RPP Tema 4 Sub Tema 1 RKH 6

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)
Satuan Pendidikan
: SD ……………………………………
Kelas/Semester
: IV/1
Tema
: Berbagai Pekerjaan
Sub Tema
: Jenis-Jenis Pekerjaan
Pertemuan ke
:6
Alokasi Waktu
: 6 x 35 menit.
A. Kompetensi Dasar
Bahasa Indonesia
1.1 Meresapi makna anugerah Tuhan Yang Maha Esa berupa bahasa Indonesia yang diakui sebagai bahasa
persatuan yang kokoh dan sarana belajar untuk memperoleh ilmu pengetahuan.
2.3 Memiliki perilaku santun dan jujur tentang jenis-jenis usaha dan kegiatan ekonomi melalui pemanfaatan bahasa
Indonesia
4.3 Mengolah dan menyajikan teks wawancara tentang jenis-jenis usaha dan pekerjaan serta kegiatan ekonomi dan
koperasi secara mandiri dalam bahasa Indonesia lisan dan tulis dengan memilih dan memilah kosakata baku.

Indikator :
- Menjelaskan hal-hal yang diperlukan dalam melakukan wawancara
4.4 Menyajikan teks cerita petualangan tentang lingkungan dan sumber daya alam secara mandiri dalam teks
bahasa Indonesia lisan dan tulis dengan memilih dan memilah kosakata baku.
Indikator :
- Menjelaskan hal-hal yang perlu diperhatikan dalam pementasan sebuah drama.
PKn
1.1 Menghargai kebhinekatunggalikaan dan keragaman agama, suku bangsa, pakaian tradisional, bahasa, rumah
adat, makanan khas, upacara adat, sosial dan ekonomi di lingkungan rumah, sekolah, dan masyarakat sekitar.
2.4 Menunjukkan perilaku bersatu sebagai wujud keyakinan bahwa tempat tinggal dan lingkungannya sebagai
bagian dari wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)
3.2 Memahami hak dan kewajiban sebagai warga dalam kehidupan sehari-hari di rumah, sekolah dan masyarakat
sekitar.
Indikator :
- Menjelaskan kewajiban pekerja di setiap bidang pekerjaannya
3.4 Memahami arti bersatu dalam keberagaman di rumah, sekolah dan masyarakat
Indikator :
- Menjelaskan sikap yang diperlukan terkait keberagam pekerjaan yang ada di sekitar.
4.4 Mengelompokkan kesamaan identitas suku bangsa (pakaian tradisional, bahasa, rumah adat, makanan khas,
dan upacara adat), sosial ekonomi (jenis pekerjaan orang tua) di lingkungan rumah, sekolah dan masyarakat

sekitar

Indikator :
- Menjelaskan keterkaitan antara bidang-bidang pekerjaan.
- Menjelaskan faktor-faktor yang memengaruhi perbedaan jenis pekerjaan di berbagai daerah.
IPA
1.1 Bertambah keimanannya dengan menyadari hubungan keteraturan dan kompleksitas alam dan jagad raya
terhadap kebesaran Tuhan yang menciptakannya, serta mewujudkannya dalam pengamalan ajaran agama yang
2.2 Menghargai kerja individu dan kelompok dalam aktivitas sehari-hari sebagai wujud implementasi melaksanakan
penelaahan fenomena alam secara mandiri maupun kelompok
3.7 Mendeskripsikan hubungan antara sumber daya alam dengan lingkungan, teknologi, dan masyarakat.
Indikator :
- Menjelaskan hubungan antara sumber daya alam yang dimanfaatkan dalam suatu pekerjaan.
4.7 Menyajikan laporan hasil pengamatan tentang teknologi yang digunakan di kehidupan sehari-hari serta
kemudahan yang diperoleh oleh masyarakat dengan memanfaatkan teknologi tersebut.
Indikator :
- Menuliskan contoh teknologi sederhana dan teknologi modern yang digunakan manusi dalam melakukan
pekerjaan.
Matematika
2.1 Menunjukkan perilaku patuh, tertib, dan mengikuti prosedur dalam melakukan operasi hitung campuran.

4.1 Mengemukakan kembali dengan kalimat sendiri, membuat model matematika dan memilih strategi yang efektif
dalam memecahkan masalah nyata sehari-hari yang berkaitan dengan KPK dan FPB, satuan kuantitas, desimal
dan persen, serta memeriksa kebenarannya.
Indikator :
- Menyelesaikan persoalan yang melibatkan bilangan decimal.
4.3 Mengurai sebuah pecahan menjadi sebagai hasil penjumlahan atau pengurangan dua buah pecahan lainnya
dengan berbagi kemungkinan jawaban
Indikator :
- Menyelesaikan persoalan yang berhubungan dengan pecahan melalui penjumlahan dan pengurangan.
IPS
1.2 Menjalankan ajaran agama dalam berfikir dan berperilaku sebagai penduduk Indonesia dengan
mempertimbangkan kelembagaan sosial, budaya, ekonomi dan politik dalam masyarakat
2.2 Menunjukkan perilaku rasa ingin tahu, peduli, menghargai, dan bertanggungjawab terhadap kelembagaan
sosial, budaya, ekonomi dan politik
4.3 Menceritakan manusia dalam hubungannya dengan lingkungan geografis tempat tinggalnya
Indikator :

- Mendeskripsikan jenis pekerjaan dari hasil pengamatan gambar.
4.4 Mendeskripsikan kehidupan manusia dalam kelembagaan sosial, pendidikan, ekonomi, dan budaya di
masyarakat sekitar.

Indikator :
- Mendeskripsikan hubungan tempat bekerja dengan keahlian yang harus dimiliki pada suatu pekerjaan.
4.5 Menceritakan manusia dalam dinamika interaksi dengan lingkungan alam, sosial, budaya, dan ekonomi.
Indikator :
- Menjelaskan kegiatan ekonomi yang terjadi pada gambar.

SBP
2.1 Menunjukkan sikap berani mengekspresikan diri dalam berkarya seni.
3.1 Mengenal karya dua dan tiga dimensi berdasarkan pengamatan
Indikator :
- Membuat diorama peternakan
B.

C.

Tujuan Pembelajaran
1. Setelah bereksplorasi, siswa dapat membuat diorama tentang peternakan sebagai karya tiga dimensi.
2. Setelah melakukan eksplorasi, siswa dapat memecahkan masalah yang berhubungan dengan bilangan
pecahan desimal.
3. Dengan menggunakan pemahaman tentang jenis-jenis pekerjaan, siswa dapat melakukan pengamatan dan

membuat laporan tentang berbgaai jenis pekerjaan bersama dengan orang tua.
Materi Pembelajaran
1. Diorama
2. Sumber daya alam
3. Menyelesaikan masalah dalam bilangan desimal

D. Metode Pembelajaran
Pendekatan: scientific
Metode: Latihan, Praktik, Penugasan
E. Media
1. Kertas HVS, karton, gunting, lem,
2. Pensil warna/cat air/spidol.
F. Sumber Belajar
Buku Siswa Kelas 4, majalah, Koran, internet, peternak ayam atau orang dengan profesi yang berbeda.
G. Langkah-langkah Pembelajaran

KEGIATAN
Pendahuluan

DESKRIPSI KEGIATAN

 Guru memberikan salam dan mengajak berdoa

ALOKASI
WAKTU
10 menit

 Guru mengajak siswa bermain “Jika aku…”
 Siswa dibagi menjadi 2 kelompok. Kelompok pertama adalah kelompok
penyanyi, kelompok kedua adalah kelompok penari.
 Guru mengingatkan siswa tentang lagu Serumpun Padi yang sudah pernah
dinyanyikan, dan meminta masing-masing kelompok untuk menciptakan
gerakan tarinya, atau meminta salah satu anggotanya untuk menjadi pemimpin
dan yang akan membuat gerakan sementara anggota lainnya mengikuti.
 Semua kelompok akan mendapat giliran penjadi tim penari dan penyanyi.
 Kelompok pertama akan menyanyikan lagu dan kelompok kedua akan
menarikannya.
 Guru akan menjadi dirijen yang akan mengatur alurnya.
 Setelah satu kali dinyanyikan, kelompok berganti peran tanpa menghentikan
lagu, kelompok kedua menjadi penyanyi, dan kelompok pertama menjadi
penari.

 Kegiatan diakhiri dengan menyanyi dan menari bersama-sama oleh kedua
kelompok.
 Siswa menjelaskan perasaannya ketika menyanyikan lagu yang sama dengan
cara yang berbeda.
 Siswa menjelaskan pendapatnya bagaimana menyanyikan lagu denga cara
yang lain.
 Guru mengingatkan siswa tentang isi lagu dan pekerjaan apa yang terlibat
dalam lagu tersebut.
 Guru menjelaskan tujuan pembelajaran dan harapannya kepada siswa untuk
menciptakan situasi belajar yang diperlukan agar semua siswa dapat belajar
dengan nyaman.
Inti

 Guru mengingatkan siswa tentang kegiatan hari ini tentang membuat diorama.
 Siswa mengamati dan menganalisa apa yang dimaksud dengan diorama dan
manfaat yang akan diperoleh dengan membuat diorama.
 Siswa menjelaskan bagaimana dan dimana diorama biasanya ditemukan.
 Siswa menjelaskan cara-cara membuat diorama seperti yang ada pada buku
siswa halaman 35.


menit

KEGIATAN

DESKRIPSI KEGIATAN

ALOKASI
WAKTU

 Guru memastikan semua siswa memahami apa yang akan dan harus dilakukan
untuk menyelesaikan sebuah diorama.
 Siswa bekerja pada masing-masing kelompok yang sudah dibuat sebelumnya
dan memastikan semua bahan dan alat yang diperlukan tersedia.
 Guru memberikan bimbingan dan masukan pada setiap kelompok untuk bisa
menyelesaikan diorama tepat waktu.
 Guru melakukan pengamatan dan penilaian proses dan sikap selama siswa
mengerjakan diorama.
 Guru memastikan setiap kelompok melengkapi diorama dengan beberapa
keterangan yang sesuai seperti pada halaman 35 dan 36.
 Siswa dalam kelompok mempresentasikan dioramanya dan siswa lain

menyimak serta memberikan tanggapan dan masukan yang membangun.
 Guru memberikan apresiasi atas kerja siswa dan sikap yang ditunjukkan selama
membuat diorama.

 Siswa diminta secara mandiri mengerjakan latihan akhir subtema pada buku
tulis mereka untuk dikumpulkan kepada guru untuk penilaian.
 Guru memberikan bimbingan dan arahan selama siswa mengerjakan latihan.
 Guru memastikan siswa dapat mengerjakannya tepat waktu.

 Siswa diminta untuk membaca Kegiatan Bersama Keluarga pada halaman 38.
 Siswa menjelaskan kembali apa saja yang mereka harus lakukan untuk
melakukan kegiatan tersebut.
 Siswa memastikan mengerti dan bisa mengerjakannya sesuai kesepakatan
yang terjadi di kelas antara semua siswa dan guru jika diperlukan perubahan
karena timbulnya masalah pada saat mengerjakannya.

Penutup

 Guru menutup kegiatan dengan menanyakan kepada siswa kegiatan apa saja
yang dilakukan hari ini dan apa yang siswa rasakan?

 Guru menanyakan kepada siswa manfaat apa yang mereka dapatkan dari
kegiatan pembelajaran hari ini.
 Siswa diminta mengerjakan Kegiatan Bersama Keluarga dan melaporkannya

10 menit

KEGIATAN

DESKRIPSI KEGIATAN
pada hari Senin (hari pembelajaran berikutnya).
 Guru memberikan apresiasi atas sikap mau bekerja sama, kreatif, percaya diri,
tanggung jawab, rasa ingin tahu dan disiplin yang ditunjukkan siswa.
 Guru mengucapkan salam dan doa penutup.

H. Penilaian Hasil Pembelajaran
1. Penilaian sikap
2. Penilaian unjuk kerja (Membuat diorama)
3. Penilaian Proses (Membuat diorama)
4. Penilaian unjuk kerja (Kegiatan Bersama Keluarga)


(Instrumen penilaian terlampir).

ALOKASI
WAKTU