Jumlah Penduduk Sarana Kesehatan Tenaga Kesehatan

41 BAB IV HASIL PENELITIAN 4.1 Gambaran Umum Lokasi Penelitian 4.1.1 Gambaran Umum Puskesmas Aek Songsongan Kecamatan Bandar Pulau Kabupaten Asahan Secara Geografis Puskesmas Aek Songsongan terletak ± 60 km dari ibu kota Kabupaten Asahan. Luas wilayah 73.500 Ha dengan ketinggian ± 180 meter di atas permukaan laut. Puskesmas Aek Songsongan bertanggung jawab terhadap pembangunan kesehatan di tiga Kecamatan, yaitu Kecamatan Aek Songsongan, Kecamatan Bandar Pulau, dan Kecamatan Rahuning. Puskesmas Aek Songsongan ini memiliki wilayah kerja administratif yang terdiri dari 26 desa dan 159 dusun, dengan batas – batas wilayah sebagai berikut: - Sebelah Utara berbatasan dengan Kecamatan Bandar Pasir Mandoge - Sebelah Selatan berbatasan dengan Kebupaten Toba Samosir - Sebelah Barat berbatasan dengan Kabupaten Toba Smosir - Sebelah Timur berbatasan dengan Kecamatan Pulau Rakyat

4.1.2 Jumlah Penduduk

Berdasarakan data yang di terbitkan Badan Pusat Statistik penduduk di wilayah kerja Puskesmas Aek Songsongan yang membawahi 3 kecamatan, yaitu kecamatan Aek Songsongan, kecamatan Rahuning dan kecamatan Bandar Pulau tahun 2013 sebanyak 54.717 jiwa dengan jumlah penduduk laki –laki sebanyak 28.127 jiwa dan perempuan sebanyak 26.590 jiwa. Universitas Sumatera Utara Secara berturut – turut dapat digambarkan jumlah penduduk terbanyak berada di kecamatan Bandar Pulau yaitu 20.874 jiwa dan jumlah penduduk yang paling sedikit terdapat di kecamatan Aek Songsongan yaitu 16.794 jiwa.

4.1.3 Sarana Kesehatan

Sarana kesehatan di wilayah Kerja Puskesmas Aek Songsongan terdiri dari : Tabel 4.1 Distribusi Jumlah Sarana Kesehatan Di Wilayah Kerja Puskesmas Aek Songsongan Kecamatan Bandar Pulau Tahun 2014 No. Jenis Sarana Jumlah 1. Puskesmas 1 2. Puskesmas Pembantu 8 3. Poskesdes 11 4. Posyandu 75 Sumber : Profil Puskesmas Aek Songsongan tahun 2014

4.1.4 Tenaga Kesehatan

Jumlah tenaga kesehatan yang terdapat di wilayah kerja Puskesmas Aek Songsongan adalah sebagai berikut : Tabel 4.2 Distribusi Jumlah Tenaga Kerja Di Wilayah Kerja Puskesmas Aek Songsongan Kecamatan Bandar Pulau Tahun 2014 : No. Indikator Jumlah 1. Dokter Umum 1 Gigi - 2. Perawat SPK 3 D3 5 S1 - 3. Bidan D1 6 D3 32 4. Analis SMAK 1 D3 1 5. Kesehatan Lingkungan D3 1 Sumber: profil Puskesmas Aek Songsongan Kecamatan Bandar Pulau tahun 2014. Universitas Sumatera Utara 4.2 Analisis Univariat 4.2.1 Faktor Individu Tabel 4.3 Distribusi Frekuensi Berdasarkan Karakteristik Responden Di Wilayah Kerja Puskesmas Aek Songsongan Kecamatan Bandar Pulau No. Karakteristik Responden F 1. Umur 22 - 34 Tahun 30 78,9 35 - 60 Tahun 8 21,1 Jumlah 38 100,0

2. Tingkat Pendidikan

D I 6 15,8 D III 32 84,2 Jumlah 38 100,0

3. Masa Kerja

5 Tahun 28 73,7 ≥ 5 Tahun 10 26,3 Jumlah 38 100,0 Berdasarkan Tabel 4.3 diatas dapat dilihat distribusi responden berdasarkan kategori umur 22-34 tahun terdapat 30 bidan 78,9, sedangkan bidan yang berusia 35-60 tahun ada sebanyak 8 orang 21,1. Distribusi responden berdasarkan tingkat pendidikan tamat D1 terdapat 6 orang bidan 15,8, sedangkan 32 bidan lainnya 84,2 berpendidikan D3. Distribusi responden berdasarkan kategori masa kerja 5 tahun terdapat 28 bidan 73,7, sedangkan 10 bidan la innya 26,3 bekerja selama ≥ 5 Tahun.

4.2.2 Pengetahuan

Pengetahuan bidan dalam pelayanan ANC di kategorikan menjadi menjadi 3 yaitu baik dan kurang baik untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada Tabel 4.5 dibawah ini: Universitas Sumatera Utara