Sasaran Pengujian Kendaraan Bermotor Manfaat Pengujian Kendaraan Bermotor

33 2. Sederhana, mengandung arti prosedurtata cara pelayanan diselenggarakan secara mudah, cepat, tepat, tidak berbelit-belit, mudah dipahami dan mudah dilaksanakan oleh masyarakat yang meminta pelayanan; 3. Kejelasan dan kepastian transparan, mengandung akan arti adanya kejelasan dan kepastian; 4. Keterbukaan, mengandung arti prosedurtata cara persyaratan, satuan kerja pejabat penanggung jawab pemberi pelayanan, waktu penyelesaian, rincian waktutarif serta hal-hal lain yang berkaitan dengan proses pelayanan wajib diinformasikan secara terbuka agar mudah diketahui dan dipahami oleh masyarakat, baik diminta maupun tidak diminta; 5. Efisiensi, mengandung arti hal-hal berkaitan langsung dengan pencapaian sasaran pelayanan dengan tetap memperhatikan keterpaduan antara persyaratan dan pengulangan dengan produk pelayanan yang berkaitan; 6. Ketepatan waktu, kriteria ini mengandung arti pelaksanaan pelayanan masyarakat dapat diselesaikan dalam kurun waktu yang telah ditentukan; 7. Responsif, lebih mengarah pada daya tanggap dan cepat menanggapi apa yang menjadi masalah, kebutuhan dan aspirasi masyarakat yang dilayani; Berdasarkan uraian tersebut di atas, maka dapat digambarkan ke dalam gambar kerangka pikir sebagai berikut: 34 Gambar 2.1. Kerangka Pikir EFEKTIVITAS PELAYANAN PENGUJIAN KENDARAAN BERMOTOR DALAM RANGKA MENINGKATKAN PENDAPATAN ASLI DAERAH PADA DINAS PERHUBUNGAN KOTA BANDAR LAMPUNG Kebijakan Pemerintah Pelayanan publik Pengujian Kendaraan bermotor Dinas Perhubungan Kota Bandar Lampung Pendapatan Asli Daerah 1. Efektif 2. Sederhana 3. Kejelasan dan kepastian transparan 4. Keterbukaan 5. Efisiensi 6. Ketepatan waktu 7. Responsif Moenir, 2010: 98

BAB III. METODE PENELITIAN

A. Tipe Penelitian

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas pelayanan pengujian kendaraan bermotor dalam rangka meningkatkan Pendapatan Asli Daerah pada Dinas Perhubungan Kota Bandar Lampung, maka penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Penelitian deskriptif mempelajari masalah-masalah dalam masyarakat serta situasi-situasi, termasuk tentang hubungan, kegiatan-kegiatan, sikap-sikap, pandangan-pandangan, serta proses-proses yang sedang berlangsung dan pengaruh-pengaruh dari suatu fenomenal. Dalam penelitian kualitatif, pengumpulan data tidak dipandu oleh teori, tetapi dipandu oleh fakta-fakta yang ditemukan pada saat penelitian di lapangan. Oleh karena itu, analisis data yang dilakukan bersifat induktif berdasarkan fakta-fakta yang ditemukan dan kemudian dapat dikonstruksikan menjadi hipotesis atau teori. Dengan demikian, dalam penelitian kualitatif, analisis data dilakukan untuk membangun hipotesis dan teori. Berkaitan dengan penelitian yang peneliti lakukan, peneliti akan menggambarkan efektivitas pelayanan pengujian kendaraan bermotor dalam rangka meningkatkan Pendapatan Asli Daerah pada Dinas Perhubungan Kota Bandar Lampung