Tingkat Pelayanan Konsep Transportasi

2.2.4 Tingkat Pelayanan

Tingkat pelayanan Level of Service, LOS adalah suatu ukuran kualitatif yang menjelaskan kondisi-kondisi operasional di dalam suatu aliran lalu lintas dan persepsi dari pengemudi dan atau penumpang terhadap kondisi-kondisi tersebut Transportation Research Board dalam Khisty dan Lall 2005:216. Setiap fasilitas dapat dievaluasi berdasarkan enam tingkat pelayanan, A sampai F, dimana A memperesentasikan kondisi operasional terbaik dan F untuk kondisi terburuk Transportation Research Board dalam Khisty dan Lall 2005:216. Menurut Louis J Pignataro 1973 karakteristik penilaian tingkat pelayanan jalan utama dan sub urban berdasarkan rasio VC adalah sebagai berikut : TABEL II.1 KARAKTERISTIK PENILAIAN TINGKAT PELAYANAN JALAN UTAMA DAN SUB URBAN BERDASARKAN RASIO VC TINGKAT PELAYANAN JALAN RASIO VC KETERANGAN A = 0,60 Aliran lalu lintas bebas, tanpa hambatan B = 0,70 Aliran lalu lintas baik, kemungkinan terjadi kasus-kasus perlambatan C = 0.80 Aliran lalu lintas masih baik dan stabil, dengan perlambatan yang masih dapat diterima D = 0,90 Mulai dirasakan gangguan dalam aliran, aliran lalu lintas mulai tidak stabil E = 1 Volume pelayanan berada pada kapasitas, aliran lalu lintas tidak stabil F 1 Volume pelayanan lebih besar dari kapasitas, aliran lalu lintas telah mengalami kemacetan Sumber : Lois J Pignataro, 1973 Berdasarkan Highway Capacity Manual dalam Morlok 1998:211-212 faktor-faktor tingkat pelayanan meliputi : 1. Hambatan atau halangan lalu lintas 2. Kebebasan untuk manuver 3. Keamanan kecelakaan dan bahaya-bahaya potensial lainnya 4. Kenikmatan dan kenyamanan mengemudi 5. Ekonomi biaya operasi kendaraan Faktor-faktor yang mempengaruhi tingkat pelayanan yang ada berdasarkan Transportation Research Board dalam Khisty dan Lall 2005:216 adalah : 1. Kecepatan dan waktu tempuh 2. Kebebasan bermanuver 3. Perhentian lalu lintas 4. Kemudahan dan Kenyamanan Menurut Tamin 1997:66-67 terdapat dua definisi tingkat pelayanan suatu ruas jalan, yaitu : 1. Tingkat Pelayanan tergantung arus Hal ini berkaitan dengan kecepatan operasi atau fasilitas jalan, yang tergantung pada perbandingan antara arus terhadap kapasitas. Oleh karena itu, tingkat pelayanan pada suatu jalan tergantung pada arus lalu lintas. 2. Tingkat pelayanan tergantung fasilitas Hal ini sangat tergantung pada jenis fasilitas, bukan arusnya. Jalan bebas hambatan mempunyai tingkat pelayanan yang tinggi, sedangkan jalan yang sempit mempunyai tingkat pelayanan yang rendah. Tabel II.2 berikut ini memperlihatkan variabel pelayanan yang dikemukakan oleh beberapa ahli transportasi. TABEL II.2 VARIABEL PELAYANAN SUMBER KETERANGAN VARIABEL 1. Highway Capacity Manual, 1965:78 2. TRB, 2000 3. Tamin, 1997:66-67 Dalam Morlok, 1998:211- 212 Dalam Khisty dan Lall, 2005:216 a. Hambatan atau halangan lalu lintas b. Kebebasan untuk manuver c. Keamanan kecelakaan dan bahaya- bahaya potensial lainnya d. Kenikmatan dan kenyamanan mengemudi e. Ekonomi biaya operasi kendaraan a. Kecepatan dan waktu tempuh b. Kebebasan bermanuver c. Perhentian lalu lintas d. Kemudahan dan Kenyamanan a. Tingkat pelayanan tergantung arus atau VC b. Tingkat pelayanan tergantung fasilitas Sumber: Kompilasi Data, 2007 2.2.5 Pola Pergerakan 2.2.5.1 Pergerakan