Barongan antara lain sebelah Utara berbatasan dengan Desa Kaliputu, sebelah Selatan berbatasan dengan Kelurahan Panjunan, sebelah Barat berbatasan dengan Desa Glantengan dan sebelah Timur berbatasan dengan Desa Kramat.

4.1.2 Demografi Desa Barongan

Keadaan demografi Desa Barongan Kecamatan Kota, Kabupaten Kudus sampai dengan Januari 2015 berjumlah 3062 jiwa, terdiri dari laki-laki 1508 jiwa dan perempuan 1554 jiwa. Adapun klasifikasi menurut tingkat pendidikan dan jenis kelamin, serta menurut lapangan usaha, adalah sebagai berikut : Tabel 4.1 Jumlah Penduduk Menurut Tingkat Pendidikan NO Tingkat Pendidikan PENDUDUK JUMLAH PENDUDUK KETERANGN LK PR 1 TT SD 104 216 320 2 SD 253 264 517 3 SLTP 349 393 742 4 SMA 426 503 929 5 SMK 268 118 386 7 D – 3 Akademi 28 68 96 8 S – 1 31 39 70 9 S – 2 1 1 2 Jumlah 1508 1554 3062 Sumber: Data Monografi Desa Barongan Januari 2015 Data tabel 4.1 terlihat bahwa masyarakat Desa Barongan terbanyak berada di tingkat Sekolah Menengah Atas SMASLTA yaitu 929 jiwa. Dan dilanjutkan dengan SLTP yang berjumlah 742 jiwa. Sekolah Dasar berjumlah 517 jiwa. Jumlah masyarakat yang bersekolah di tingkat SD, SMPSLTP dan SMASLTA lebih banyak dibandingkan dengan masyarakat yang bersekolah di Akademi, Sarjana, maupun Pasca Sarjana. Sehingga kesenian mudah diajarkan serta dilestarikan kepada masyarakat tingkat SD, SMP, SMA yang berusia produktif dan relatif muda sehingga dalam bidang pendidikan dapat diterapkan materi wajib di pendidikan formal. Tabel 4.2 Jumlah Penduduk Menurut Profesi Mata pencaharian NO Profesi Mata Pencaharian PENDUDUK JUMLAH PENDUDUK LK PR 1 Pertanian 498 274 772 2 Industri 277 896 1173 3 Listrik,gas,air 12 12 4 Bangunan 316 316 5 Perdagangan 253 452 705 6 Bank dan Keuangan 2 7 9 7 Jasa-jasa 69 6 75 Jumlah 1508 1554 3062 Sumber: Data Monografi Desa Barongan bulan Januari 2015 Table 4.2 terlihat bahwa ada tujuh jenis mata pencaharian yang ada di Desa Barongan. Jumlah mata pencaharian terbanyak yaitu di bidang Industri dengan jumlah 1173 yang terbagi atas laki-laki 277 orang dan perempuan 896 0rang. Penduduk Desa Barongan mayoritas berprofesi dibidang Industri pabrik rokok dengan adanya pabrik rokok dapat dijadikan sebagai objek dalam penciptaan tari kretek.

4.2 Sanggar Puring Sari