Destruksi Sampel Penentuan TDS Total Dissolved Solids dan TSS Total Suspended Solid

3.3.3 Destruksi Sampel

Sebanyak 50 mL sampel dimasukkan dalam beaker glass. Ditambahkan 5 mL HNO 3p . Dipanaskan sampel diatas hotplate sampai setengah volume awal lalu didinginkan. Disaring ke dalam labu ukur 50 mL dengan kertas saring. Diencerkan kembali dengan akuades sampai garis tanda dan dihomogenkan.

3.3.4 Penentuan TDS Total Dissolved Solids dan TSS Total Suspended Solid

Sebanyak 50 mL sampel disaring menggunakan kertas saring Whatman No.42 dan ditampung didalam gelas beaker 250 mL. Sebelumnya terlebih dahulu massa kertas saring Whatman No.42 dan gelas beaker 250 mL telah diukur massa kosongnya dengan menggunakan neraca elektrik. Setelah itu, kertas saring Whatman No.42 dan endapan dikeringkan didalam oven sampai suhu 105ºC dan dimasukkan kedalam desikator, kemudian diukur massa kertas saring yang diukur sebagai padatan tersuspensi dan gelas beaker 250 mL yang berisi larutan sampel diuapkan diatas hotplate sampai air menguap, kemudian dimasukkan didalam oven sampai suhu 105ºC. Setelah itu, gelas beaker 250 mL dimasukkan kedalam desikator dan ditimbang massanya dengan menggunakan neraca elektrik yang diukur sebagai padatan terlarut dalam air. Universitas Sumatera Utara 3.4. Bagan Penelitian 3.4.1 Pengukuran Absorbansi Larutan Blanko dan larutan Seri Standar Fe 3+

3.4.1.1 Pengukuran Absorbansi Larutan Blanko

Diambil 50 mL lalu dimasukkan kedalam beaker glass 250 mL Diatur pH 3,5 dengan penambahan HNO 3p Diukur absorbansi blanko Fe 3+ menggunakan Spektrofotometer Serapan Atom pada λ spesifik 248,3 nm

3.4.1.2 Pengukuran Absorbansi Larutan Seri Standar Besi dan Tembaga Pembuatan Kurva Kalibrasi

Dipipet sebanyak 15 mL Dimasukkan kedalam Beaker Glass 50 mL Diatur pH-nya 3,5 dengan menambahkan HNO 3p Diukur absorbansinya dengan Spektrofotometer Serapan Atom pada λ spesifik 248,3 nm Catatan : - Dilakukan hal yang sama untuk larutan standar Fe 0,4; 0,6; 0,8 dan 1 ppm - Perlakuan yang sama dilakukan sebanyak 3 kali - Pengukuran dengan cara yang sama dilakukan untuk larutan standar Cu Akuades Akuades Larutan Standar Fe 0,2 ppm Hasil Universitas Sumatera Utara