Pengertian Modal Jenis- jenis Modal

berpendapatan 40 terendah dengan total pendapatan dari seluruh penduduk. Kategori ketimpangan pendapatan memiliki kriteria sebagai berikut : Tabel 2.1 Ketimpangan Distribusi Pendapatan Nasional Persentase Pendapatan Nasional yang Ketimpangan distribusi pendapatan diterima oleh 40 penduduk termiskin Nasional 17 atau lebih Ketimpangan Pendapatan Rendah 12 - 17 Ketimpangan pendapatan sedang 12 atau kurang Ketimpangan pendapatan tinggi Sumber: Sudantoko dan Hamdani, 2009

2.5 Modal

2.5.1 Pengertian Modal

Dalam menjalankan proses pembangunan dan usaha, diperlukan faktor-faktor pendukung agar dapat berjalan dengan efektif. Salah satunya adalah akumulasi modal yang memadai. Menurut Sudantoko dan Hamdani 2009: 90 dalam terminologi pembangunan modal memiliki arti semua bentuk kekayaan baik yang berwujud fisik maupun non fisik yang mampu dijadikan sarana untuk menjalankan proses produksi ataupun perekonomian sesudahnya. Sejalan dengan perkembangan teknologi dan makin jauhnya spesialisasi dalam perusahaan, serta makin banyaknya perusahaan-perusahaan yang menjadi besar, maka modal mempunyai arti yang menonjol. Masalah modal dalam perusahaan merupakan masalah yang tidak akan pernah berakhir karena masalah modal mencakup berbagai macam aspek. Hingga saat ini di antara para ahli ekonomi belum memiliki kesamaan opini tentang pengertian modal. Modal dapat terbentuk dari proses pembangunan itu atau terbentuk dari adanya permintaan akan investasi. Modal dapat berupa benda, ilmu pengetahuan, keahlian yang tinggi, proses pendidikan dan situasi yang kondusif.

2.5.2 Jenis- jenis Modal

Menurut Kasmir 2006: 85 terdapat dua jenis modal dalam melakukan kegiatan usaha, berdasarkan perbedaan dalam penggunaannya dan jangka waktunya, yakni sebagai berikut: a. Modal Investasi Penggunaan utama modal investasi untuk membeli aktiva tetap, seperti mesin-mesin, tanah, bangunan atau gedung, kendaraan dan inventaris lainnya. Modal ini merupakan jenis modal jangka panjang dan dapat digunakan berulang-ulang. Umur dari modal ini biasanya berkisar satu tahun. Modal investasi biasanya diperoleh dari modal pinjaman berjangka waktu panjang yang pada umumnya diperoleh dari dunia perbankan. b. Modal Kerja Penggunaan modal kerja untuk perusahaan pada saat perusahaan beroperasi seperti biaya operasional membayar gaji karyawan, biaya pemeliharaan, dan biaya-biaya lainnya. Modal ini merupakan jenis modal jangka pendek dan hanya digunakan beberapa kali yang biasanya tidak lebih dari satu tahun. Biasanya dunia perbankan dapat membiayai modal investasi dan modal kerja baik secara bersama-sama maupun sendiri- sendiri.

2.5.3 Sumber-sumber Modal