Kesimpulan KESIMPULAN DAN SARAN

92

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan

Adapun kesimpulan yang dapat diperoleh dari pengujian ini adalah sebagai berikut: 1. Pembuatan prototype dan pengujian kompor bioetanol gel dengan bahan material dari kaleng minuman soft drink bekas berhasil diwujudkan. 2. Jumlah volume udara yang masuk ke tempat pembakaran burner sangat mempengaruhi kualitas api bahan bakar bioetanol gel yang dihasilkan. 3. Semakin banyak dan besar diameter lubang udara yang dibuat semakin boros bahan bakar yang dikonsumsi dan daya api firepower kompor dengan bahan bakar bioetonol gel yang dihasilkan semakin besar. 4. Variasi tempat pembakaran burner yang paling efektif dan efisien untuk diterapkan sebagai kompor bioetanol gel masa depan adalah variasi tempat pembakaran burner pertama V1, karena paling hemat bahan bakar, efesiensi termal yang tinggi yaitu 0,67847 67, waktu pendidihanya cepat, apinya dominan biru dan stabil. 5. Unjuk kerja kompor bioetanol gel ini juga lebih unggul dari pada kompor bioetnol yang sudah dibuat sebelumnya seperti kompor etanol kadar 50 dengan tekanan 50–150 kPa buatan Anil K. Rajvanshi, S.M. Patil dan B. Mendonca 2007 yang hanya menghasilkan efisiensi sekitar 44 - 46, Kompor Cleancook buatan Murren, J dan O’Brien, C 2006 yang memakai etanol kadar 90 menghasilkan efisiensi hanya 61, Kompor Superblue buatan James Robinson, tahun 2006 yang menggunakan etanol kadar 96 menghasilkan efisiensi hanya 40 pada start dingin dan 43 pada start panas dan yang terakhir tipe side burner dengan variasi diameter 3 inci dan 2.5 inci buatan Pradana, Rizka Andika; Institut Teknologi Sepuluh Nopember ITS 2012 yang menggunakan etanol kadar 90 menghasilkan efisiensi sebesar 56.57 untuk diameter 3 inci dan 54.91 untuk diameter 2.5 inci. Universitas Sumatera Utara 93 6. Bioetanol gel dengan tempat pembakaran burner kaleng bekas sangat cocok untuk keperluan memasak dalam kehidupan sehari-hari terutama kepada anak kos dan para pecinta alam. 7. Pemamfaatan bioetanol gel sebagai keperluan sehari-hari mendorong sektor pertanian dan perkebunan demi tersedianya bahan baku bioetanol gel sehingga dapat mensejahterakan masyarakat, terutama para petani.

5.2 Saran