Identifikasi Unsur-Unsur Sistem Informasi Akuntansi Penerimaan dan

123 1 Fungsi pengesahan yang dijalankan oleh General Manager Plantation, Estate Manager, Kapala Tata Usaha, Staf Keuangan dan Administrasi Keuangan. 2 Fungsi yang memerlukan kas, pada fungsi ini siapapun dapat melakukan pengambilan kas guna kepentingan operasional kebun kelapa sawit PT. Anugerah Estate. 3 Fungsi akuntansi yang dijalankan oleh Administrasi Keuangan. 4 Fungsi kas yang dijalankan oleh Kepala Tata Usaha. 5 Fungsi pembelian yang dijalankan oleh Administrasi pembelian. 6 Fungsi pemeriksa intern dijalankan oleh staf keuangan. 7 Fungsi Gudang yang dijalankan oleh Staf Gudang. 2. Prosedur-prosedur, terdapat beberapa prosedur yang bekaitan dengan sistem informasi akuntansi penerimaan dan pengeluaran pada PT. Anugerah Estate. Prosedur-prosedur yang ada adalah prosedur secara manual dan secara terkomputerisasi, yang digunakan dalam mengumpulkan, memproses, dan menyimpan data tentang penerimaan dan pengeluaaran kas PT. Anugerah Estate. Prosedur-prosedur yang terdapat pada sistem informasi akuntansi penerimaan kas pada PT. Anugerah Estate, yaitu: prosedur permintaan kas, prosedur penerimaan kas, prosedur pencatatan pas, dan prosedur penyimpanan kas. Sedangkan prosedur-prosedur yang teradapat pada sistem informasi akuntansi pengeluaran kas pada PT. Anugerah Estate, yaitu: prosedur pembuatan permintaan dana, prosedur pengeluaran kas, prosedur pencatatan kas, prosedur pembelian. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 124 3. Data, terdapat dokumen dan catatan yang berkaitan dengan sistem informasi akuntansi penerimaan dan pengeluaran kas. Dokumen yang terkait dengan penerimaan kas adalah Cek, Kuitansi, Vocher Kas, Surat Permintaan Dana Operesional SPDO, Rekening Koran Bank Mandiri, Buku Tabungan, Buku Bank dan dokumen yang terkait dengan pengeluaran kas adalah Nota Pembelian Barang, Surat Permintaan Pembelian SPP, Berita Acara Penerimaan Barang BAPB, Bin Card, Bukti Kas Keluar, Buku Tabungan, Buku Bank, Daftar Gaji, Bon Permintaan Barang. Catatan yang terkait dengan penerimaan kas adalah Buku Besar Kas, Laporan Arus Kas, Jurnal Penerimaan Kas dan catatan yang terkait dengan pengeluaran kas adalah Buku Besar Kas, Laporan Pemakaian Kas, Jurnal Pengeluaran Kas, Jurnal Penggajian. 4. Software, agar sistem informasi akuntansi pada PT. Anugerah Estate dapat berjalan dengan baik. maka dalam pencatatan segala transaksi yang bersangkutan dengan penerimaan dan pengeluaran kas, seperti pencatatan jurnal penerimaan kas, pencatatan jurnal pengeluaran kas, pencatatan buku kas, pencatatan upah gaji karyawan, dan pencatatan transaksi lainnya, PT. Anugerah Estate memasang software pada komputer-komputer yang ada di kantor PT. Anugerah Estate . Software tersebut dapat membantu fungsi-fungsi sistem informasi akuntansi penerimaan dan pengeluaran dalam menjalankan tugasnya. Software yang digunakan PT. Anugerah Estate adalah Microsoft Visual FoxPro. Dengan menggunakan Microsoft Visual FoxPro catatan maupun dokumen yang dihasilkan lebih terlihat rapi dan tersaji dalam format yang mudah dipahami. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 125 5. Infrastruktur teknologi informasi, untuk menunjang kerja sistem informasi akuntansi penerimaan dan pengeluaran agar dapat berjalan dengan baik, pada kantor PT. Anugerah Estate terdapat Infrastruktur teknologi informasi, seperti terdapat 7 tujuh unit komputer yang tersambung dengan jaringan wifi, terdapat 5 lima telepon kabel, mesin fotocopy, printer, proyektor dan scanner. Infrastruktur teknologi informasi yang ada di PT. Anugerah Estate dapat membantu berjalannya sistem informasi dan pengguna sistem informasi akuntansi agar dapat memjalankan tugasnya dan dapat membantu mempermudah tugas para fungsi agar dapat mengerjakan tugasnya dengan tepat waktu.

C. Evaluasi Unsur-Unsur Sistem Informasi Akuntansi Penerimaan dan

Pengeluaran Kas PT. Anugerah Estate Evaluasi ini bertujuan untuk membandingkan kesesuaian antara sistem informasi akuntansi penerimaan dan pengeluaran kas yang ada di PT. Anugerah Estate dengan unsur-unsur pokok sistem informasi akuntansi, Sehingga dari hasil perbandingan tersebut dapat menyimpulkan bahwa seluruh unsur sistem informasi akuntansi penerimaan dan pengeluaran kas yang ada di PT. Anugerah Estate sudah memenuhi unsur-unsur pokok sistem informasi akuntansi. Berikut ini merupakan rangkuman tabel penyesuaian unsur-unsur pokok sistem informasi akuntansi dengan sistem informasi akuntansi penerimaan dan pengeluaran kas dengan di PT. Anugerah Estate di jelaskan di Tabel 5.1, Tabel 5.2, Tabel 5.3, Tabel 5.4, Tabel 5.5, Tabel 5.6, Tabel 5.7, Tabel 5.8, Tabel 5.9, Tabel 5.10, Tabel 5.11, Tabel 5.12, Tabel 5.13, Tabel 5.14, Tabel 5.15, Tabel 5.16, Tabel 5.17, Tabel 5.18, Tabel 5.19, PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 126 5.20, Tabel 5.21, Tabel 5.22, Tabel 5.23, Tabel 5.24, Tabel 5.24, Tabel 5.26, Tabel 5.27, Tabel 5.28, Tabel 5.29, Tabel 5.30, Tabel 5.31, Tabel 5.32, Tabel 5.33, Tabel 5.34, Tabel 5.35, Tabel 5.36, Tabel 5.37, Tabel 5.38. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI