Kesimpulan KESIMPULAN DAN SARAN

Rinaldi Nur Ikhsan, 2013 Pengaruh Perilaku Kewirausahaan Terhadap Keberhasilan Usaha Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu 3. Hasil penelitian menunjukan bahwa perilaku kewirausahaan berpengaruh terhadap keberhasilan usaha.

5.2. Saran

Berdasarkan kesimpulan dari penelitian yang dilakukan mengenai pengaruh perilaku kewirausahaan terhadap keberhasilan usaha, maka penulis disini mencoba untuk memberikan saran baik kepada para pengusaha maupun kepada penelitian selanjutnya khususnya berkaitan dengan keberhasilan usaha, yaitu: 1. Para pengusaha yang menjalankan atau memulai bisnis keramik diharapkan memiliki perilaku kewirausahan yang baik. Karena hal itu merupakan salah satu modal pengusaha untuk terjun di dunia bisnis dan merupakan faktor penting dalam menentukan keberhasilan usaha. Apabila perilaku kewirausahaannya kurang baik maka kemungkinan akan kegagalan usahanya sangat besar. 2. Para pengusaha di Sentra Industri Keramik Plered diharapkan dapat meningkatkan keberhasilan usahanya. Hal ini dapat dilakukan apabila pengusaha bisa lebih berkreasi dalam pembuatan desain - desain baru, meningkatkan kualitas produk, memperluas jaringan pemasaran, dan tidak bergantung pada pedagang, maka keberhasilan usaha dapat meningkat. 3. Saran untuk penelitian selanjutnya diharapkan peneliti melakukan studi terhadap Sentra Industri Keramik Plered secara lebih luas lagi seperti meneliti faktor - faktor selain faktor perilaku kewirausahaan. Serta meneliti Sentra - sentra lainnya yang ada di Kabupaten Purwakarta. Rinaldi Nur Ikhsan, 2013 Pengaruh Perilaku Kewirausahaan Terhadap Keberhasilan Usaha Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu DAFTAR PUSTAKA

1. Sumber Buku Teks

Alma, Buchari. 2009. Kewirausahaan untuk Mahasiswa dan Umum. Bandung: Alfabeta Arikunto, Suharismi. 2006. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: PT Rineka Cipta Assegaf Abdullah, 2001. Kamus Akuntansi. Jakarta: PT. Mario Grafika Astamoen, Moko P. 2005. Entrepreneruship: Dalam Perspektif Kondisi Bangsa Indonesia . Bandung: Alfabeta Guntur, Effendi M. 2009. Pemberdayaan Ekonomi Rakyat: Transformasi Perekonomian rakyat Menuju Kemandirian dan Berkeadilan . Jakarta: CV Sagung Seto. Kasmir. 2006. Kewirausahaan. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada Niswonger, C. Rollin; Philip E. Fess, [and] Carl S. Warren,1992. Prinsip- prinsip akuntansi , Terjemahan Marianus Sinaga, Edisi 14, Jilid 1. Jakarta: Erlangga. Noor, Henry Faizal. 2007. Ekonomi Manajerial. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada Rye, David E. 1995. The Vest Pocket Entrepreneur. Alih bahasa: Pujaatmaka. New York: Prentice-Hall, Inc Englewood Cliffs Sudarman, Ari. 2004. Teori Ekonomi Mikro. Jakarta: BPFE Sugiyono. 2008. Metode Penelitian Bisnis. Bandung: Alfabeta Sugiyono. 2008. Statistika Untuk Penelitian. Bandung: Alfabeta Suryana. 2003. Kewirausahaan: Pedoman Praktis, Kiat dan Proses Menuju Sukses. Jakarta: Salemba empat Suryana. 2008. Kewirausahaan: Pedoman Praktis, Kiat dan Proses Menuju Sukses. Jakarta: Salemba Empat