Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penulisan Ruang Lingkup Penelitian

1.2 Rumusan Masalah

Dari latar belakang yang diuraikan sebelumnya, dapat dirumuskan permasalah sebagai berikut: 1. Model fungsi permintaan apa yang valid untuk mendekati permintaan buah jeruk lokal di Kota Denpasar ? 2. Faktor-faktor apakah yang mempengaruhi permintaan konsumen terhadap buah jeruk lokal di Kota Denpasar ? 3. Bagaimanakah elastisitas permintaan buah jeruk lokal di Kota Denpasar ?

1.3 Tujuan Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah, maka adapun tujuan dari penelitian ini yaitu: 1. Mengidentifikasi model fungsi permintaan yang valid untuk mendekati permintaan buah jeruk lokal di Kota Denpasar. 2. Identifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi permintaan konsumen terhadap buah jeruk lokal di Kota Denpasar. 3. Mengestimasi elastisitas permintaan buah jeruk lokal di Kota Denpasar.

1.4 Manfaat Penulisan

Berdasarkan latar belakang, rumusan masalah, dan tujuan yang telah disampaikan diatas adapun manfaat penulisan penelitian ini yaitu: 1. Manfaat praktis Dengan adanya hasil penelitian ini, Pemerintah daerah dapat menjadikan hasil penelitian ini sebagai salah satu pertimbangan dalam mengambil kebijakan yang berkaitan dengan permintaan buah jeruk lokal di Kota Denpasar. 2. Manfaat teoritis Manfaat yang bisa didapat oleh peneliti dengan adanya penelitian ini yaitu sebagai sarana untuk mengembangkan pengetahuan yang telah didapatkan sebelumnya serta mengetahui lebih spesifik tentang apa saja faktor-faktor yang mempengaruhi permintaan buah jeruk lokal di Kota Denpasar.

1.5 Ruang Lingkup Penelitian

Penelitian ini menggunakan data primer yang di dapatkan dari melakukan wawanancara kepada responden pembeli buah jeruk lokal. Kemudian sekunder yang didapatkan dari instansi terkait yang menangani tentang buah-buahan, jumlah penduduk, jumlah hasil produksi, dan yang lainnya. Dalam penelitian ini menggunakan dua model fungsi permintaan yaitu : model fungsi Cobb-Douglas dan model fungsi linier. Kedua analisis ini bertujuan untuk mengetahui faktor- faktor apa saja yang berpengaruh terhadap permintaan dan elastisias permintaan buah Jeruk Lokal di Kota Denpasar. Kemudian hasil yang terbaik diantara kedua model fungsi permintaan tersebut, yang akan dibahas selanjutnya pada penelitian ini. Perangkat lunak analisis yang digunakan pada penelitian ini adalah SPSS 20. 9

II. TINJAUAN PUSTAKA