PENUTUP Indikasi Jual Rugi Yang Dilakukan Oleh Perusahaan Surat Kabar Di Bali.

xiii

BAB V PENUTUP

5.1 Kesimpulan ..................................................................................................... 56 5.2 Saran-Saran ..................................................................................................... 58 DAFTAR PUSTAKA LAMPIRAN RINGKASAN SKRIPSI xiv ABSTRAK Kegiatan jual rugi merupakan bagian dari persaingan usaha tidak sehat. Pengaturan terhadap persaingan usaha tidak sehat itu sendiri ada pada Undang- Undang Republik Indonesia Nomor 5 Tahun 1999 tentang Larangan Praktek Monopoli dan Persaingan Usaha Tidak Sehat, khususnya untuk kegiatan jual rugi ini diatur dalam Pasal 20. Penelitian ini dilakukan berdasarkan adanya indikasi kegiatan jual rugi tersebut yang dilakukan oleh perusahaan surat kabar di Bali, yaitu PT. Bali Media Grafika Tribun Bali. Perusahaan yang mendistribusikan produknya di Bali ini memiliki strategi pemasaran dengan mengandalkan sokongan dana berupa subsidi dari induk perusahaannya, sehingga dapat menjualkan produk berupa surat kabar dengan harga Rp. 1000, 00. Hal ini secara tidak langsung dapat menimbulkan persaingan usaha tidak sehat dalam pasar tersebut. Maka dari itu, penelitian ini dilakukan untuk mendapatkan pemahaman tentang akibat hukum yang ditimbulkan dari kegiatan jual rugi tersebut dan menjawab indikasi kegiatan jual rugi yang dilakukan PT. Bali Media Grafika dengan disesuaikan pada klasifikasi unsur-unsur kegiatan jual rugi. Jenis penelitian ini adalah penelitian hukum empiris, dengan jenis pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kasus The Case Approach, pendekatan perundang-undangan The Statue Approach, dan pendekatan fakta The Fact Approach dan Hasil dari penelitian ini yaitu akibat hukum yang ditimbulkan dari kegiatan jual rugi tersebut ialah berupa timbulnya sanksi dari kegiatan jual rugi tersebut, mengingat kegiatan jual rugi tergolong perbuatan yang melawan hukum. Adapun sanksi-sanksi yang diberikan sudah barang tentu terlebih dahulu sanksi yang bersifat keperdataan, mengingat gugatan yang akan dilakukan merupakan gugatan di ranah keperdataan. Diikuti dengan adanya sanksi tindakan administratif, sanksi pidana dan pidana tambahan yang diatur dalam ketentuan BAB VIII mengenai SANKSI pada Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 5 Tahun 1999 tentang Larangan Praktek Monopoli dan Persaingan Usaha Tidak Sehat. Hasil dari penelitian ini juga menghasilkan bahwa memang benar PT. Bali Media Grafika Tribun Bali terindikasi melakukan kegiatan jual rugi tersebut mengingat harga yang ditawarkan jauh dari harga produk competitor lainnya di Bali. Sehingga Komisi Pengawas Persaingan Usaha seharusnya aktif dalam pengawasan tersebut. Kata kunci : Persaingan Usaha, Kegiatan Jual Rugi, Pasar. xv ABSTRACT Predatory Pricing is part of unfair competition. Unfair competition itself is on the Law No. 5 of 1999 concerning to Prohibition of Monopolistic Practices and Unfair Business Competition, particularly for loss selling activity is regulated in Article 20. This study was conducted by the indication of the loss selling activity conducted by the newspaper company in Bali, namely PT. Bali Media Grafika Tribun Bali. Companies that distribute their products in the Bali has a marketing strategy by relying on financial support from its parent company in the form of subsidies, so it can sell products in the form of a newspaper with the price of Rp. 1000, 00. It can indirectly lead to unfair competition in the market. Therefore, this study was conducted to gain an understanding of the legal consequences arising from the predatory pricing and answer indication predatory pricing conducted by PT. Bali Media Grafika Tribun Bali by adjusting the classification of elements, predatory pricing. This type of research is empirical legal research, with the type of approach used in this study is a Case Approach, Statue Approach and Fact Approach. The results of this study are the legal consequences arising from the loss selling activity is sanctioned form of occurrence of the loss selling activity, given the loss selling activities classified as acts against the law. The sanctions provided of course prior sanction is civil in nature, given the lawsuit to be done is in the realm of civil lawsuit. Followed by sanctions of administrative measures, criminal sanctions and additional penalty stipulated in the provisions of Chapter VIII of the Sanctions on the Law No. 5 of 1999 concerning to Prohibition of Monopolistic Practices and Unfair Business Competition. The results of this study also suggest that the true PT. Bali Media Grafika Tribun Bali indicated to the predatory pricing considering the price offered is far from other competitors product price in Bali. So the Business Competition Supervisory Commission should be active in the surveillance. Keywords : Competition , Predatory Pricing , Market. 16 1

BAB I PENDAHULUAN