Rancangan Penelitian Teknik Pengumpulan Data Pengolahan dan Analisa Data

BAB 4 METODE PENELITIAN

4.1. Rancangan Penelitian

Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif analitik yaitu data dari hasil penelitian diuraikan secara komprehensif tentang hasil penelitian tentang efek penggunaan analgesik NSAID terhadap volume darah menstruasi berdasarkan teori yang telah dibicarakan, kemudian hasil data juga telah dianalisa secara sistematis yaitu dengan menggunakan statistik T test untuk menguji hipotesa yang telah dikemukakan untuk mengetahui efek penggunaan analgesik NSAID terhadap volume darah menstruasi pada penderita dismenorea di bandingkan dengan penderita dismenorea yang tidak menggunakan analgesik. Desain penelitian ini adalah desain cross-sectional studi, yaitu melakukan observasi satu kali dan sesaat dalam satu waktu, pengukuran variable subjek dilakukan pada saat pemeriksaan tersebut yaitu dismenorea dan penggunaan analgesik dan mengenai volume darah menstruasi berdasarkan jumlah tuala wanita yang digunakan dari data yang diperoleh melalui mentode angket melalui pengisian kuesioner yang telah disediakan.

4.2. Waktu dan Tempat Penelitian

4.2.1. Waktu penelitian

Penelitian ini dilakukan selama tiga bulan, dimulai dari Februari hingga April. Perencanaan penelitian melalui beberapa tingkat proses yaitu dari pencarian judul penelitian, persetujuan judul bersama dosen pembimbing, penelusuran daftar pustaka, penyusunan proposal penelitian, konsultasi dengan dosen pembimbing, seminar proposal pada Mei 2010 dan diteruskan dengan penelitian lapangan mulai dari pengumpulan data hingga ke penulisan hasil laporan penelitian yang dilakukan. Universitas Sumatera Utara

4.2.2. Tempat penelitian

Penelitian ini dilakukan di Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara. Pemilihan lokasi ini adalah karena Fakultas kedokteran merupakan salah satu fakultas mempunyai jumlah mahasiswi yang berusia 18 hingga 24 tahun yang mewakili wanita berusia 18-24 tahun yang lain. Jadi sampel dan populasi yang diperlukan untuk penelitian ini dapat ditemukan. 4.3. Populasi dan Sampel 4.3.1. Populasi Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswi Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara FK USU dari setambuk 2007 hingga 2009. Menurut survei awal yang telah dilakukan di Fakultas Kedokteran, didapati populasi mahasiswi angkatan 2007 hingga 2009 adalah 694 orang.

4.3.2. Sampel

Sampel diambil sebagai responden adalah mahasiswi Fakultas Kedokteran USU. Penarikan sampel adalah menurut kaedah Consecutive Sampling, pada mahasiswa yang memenuhi kriteria-kriteria. Kriteria inklusi: riwayat dismenorea, usia 18-24 tahun dan riwayat penggunaan analgesik. Kriteria eksklusi: mahasisiwi yang mempunyai kelainan darah, durasi menstruasi yang lebih dari 7 hari atau kurang dari 3 hari. Penentuan besar sampel digunakan rumus sebagai berikut: Universitas Sumatera Utara Gambar 4.1. Rumus Uji Hipotesis 2 Populasi [Z 1-a2 √2P 1-P + Z 1- β √ P 1 1-P 1 + P 2 1-P] 2 n1=n2 = _____________________________________________ P 1 -P 2 2 n = besar sampel minimum Z 1-a2 = nilai distribusi nilai baku tabel Z, p ada α tertentu 5 1,645 Power of test Kekuatan uji = 80 Jadi Z 1- β = 0,842 Z 1- β = nilai distribusi normal baku table Z, pada β tertentu 0,842 P = rata-rata P1 dan P2  P =12 0,5 + 0,7 P = 0,6 P 1 = proporsi di populasi 0,5 P 2 = perkiraan proprsi di populasi 0,7 P 1 -P 2 n1=n2 = [1,645 √20,6 1-0,6 + 0,842 √ 0,5 1-0,5 + 0,7 = perkiraan selisih proporsi yang diteliti dengan proporsi dipopulasi 1-0,7] 2 __________________________________________________ 0,2 2 = 73,16 ≈ 74 orang Jumlah sampel dalam penelitian ini berdasarkan rumus diatas adalah 73,16 orang dan dibulatkan menjadi 74 orang. Maka, kedua-dua kelompok yaitu n1 penderita dismenorea yang menggunakan analgesik dan n2 penderita dismenorea yang tidak menggunakan analgesik masing-masing adalah 74 orang. Jumlah total semua sampel adalah sebanyak 74+74= 148 orang. Kriteria inklusi: - dismenorea primer Kriteria eksklusi: - dismenorea sekunder Universitas Sumatera Utara

4.4. Teknik Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data yang digunakan pada penelitian ini adalah data yang diperoleh melalui metode angket pada responden dengan menggunakan instrumen penelitian berupa kuesioner dilakukan uji validitas dan realibilitas. Kemudian kuesioner tersebut akan diberikan kepada responden untuk diisi. Data primer yang dikumpulkan adalah semua data yang termasuk variable independen penggunaan analgesik dan variable dependen volume darah. Ada beberapa formulir yang akan disertakan dalam instrumen penelitian. Formulir A: Adalah lembaran informed consent. Formulir ini berisi tentang penjelasan kepada responden tentang penelitian yang dijalankan yang memuatkan tandatangan peneliti. Formulir B: Adalah surat persetujuan dari responden yang memuatkan tanda tangan responden dan persetujuan responden Formulir C: Kuesioner yang diisi oleh responden

4.5. Pengolahan dan Analisa Data

Data diperoleh dari penelitian jawaban kuesioner responden. Kemudian, dilakukan analisa dengan cara deskriptif analitik dengan melihat berapa perbedaan volume darah pada responden yang terkumpul berdasarkan pengiraan volume darah dalam mililiter, yaitu terdapat pertambahan atau pengurangan volume darah apabila menggunakan atau tidak menggunakan analgesik jenis NSAID. Kemudian analisa data diubah dalam bentuk tabel dengan bantuan perangkat lunak Statistical Package For Social Sciences SPSS. Universitas Sumatera Utara

BAB 5 HASIL PENELITIAN DAN PERBAHASAN

5.1 Hasil penelitian 5.1.1 Lokasi penelitian Penelitian ini dilakukan di kampus USU Universitas Sumetara Utara sebagai kampus utama berlokasi di Keluarahan Padang Bulan Kecamatan Medan Baru. Kampus ini mulai digunakan sejak tahun 1957. Salah satu fakultasnya adalah Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara FK USU . Lokasi dan alamat FK USU adalah Jalan dr.T Mansur, No 5 Kampus USU 20155 Medan, yang terletak bersebelahan dengan Fakultas Psikologi dan dibelakang FK USU terdapat Fakultas Kesehatan Masyarakat. Pada tahun 2009, terdapat mahasiswi bermula dari angkatan 2007, 2008 hingga 2009. Jumlah populasi mahasiswi FK USU dari angkatan 2007-2009 pada tahun 2009 adalah sebanyak 694 orang.Tabel 5.1 Tabel 5.1 Jumlah mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara Angkatan mahasiswi Jumlah Persen 2007 230 33.14 2008 232 33.42 2009 232 33.42 Total 694 100 Pada penelitian ini, sebanyak 200 lembar kuesioner telah diedarkan kepada mahasiswi FK USU, tetapi hanya 148 lembar yang dikembalikan untuk dijadikan Universitas Sumatera Utara