Rumusan Masalah Manfaat Penelitian

2 menghambat absorpsi zat besi dan kurangnya mengkonsumsi sumber makanan yang meningkatkan absorpsi zat besi contohnya vitamin C akan juga akan mempengaruhi kadar hemoglobin seseorang. Sedangkan pola makan yang tidak teratur akan mempengaruhi asupan makanan. Asupan makanan yang kurang akan mempengaruhi status gizi seseorang. Menurut Thompson 2007 yang diacu oleh Arumsari 2008, status gizi mempunyai korelasi positif dengan konsentrasi hemoglobin, artinya semakin buruk status gizi seseorang maka semakin rendah kadar Hbnya. 5 Berdasarkan data dan uraian tersebut, penulis akan melakukan penelitian tentang hubungan antara asupan vitamin C, indeks massa tubuh, dan kejadian anemia pada mahasiswi PSPD UIN Syarif Hidayatullah Jakarta angkatan 2009- 2011.

1.2 Rumusan Masalah

Bagaimana hubungan antara asupan vitamin C, indeks massa tubuh, dan kejadian anemia pada mahasiswi PSPD UIN Syarif Hidayatullah Jakarta angkatan 2009-2011? 1.3 Tujuan 1.3.1 Tujuan Umum Diketahuinya hubungan antara asupan vitamin C, indeks massa tubuh, dan kejadian anemia pada mahasiswi PSPD UIN Syarif Hidayatullah Jakarta angkatan 2009-2011.

1.3.2 Tujuan Khusus

1. Diketahuinya prevalensi anemia pada mahasiswi PSPD UIN Syarif Hidayatullah Jakarta angkatan 2009-2011. 2. Diketahuinya jumlah rata-rata asupan vitamin C pada mahasiswi PSPD UIN Syarif Hidayatullah Jakarta angkatan 2009-2011. 3 3. Diketahuinya indeks massa tubuh mahasiswi PSPD UIN Syarif Hidayatullah Jakarta angkatan 2009-2011.

1.4 Manfaat Penelitian

1.4.1 Bagi Peneliti -Untuk menambah wawasan tentang hubungan antara asupan vitamin C, indeks massa tubuh, dan kejadian anemia. -Sebagai acuan penelitian-penelitian selanjutnya. 1.4.2 Bagi Responden Sebagai informasi tentang pentingnya asupan vitamin C, indeks massa tubuh, dan kejadian anemia. 1.4.3 Bagi Masyarakat Umum Memberikan informasi bagi masyarakat umum mengenai hubungan antara asupan vitamin C, indeks massa tubuh, dan kejadian anemia. 1.4.4 Bagi Institusi -Sebagai informasi kepada bagian kemahasiswaan mengenai mahasiswi yang anemia dan indeks massa tubuh kurang. -Sebagai informasi dan datadasar mengenai pembelajaran mahasiswa yang disimpan di perpustakaan. 4

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

2.1. Anemia

Anemia adalah suatu keadaan berkurangnya hingga di bawah nilai normal jumlah sel darah merah, kuantitas hemoglobin, dan volume packed red blood cells hematokrit per 100 ml darah. 6 Parameter yang paling umum dipakai untuk menunjukan penurunan jumlah eritrosit adalah kadar hemoglobin, hematokrit, dan hitung eritrosit. Pada umumnya ketiga parameter tersebut saling bersesuaian. Nilai normal hemoglobin sangat bervariasi secara fisiologik tergantung pada umur, jenis kelamin, adanya kehamilan, dan ketinggian tempat tinggal. Oleh karena itu, untuk menentukan anemia atau tidak anemia perlu ditentukan titik pemilah cut off point kadar hemoglobin. WHO menetapkan cut off point anemia untuk keperluan penelitian lapangan seperti terlihat pada tabel 2.1. 7 Tabel 2. 1 Kriteria Anemia Menurut WHO Kelompok Kriteria Anemia Hb Laki-laki dewasa 13 gdl Wanita dewasa tidak hamil 12 gdl Wanita hamil 11 gdl Sumber: Sudoyo AW, Setiyohadi B, Alwi I, Simadibrata M, Setiati 2007,p.622

2.1.2 Tanda dan Gejala Anemia

Tanda dan gejala anemia dapat digolongkan menjadi tiga kelompok, yaitu 7 : 1. Tanda dan gejala anemia umum Gejala umum anemia atau sindrom anemia muncul pada setiap kasus anemia setelah penurunan hemoglobin sampai kadar tertentu Hb7

Dokumen yang terkait

Hubungan riwayat Miopia pada keluarga dengan kejadian Miopia pada mahasiswa PSPD UIN Syarif Hidayatullah Jakarta tahun 2011

0 7 47

Hubungan Aktivitas Fisik dan Indeks Massa Tubuh dengan Kejadian Osteopenia Pada Mahasiswi Semester 6 dan Semester 8 PSIK UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

2 7 106

Hubungan asupan zat besi dengan kejadian anemia pada mahasiswi PSPD angkatan 2009-2011 Uin Syarif Hidayatullah Jakarta

0 7 61

Pengetahuan, sikap, dan perilaku mahasiswa program studi pendidikan dokter UIN Syarif Hidayatullah Jakarta tentang makanan cepat saji ( fast food) tahun 2009

0 21 71

Prevalensi Otomikosis pada Mahasiswi PSPD FKIK UIN Syarif Hidayatullah Jakarta dan Faktor yang Mempengaruhi

2 26 58

Pemetaan Kajian Tafsir Al-Qur’an pada Program Pascasarjana UIN Syarif Hidayatullah Jakarta dan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta: Analisis Sitiran Pengarang yang Disitir Disertasi Mahasiswa Tahun 2005-2010

0 5 55

Popularitas tafsir Indonesia di UIN syarif hidayatullah Jakarta

3 16 112

HUBUNGAN ANTARA ASUPAN PROTEIN, ZAT BESI (Fe) DAN VITAMIN C DENGAN KEJADIAN ANEMIA PADA SISWI SMK PENERBANGAN Hubungan Antara Asupan Protein, Zat Besi (Fe) Dan Vitamin C Dengan Kejadian Anemia Pada Siswi Smk Penerbangan Bina Dhirgantara Karanganyar.

0 4 16

HUBUNGAN ANTARA ASUPAN PROTEIN, VITAMIN C, DAN KEBIASAAN MINUM TEH DENGAN KEJADIAN ANEMIA PADA Hubungan Antara Asupan Protein, Vitamin C, Dan Kebiasaan Minum Teh Dengan Kejadian Anemia Pada Remaja Putri Di SMA Negeri 1 Mojolaban, Kabupaten Sukoharjo Jawa

0 1 14

Hubungan Indeks massa tubuh dan asupan K

0 0 10