Kualitas SDM Faktor Yang Mempengaruhi Risiko Kredit Kupedes

1.2.1. Kualitas SDM

Salah satu pengelolaan paling penting dalam dunia perbankan di samping pemasaran bank adalah pengelolaan terhadap SDM. Hal ini karena SDM merupakan tulang punggung dalam menjalankan roda kegiatan operasional suatu bank. Untuk itu penyediaan SDM sebagai motor penggerak operasional bank harus dipersiapkan sebaik mungkin. Risiko kredit yang terkait dengan faktor SDM berkenaan dengan moral hazard dan morale hazard. Moral hazard terjadi bila karyawan dengan sengaja melakukan tindakan demi menguntungkan diri sendiri terutama dalam menjalankan tugasnya sehingga bisa meningkatkan risiko kredit. Morale hazard dapat terjadi karena ligkungan yang menyebabkan karyawan menjadi kurang hati-hati dalam melakukan transaksi kredit dengan debitur. SDM yang paling mempengaruhi tingkat risiko kredit adalah Mantri atau analis kredit, karena Mantri bertanggungjawab dalam menganalisis calon debitur. Jika Mantri kurang cermat atau keliru dalam menganalisis calon debitur, maka akan mempengarahi kualitas pengembalian kredit oleh debitur kedepannya. Baik tidaknya debitur dalam menbayar angsuran kredit tergantung pada kejelian seorang Mantri dalam menilai karakter dan kelayakan calon debitur dalam menerima kredit. Untuk itu, Mantri dituntut untuk memiliki jiwa investigasi yang kuat berkenaan dengan tugasnya sebagai analis kredit. Selain itu, Mantri juga bertanggungjawab dalam pengawasan dan pembinaan debitur. Kurangnya pengawasan dan pembinaan terhadap debitur dapat menimbulkan kesalahan dalam penggunaan kredit oleh debitur, misalnya kredit yang diajukan oleh debitur adalah kredit untuk modal kerja tetapi dalam realisasinya kredit yang diterimanya digunakan untuk kegiatan konsumtif. Hal ini akan mempengaruhi kualitas debitur dalam mengembalikan kredit karena kredit yang diterimanya menjadi tidak menghasilkan nilai. Selain Mantri, Kepala Unit juga mempengaruhi tingkat risiko kredit yang terjadi. Kepala Unit juga melakukan pengawasan dan pembinaan terhadap debitur. Seorang Kepala Unit mempunyai tanggung jawab atas seluruh kegiatan operasional yang dilakukan oleh BRI Unit Ciampea. Selain itu, Kepala Unit memiliki kewenangan untuk menyetujui terealisasinya kedit Kupedes sampai batas 20 juta. Untuk permohonan kredit di atas 20 juta harus diajukan ke Kantor Cabang melalui Kepala Unit. Sehingga dalam memutuskannya, kepala Unit dituntut untuk memiliki kemampuan yang baik dalam mengambil keputusan. 1.2.2. Karakter Debitur Karakter adalah sifat atau watak yang berkaitan dengan integritas dari calon debitur. Integritas ini sangat menentukan willingness to pay atau kemauan membayar kembali debitur atas kredit yang diterimanya. Penilaian terhadap karakter agak sukar, khususnya terhadap calon debitur yang baru dikenal oleh bank. Karakter debitur tidak bisa langsung diketahui hanya dalam satu atau dua kali berinteraksi. Penilaian karakter ini bisa diperoleh dari menganalisis calon debitur langsung ataupun melaui pihak-pihak yang mengenal debitur. Jika analis kredit salah dalam menilai karakter calon debitur maka akan berdampak pada kualitas pengembalian kredit debitur nantinya. Karakter debitur yang paling dinilai dalam menganalisis kredit adalah tingkat kejujuran dan kekoperatifan debitur. Di BRI Unit Ciampea, tidak sedikit calon debitur yang tidak jujur dengan merekayasa laporan keuangan dan kondisi keuangan usahanya guna mendapatkan kredit yang diajukan. Selain itu, banyak juga debitur yang melanggar perjanjian kredit yang telah disepakati antara debitur dan bank, seperti penggunaan kredit yang menyimpang dari tujuan kreditnya. Ketidakkoperatifan debitur bisa dilihat ketika debitur menghindar dan bersikap tidak ramah ketika ditagih, padahal ketika mereka mengajukan permohonan kredit sikap yang ditunjukkan sangat ramah dan bersahabat.

1.2.3. Laju Perekonomian Debitur