Perumusan Masalah Hipotesis Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

195 rumah makan, dimana tersebar di 6 kelurahan, yakni 33 rumah makan di Kelurahan Titi Rantai, 39 rumah makan di Kelurahan Padang Bulan, 38 rumah makan Kelurahan Merdeka, 11 rumah makan di Kelurahan Darat, 38 rumah makan di Kelurahan Babura, dan di Petisah Hulu terdapat sebanyak 36 rumah makan. Rumah makan di Kecamatan Medan Baru memiliki potensi yang besar dikarenakan letaknya yang strategis, yakni dekat dengan pusat kota, kampus, rumah sakit, pusat bimbingan belajar serta wadah masyarakat lainnya. Hal ini yang membuat usaha rumah makan menjadi semakin berkembang dan memberikan dampak kegiatan ekonomi di kota Medan. Untuk itu penulis tertarik untuk melakukan penelitian dalam skripsi yang berjudul “Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Pendapatan Pengusaha Rumah Makan di Kecamatan Medan Baru.”

1.2 Perumusan Masalah

Berdasarkan uraian di atas, maka dirumuskan beberapa permasalahan sebagai berikut : 1. Bagaimana pengaruh modal terhadap pendapatan pengusaha rumah makan di Kecamatan Medan Baru? 2. Bagaimana pengaruh jumlah tenaga kerja terhadap pendapatan pengusaha rumah makan di Kecamatan Medan Baru? 3. Bagaimana pengaruh tingkat pendidikan terhadap pendapatan pengusaha rumah makan di Kecamatan Medan Baru? 4. Bagaimana pengaruh pengalaman usaha terhadap pendapatan pengusaha rumah makan di Kecamatan Medan Baru?

1.3 Hipotesis

Hipotesis adalah jawaban sementara terhadap permasalahan penelitian yang kebenarannya harus diuji secara empiris. Berdasarkan perumusan masalah di atas maka penulis membuat hipotesis sebagai berikut: 1. Modal berpengaruh positif terhadap pendapatan pengusaha rumah makan di Kecamatan Medan Baru, ceteris paribus. 2. Jumlah tenaga kerja berpengaruh positif terhadap pendapatan pengusaha rumah makan di Kecamatan Medan Baru, ceteris paribus. 3. Tingkat pendidikan berpengaruh positif terhadap pendapatan pengusaha rumah makan di Kecamatan Medan Baru, ceteris paribus. 4. Pengalaman usaha berpengaruh positif terhadap pendapatan pengusaha rumah makan di Kecamatan Medan Baru, ceteris paribus.

1.4 Tujuan Penelitian

Berdasarkan permasalahan di atas, dirumuskan tujuan penelitian sebagai berikut: 1. Untuk mengetahui bagaimana pengaruh modal terhadap pendapatan pengusaha rumah makan di Kecamatan Medan Baru. 2. Untuk mengetahui bagaimana pengaruh jumlah tenaga kerja terhadap pendapatan pengusaha rumah makan di Kecamatan Medan Baru. 3. Untuk mengetahui bagaimana pengaruh tingkat pendidikan terhadap pendapatan pengusaha rumah makan di Kecamatan Medan Baru. 4. Untuk mengetahui bagaimana pengaruh pengalaman usaha terhadap pendapatan pengusaha rumah makan di Kecamatan Medan Baru.

1.5 Manfaat Penelitian

Adapun manfaat dan kegunaan dari penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Bahan informasi bagi pengusaha rumah makan dan pengembangannya. 2. Bahan informasi dan referensi bagi pihak-pihak yang membutuhkan khususnya penelitian mengenai analisis pendapatan pengusaha rumah makan. 3. Hasil pemikiran ini diharapkan dapat memberikan sumbangan pemikiran bagi mahasiswa Fakultas Ekonomi, khususnya Departemen Ekonomi Pembangunan. 4. Sebagai bahan referensi untuk masyarakat yang tertarik terhadap pendapatan pengusaha rumah makan di Kecamatan Medan Baru.

BAB II URAIAN TEORITIS