Ciri-ciri sistem menurut Elias M.Awad Ciri-ciri sistem menurut Shode dan Dan Voich Jr :

2.1.1.2. Ciri-ciri Sistem

Sesuatu disebut sistem apabila ia memiliki beberapa cirri pokok sistem. Ciri-ciri pokok yang dimaksud banyak macamnya, yang apabila disederhanakan dapat diuraikan sebagai berikut: Mubarak dkk,2009

2.1.1.2.1. Ciri-ciri sistem menurut Elias M.Awad

Sistem bukanlah sesuatu yang berada di ruang hampa, melainkan selalu berinteraksi dengan lingkungan. Bergantung pada pengaruh interaksi dengan lingkungan tersebut, sistem dapat dibedakan atas dua macam. 1. Sistem bersifat terbuka Dikatakan terbuka apabila sistem tersebut berinteraksi dengan lingkungan sekitarnya. Pada sistem yang bersifat terbuka berbagai pengaruh yang diterima dari lingkungan dapat dimanfaatkan oleh sistem. Pemanfaatan seperti ini memang memungkinkan, karena di dalam sistem terdapat mekanisme penyesuaian diri yang antara lain karena adanya unsur umpan balik feedback. 2. Sistem bersifat tertutup Dikatakan tertutup apabila sistem tersebut dalam berinteraksi dengan lingkungannya tidak mempengaruhi.

2.1.1.2.2. Ciri-ciri sistem menurut Shode dan Dan Voich Jr :

1. Sistem mempunyai tujuan karena semua perilaku yang ada dalam sistem paa dasarnya ingin mencapai tujuan tersebut purposive behavior. 2. Sistem sekalipun terdiri atas berbagai bagian atau elemen, tetapi secara keseluruhan merupakan suatu yang bulat dan utuh holism jauh melebihi kumpulan bagian atau elemen tersebut. 3. Berbagai bagian atau elemen yang terdapat dalam sistem saling terkait, berhubungan, serta berinteraksi. 4. Sistem bersifat terbuka dan selalu berinteraksi dengan sistem lain yang lebih luas, yang biasanya disebut dengan lingkungan. 5. Sistem mempunyai kemampuan transformasi, artinya mampu mengubah sesuatu menjadi sesuatu yang lain. Dengan perkataan lain, sistem mampu mengubah masukan menjadi keluaran. 6. Sistem mempunyai mekanisme pengendalian, baik dalam rangka menyatukan berbagai bagian atau elemen, atau dalam rangka mengubah masukan menjadi keluaran. Dari dua pendapat ahli tersebut tentang ciri-ciri sistem, pada dasarnya tidak banyak berbeda sehingga dapat mudah dipahami. Secara sederhana ciri-ciri tersebut dapat dibedakan atas empat macam diantaranya adalah sebagai berikut: 1. Dalam sistem terdapat bagian atau elemen yang satu dengan elemen yang lain saling berhubungan dan mempengaruhi yang kesemuanya membentuk satu kesatuan. Dalam arti semuanya berfungsi untuk mencapai tujuan yang sama yang telah ditetapkan. 2. Fungsi yang diperankan oleh masing-masing bagian atau elemen yang membentuk satu kesatuan tersebut adalah dalam rangka mengubah maukan menjadi keluaran yang direncanakan. 3. Dalam melaksanakan fungsi tersebut, semuanya bekerj sama secara bebas namun terkait. Dalam arti terdapat mekanisme pengendalian yang mengarahkannya agar tetap berfungsi sebagaimana yang telah direncanakan. 4. Sekalipun sistem merupakan satu kesatuan yang terpadu, bukan berarti tertutup terhadap lingkungan.

2.1.1.3. Unsur-unsur Sistem