Kerangka Konseptual Penelitian Hipotesis

Berdasarkan Tabel 2.2 menunjukkan bahwa rangsangan pemasaran san yang lainnya masuk kedalam “kotak hitam” pembeli dan menghasilkan tanggapan pembeli. Rangsangan dari luar terdiri dari produk, harga, tempat, promosi. Sedangkan rangsangan lingkungan terdiri dari kekuatan dan peristiwa utama yang terjadi dilingkungan makro pembeli yang meliputi ekonomi, teknologi, politik dan kebudayaan. Seluruh rangsangan ini melewati kotak hitam pembeli dan menghasilkan keputusan membeli dari pembelian mencakup keputusan produk, pilihan merk, pilihan penjualan, waktu pembelian dan jumlah pembelian.

2.2.7 Kerangka Konseptual Penelitian

Penyusunan kerangka konseptual penelitian ini diharapkan dapat mempermudah penelitian dalam menguraikan secara sistematis pokok permasalahan yang akan dibahas. Kerangka konseptual dalam penelitian ini dapat digambarkan seperti Gambar 2.1 H1 Gambar 2.1 : Kerangka Konseptual Penelitian Kebudayaan X 1 Kelas Sosial X 2 Kelompok Referensi X 3 Keluarga X 4 Faktor Lingkungan Ekstern X : KEPUTUSAN PEMBELIAN KONSUMEN Y H2a H2b H2c H2d Berdasarkan Gambar 2.1 dapat dijelaskan secara keseluruhan simultan dari pengaruh variabel lingkungan ekstern yang meliputi kebudayaan X 1 , kelas sosial X 2 , kelompok referensi X 3 dan keluarga X 4 yang berpengaruh langsung pada variabel keputusan pembelian konsumen Y. Dan secara individu parsial dari pengaruh variabel lingkungan ekstern meliputi : H 2a = Kebudayaan seperti halnya kebiasaan-kebiasaan pemakaian yang banyak pada sepeda Motor Yamaha Mio berpengaruh terhadap keputusan pembelian sepeda motor Yamaha Mio di Kecamatan Tanggul. H 2b = Kelas sosial yang terdiri dari berbagai tingkat golongan penghasilan yang berpengaruh terhadap keputusan pembelian sepeda motor Yamaha Mio di Kecamatan Tanggul. H 2c = Kelompok referensi yang terdiri dari teman atau tetangga berpengaruh terhadap keputusan pembelian sepeda motor Yamaha Mio di kecamatan Tanggul. H 2d = Keluarga yang mempunyai hubungan erat yang bisa mempengerahui keputusan pembelian sepeda motor Yamaha Mio di Kecamatan Tanggul.

2.2.8 Hipotesis

Dengan uraian kerangka konseptual tersebut dan tinjauan teori yang telah diuraikan sebelumnya, maka diajukan hipotesis penelitian sebagai berikut : H1 = Lingkungan ekstern yang meliputi kebudayaan X 1 , kelas sosial X 2 , kelompok referensi X 3 dan keluarga X 4 mempunyai pengaruh secara simultan terhadap keputusan pembelian konsumen Y sepeda motor Yamaha Mio pada masyarakat di Kecamatan Tanggul. H 2a = Kebudayaan berpengaruh secara parsial terhadap keputusan pembelian sepeda motor Yamaha Mio pada masyarakat Kecamatan Tanggul. H 2b = Kelas sosial, berpengaruh secara parsial terhadap keputusan pembelian sepeda motor Yamaha Mio pada masyarakat Kecamatan Tanggul. H 2c = Kelompok referensi, berpengaruh secara parsial terhadap keputusan pembelian sepeda motor Yamaha Mio pada masyarakat Kecamatan Tanggul. H 2d = Keluarga berpengaruh secara parsial terhadap keputusan pembelian sepeda motor Yamaha Mio pada masyarakat Kecamatan Tanggul. 17

BAB 3. METODE PENELITIAN