Visi Tujuan Visi, Misi Dan Tujuan SD Negeri Margolelo

145 sekolah pada keberhasilan dalam mencapai tujuannya. Untuk mendapatkan strategi yang tepat, sekolah memerlukan mengetahui informasi tentang faktor-faktor di sekolah yang dapat mendukung keberhasilan dalam mencapai tujuan. Oleh karena itu, sekolah perlu menganalisis faktor- faktor tersebut. Dengan melakukan analisis ini, diharapkan dapat memberikan informasi yang bisa dijadikan sebagai acuan dalam menyusun suatu strategi.

II. Visi, Misi Dan Tujuan SD Negeri Margolelo

SD Negeri Margolelo memiliki visi dan misi yang tertuang dalam dokumen sekolah yaitu:

1. Visi

Visi SD Negeri Margolelo adalah “Terwujudnya siswa berprestasi, santun dan berbudi pekerti luhur”. 2. Misi a. Melaksanakan pembelajaran dan bimbingan secara efektif, aktif, kreatif, menyenangkan, sehingga setiap siswa berkembang secara optimal, sesuai dengan potensi yang dimiliki. b. Mendasari dan menyiapkan anak menjadi insan cerdas, terampil dan berakhlak mulia. c. Mendampingi dan membantu setiap siswa untuk mengenali potensi dirinya, sehingga dapat berkembang secara integral. 146 d. Membimbing siswa mengenal sejak dini konsep dasar ilmu umum, bahasa, sosial, budaya, olah raga dan agama. e. Memberikan pendidikan dasar pada anak dengan kurikulum yang tidak membebani dan membuat anak menyukai sekolah. f. Memberikan pendidikan kecakapan hidup yang tertata dan integral. g. Membuat lingkungan sekolah indah, nyaman, agamis, terdidik dan penuh dinamika ilmiah. h. Menumbuhkan penghayatan terhadap ajaran agama yang dianut dan budaya bangsa sehingga terbangun siswa yang berkompeten dan berakhlak mulia. i. Mengantarkan siswa untuk mencapai prestasi memuaskan dalam kenaikan kelas dan kelulusan serta memilih sekolah yang tepat di jenjang lebih tinggi. j. Menerapkan manajemen partisipatif seluruh warga sekolah dengan masyarakat. 147

3. Tujuan

Tujuan SD Negeri Margolelo adalah : a. Terwujudnya siswa beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa; b. Meningkatkan kesehatan jasmani dan rohani warga sekolah; c. Tercapainya lulusan yang kompetitif dan memiliki kompetensi untuk melanjutkan pendidikan ke tingkat yang lebih tinggi; d. Terwujudnya sekolah sebagai pusat pengembangan kreatifitas siswa; e. Siswa memiliki dasar-dasar pengetahuan, kemampuan, dan keterampilan untuk melanjutkan pendidikan pada jenjang yang lebih tinggi; f. Siswa memiliki, mengenal, dan mencitai bangsa, masyarakat, dan kebudayaannya. g. Siswa kreatif, terampil, dan mandiri serta mampu mengembangkan diri secara optimal dan berkesinambungan. h. Terwujudnya siswa sebagai insan yang mempunyai karakter bangsa yang mulia. Tujuan sekolah kami, secara bertahap akan dimonitoring, dievaluasi, dan dikendalikan setiap kurun waktu tertentu, untuk mencapai standar kompetensi lulusan SKL Sekolah Dasar yang dibakukan secara nasional, sebagai berikut : 1. Meyakini, memahami dan menjalankan ajaran agama yang diyakini dalam kehidupan. 148 2. Memahami dan menjalankan hak dan kewajiban untuk berkarya dan memanfaatkan lingkungan secara bertanggung jawab. 3. Berfikir secara logis, kritis, kreatif, dan inovatif dalam memecahkan masalah serta berkomunikasi melalui berbagai media. 4. Menyenangi dan menghargai berbagai karya seni. 5. Menjalankan pola hidup bersih, bugar, dan sehat. 6. Berpartisipasi dalam kehidupan sebagi cermin rasa cinta dan bangga terhadap bangsa dan tanah air. Selanjutnya, atas keputusan bersama guru, karyawan dan komite sekolah, SKL tersebut telah kami rinci sebagai profil siswa SD Negeri Margolelo sebagai berikut : 1. Mampu menampilkan kebiasaan sopan santun dan berbudi pekerti luhur sebagai cerminan akhlak mulia dan iman taqwa. 2. Mampu mengaktualisasikan diri dalam berbagai seni dan olah raga, sesuai pilihannya. 3. Mampu melanjutkan ke SMP terbaik sesuai pilihannya melalui pencapaian target pilihan yang ditentukan sendiri. 4. Mampu bersaing dalam mengikuti berbagai kompetisi akademik dan non akademik di tingkat kecamatan, kabupaten, propinsi, dan nasional. 149 5. Mampu memiliki kecakapan hidup personal, kreatif, terampil dan mandiri.

III. Analisis Fishbone

Dokumen yang terkait

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Strategi untuk Peningkatan Mutu Sekolah Berdasarkan Analisis Fishbone di SD Negeri Margolelo T2 942012048 BAB I

0 0 6

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Strategi untuk Peningkatan Mutu Sekolah Berdasarkan Analisis Fishbone di SD Negeri Margolelo T2 942012048 BAB II

1 0 34

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Strategi untuk Peningkatan Mutu Sekolah Berdasarkan Analisis Fishbone di SD Negeri Margolelo T2 942012048 BAB IV

1 2 49

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Strategi untuk Peningkatan Mutu Sekolah Berdasarkan Analisis Fishbone di SD Negeri Margolelo T2 942012048 BAB V

0 0 6

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Strategi untuk Peningkatan Mutu Sekolah Berdasarkan Analisis Fishbone di SD Negeri Margolelo

0 0 16

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Strategi Peningkatan Mutu Sekolah Berdasarkan Analisis Swot di SMP Negeri 1 Bawen Kabupaten Semarang

0 0 15

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Strategi Peningkatan Mutu Sekolah Berdasarkan Analisis Swot di SMP Negeri 1 Bawen Kabupaten Semarang

0 0 54

BAB II TINJAUAN PUSTAKA - Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Strategi Peningkatan Mutu Sekolah di SD Negeri 2 Jampiroso Temanggung

0 0 32

BAB III METODE PENELITIAN - Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Strategi Peningkatan Mutu Sekolah di SD Negeri 2 Jampiroso Temanggung

0 0 14

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Strategi Peningkatan Mutu Sekolah di SD Negeri 2 Jampiroso Temanggung

0 0 16