Metode Pengembangan Sistem Metodologi Penelitian

1.5.1.2 Studi Lapangan

Studi lapangan dilakukan secara langsung ke tempat penelitian dengan mengadakan : 1. Observasi Pengamatan Pengumpulan data dan informasi dengan cara meninjau dan mengamati secara langsung kegiatan di lapangan. 2. Interview Wawancara Memungkinkan penulis sebagai pewawancara untuk mengumpulkan data secara tatap muka langsung dengan orang yang diwawancarai. Hal ini membuat penulis dapat menggali permasalahan secara lebih mendalam.

1.5.2 Metode Pengembangan Sistem

Untuk metode pengembangan sistem yang penulis gunakan adalah metode Waterfall, berikut tahapan-tahapan dalam metode Waterfall menurut Pressman 2001 : 1. Analysis Analisis Analisis merupakan tahap awal dimana dilakukan proses pengumpulan data, identifikasi masalah, dan analisis kebutuhan sistem hingga aktivitas pendefinisian sistem. Tahap ini bertujuan untuk menentukan solusi yang didapat dari aktivitas- aktivitas tersebut. 2. Design Perancangan Pada tahap ini dilakukan pembuatan model dari perangkat lunak. Maksud pembuatan model ini adalah untuk memperoleh pengertian yang lebih baik terhadap aliran data dan kontrol, proses-proses fungsional, tingkah laku operasi dan informasi- informasi yang terkandung di dalamnya. Terdiri dari aktivitas utama pemodelan proses, pemodelan data dan desain antarmuka. 3. Code Pengkodean Pada tahap ini hasil dari perancangan mulai diterjemahkan ke dalam bahasa mesin melalui bahasa pemrograman. Terdiri dari dua aktivitas yaitu pembuatan kode program dan pembuatan tampilan program sebagai hasil penelitian. 4. Test Ujicoba Selanjutnya program harus diuji coba dimana difokuskan terhadap tiga aktivitas yakni logika internal perangkat lunak, pemastian bahwa semua perintah yang ada telah dicoba, dan fungsi eksternal untuk memastikan bahwa dengan masukan tertentu suatu fungsi akan menghasilkan keluaran sesuai dengan yang dikehendaki.

1.6 Sistematika Penulisan

Dalam penyusunan skripsi ini, pembahasan yang penulis sajikan terbagi dalam lima bab, yang secara singkat akan diuraikan sebagai berikut :

BAB I PENDAHULUAN

Bab ini akan menguraikan Latar Belakang Masalah, Perumusan Masalah, Pembatasan Masalah, Tujuan dan Manfaat Penelitian, Metodologi Penelitian, dan Sistematika Penulisan.

BAB II LANDASAN TEORI

Bab ini akan menguraikan secara singkat teori yang diperlukan dalam penelitian ini.

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

Bab ini akan menjelaskan metode yang dilakukan penulis dalam penelitian. BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN Bab ini akan menguraikan dan membahas hasil penelitian yang penulis kerjakan.

BAB V PENUTUP

Bab ini adalah bab terakhir yang menyajikan kesimpulan serta saran dari apa yang telah diterangkan dan diuraikan pada bab-bab sebelumnya.