Latar Belakang Masalah PENDAHULUAN

4 diri, kreatif, mandiri, tanggung jawab, cinta tanah air, menghargai prestasi, bersahabat, gemar membaca, dan peduli sosial. Berbeda dengan penelitian sebelumnya, dalam penelitian ini mencoba memaparkan nilai karakter yang memfokuskan kajian pada nilai-nilai pendidikan karakter yang berhubungan dengan Tuhan Yang Maha Esa, diri sendiri, sesama manusia, lingkungan, dan kebangsaan. Novel Pak Guru karya Awang Surya merupakan novel yang sangat berbeda dengan novel-novel lainnya. Ceritanya memfokuskan pada gambaran pendidikan Indonesia yang terwakilkan pada guru-guru SDN Sidomulyo yang sangat idealis terhadap nilai-nilai kebenaran. Di samping itu, pengarang dalam novel ini sebenarnya juga mencoba memaparkan kondisi nyata masyarakat Indonesia yang berorientasi pada hasil bukan lagi pada proses sehingga sering menghalalkan segala cara. Sementara itu, dari sisi penceritaan, alur, dan bahasa dalam novel ini meneduhkan hati, tetapi membangkitkan semangat hidup dan diungkapkan dengan ringan, lincah, dan sangat menarik. Oleh karena itu, novel Pak Guru karya Awang Surya ini sangat layak untuk diteliti dan dapat dijadikan sebagai salah satu bahan pembelajaran sastra di SMA. Berdasarkan hal-hal tersebut, maka yang perlu diteliti adalah nilai-nilai pendidikan karakter yang terkandung dalam novel Pak Guru dengan judul skripsi “Nilai-Nilai Pendidikan Karakter dalam Novel Pak Guru Karya Awang Surya dan Iimplikasinya dalam Pembelajaran Sastra di SMA ”. 5

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang yang telah dikemukakan, rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimanakah nilai-nilai pendidikan karakter yang terkandung dalam novel Pak Guru karya Awang Surya dan implikasinya terhadap pembelajaran sastra di SMA?

1.3 Tujuan Penelitian

Tujuan penelitian ini adalah sebagai berikut. 1. Mendeskripsikan nilai-nilai pendidikan karakter dalam novel Pak Guru karya Awang Surya. 2. Mendeskripsikan implikasi nilai-nilai pendidikan karakter dalam novel Pak Gurukarya Awang Surya dalam pembelajaran sastra di SMA.

1.4 Manfaat Penelitian

Penelitian ini diharapkan mampu memberikan manfaat baik secara teoretis maupun praktis sebagai berikut. 1. Secara teoretis, hasil penelitian ini diharapkan mampu memberikan tambahan pengetahuan dan memperkaya ilmu pengetahuan tentang sastra, khususnya tentang nilai-nilai pendidikan karakter di dalam novel. 2. Secara praktis, hasil penelitian ini dapat memberikan informasi kepada pembaca, baik mahasiswa, guru, siswa, maupun masyarakat pada umumnya tentang nilai-nilai pendidikan karakter dalam novel Pak Guru karya Awang Surya dan membantu guru bahasa Indonesia di SMA dalam memilih alternatif bahan pengajaran. 6

1.5 Ruang Lingkup

Ruang lingkup penelitian ini sebagai berikut. 1. Nilai-nilai pendidikan karakter dalam novel Pak Guru karya Awang Surya yang berupa sikap para tokoh yang dapat dijadikan suri teladan bagi siswa- siswa SMA. 2. Implikasinya dalam pembelajaran sastra di Sekolah Menengah Atas SMA yang diwujudkan dalam bentuk RPP yang memasukan sikap para tokoh yang terdapat dalam novel Pak Guru karya Awang Surya. 7

II. LANDASAN TEORI

2.1 Novel

Novel adalah salah satu hasil karya sastra. Novel merupakan bentuk karya sastra yang sangat populer dan digemari oleh masyarakat karena daya komunikasinya yang luas dan daya imajinasinya yang menarik. Abrams dalam Nurgiyantoro 1998: 9 mengungkapkan bahwa sebutan novel berasal dari bahasa Itali novella yang dalam bahasa Jerman: novelle. Secara harfiah, novella berarti sebuah barang baru yang kecil, dan kemudian diartikan sebagai cerita pendek dalam bentuk prosa. Dewasa ini istilah novella mengandung pengertian yang sama dengan istilah Indonesia novelet Inggris: novelette, yang berarti sebuah karya prosa fiksi yang panjangnya cukupan, tidak terlalu panjang, namun juga tidak terlalu pendek. Dalam buku The American College Dictionary Tarigan dalam Purba, 2010: 62 dijelaskan bahwa novel adalah “suatu cerita prosa yang fiktif dalam panjang yang tertentu, yang melukiskan para tokoh, gerak serta adegan kehidupan nyata yang representatif dalam suatu alur atau suatu keadaan yang agak kacau atau kusut”. 8 Novel merupakan cerita fiktif dan imajinatif yang didalamnya terdapat unsur- unsur pembangun, yaitu unsur intrinsik dan unsur ekstrinsik. Novel merupakan sebuah cerita yang panjang dan dibangun oleh suatu alur yang menceritakan kehidupan laki-laki dan perempuan secara imajinatif. Hal ini sesuai dengan pendapat yang tertuang dalam The Advanced Learner’s Dictionary of Current English yang menyatakan bahwa novel adalah suatu cerita dengan suatu alur, cukup panjang mengisi satu buku atau lebih yang menganggap kehidupan pria dan wanita bersifat imajinatif Purba, 2010: 62.

2.2 Pengertian Nilai

Nilai adalah prinsip-prinsip sosial, tujuan-tujuan,atau standar yang dipakai atau diterima oleh individu, kelas, masyarakat, dan lain-lain Fitri, 2012: 87. Pendapat lain diungkapkan oleh Drijakara dalam Fitri 2012: 87 bahwa nilai merupakan hakikat sesuatu yang menyebabkan hal itu pantas dikerjakan oleh manusia.

2.3 Pengertian Pendidikan

Menurut Poerwadarminta dalam Elmubarok 2009: 1 dari segi bahasa, pendidikan dapat diartikan perbuatan hal, cara, dan sebagainya mendidik; dan berarti pula pengetahuan tentang mendidik, atau pemeliharaan latihan-latihan dan sebagainya badan, batin dan sebagainya, sementara Zamroni dalam Elmubarok 2009: 3 mengungkapkan definisi pendidikan adalah suatu proses menanamkan dan mengembangkan pada diri peserta didik pengetahun tentang hidup dan sikap dalam hidup agar kelak ia dapat membedakan barang yang

Dokumen yang terkait

Nilai Sosial dalam Novel Kubah Karya Ahmad Tohari dan Implikasinya terhadap Pembelajaran Bahasa dan Sastra di SMA

45 364 133

NILAI-NILAI PENDIDIKAN DALAM NOVEL RUMAH TANPA JENDELA KARYA ASMA NADIA: TINJAUAN SOSIOLOGI SASTRA DAN Nilai-Nilai Pendidikan dalam Novel Rumah Tanpa Jendela Karya Asma Nadia: Tinjauan Sosiologi Sastra dan Implementasinya dalam Pembelajaran Sastra di SMA

2 15 12

NILAI-NILAI PENDIDIKAN DALAM NOVEL RUMAH TANPA JENDELA KARYA ASMA NADIA: TINJAUAN SOSIOLOGI SASTRA DAN Nilai-Nilai Pendidikan dalam Novel Rumah Tanpa Jendela Karya Asma Nadia: Tinjauan Sosiologi Sastra dan Implementasinya dalam Pembelajaran Sastra di SMA

0 2 19

NILAI PENDIDIKAN KARAKTER DALAM NOVEL HAFALAN SHALAT DELISA KARYA TERE LIYE : TINJAUAN Nilai Pendidikan Karakter Dalam Novel Hafalan Shalat Delisa Karya Tere Liye : Tinjauan Sosiologi Sastra Dan Implementasinya Dalam Pembelajaran Di SMA.

1 2 13

NILAI PENDIDIKAN KARAKTER DALAM NOVEL HAFALAN SHALAT DELISA KARYA TERE LIYE: TINJAUAN SOSIOLOGI SASTRA DAN IMPLIKASINYA Nilai Pendidikan Karakter Dalam Novel Hafalan Shalat Delisa Karya Tere Liye : Tinjauan Sosiologi Sastra Dan Implementasinya Dalam Pem

0 3 18

NILAI-NILAI EDUKASI DALAM NOVEL AKAR KARYA DEWI LESTARI: TINJAUAN SOSIOLOGI SASTRA DAN Nilai-Nilai Edukasi Dalam Novel Akar Karya Dewi Lestari: Tinjauan Sosiologi Sastra Dan Implementasinya Dalam Pembelajaran Sastra Di SMA.

0 3 12

NILAI-NILAI SOSIAL DALAM NOVEL JALA KARYA TITIS BASINO: TINJAUAN SOSIOLOGI SASTRA DAN IMPLIKASINYA SEBAGAI Nilai-Nilai Sosial Dalam Novel Jala Karya Titis Basino: Tinjauan Sosiologi Sastra Dan Implikasinya Sebagai Bahan Ajar Sastra Di SMA.

1 11 13

NILAI-NILAI SOSIAL DALAM NOVEL JALA KARYA TITIS BASINO: TINJAUAN SOSIOLOGI SASTRA DAN IMPLIKASINYA SEBAGAI Nilai-Nilai Sosial Dalam Novel Jala Karya Titis Basino: Tinjauan Sosiologi Sastra Dan Implikasinya Sebagai Bahan Ajar Sastra Di SMA.

0 7 18

NILAI PENDIDIKAN KARAKTER DALAM NOVEL SEPATU DAHLAN KARYA KHRISNA PABICHARA DAN SARAN PENERAPANNYA DALAM PEMBELAJARAN SASTRA DI SMA

0 8 13

NILAI PENDIDIKAN KARAKTER DALAM NOVEL SEPATU DAHLAN KARYA KHRISNA PABICHARA DAN SARAN PENERAPANNYA DALAM PEMBELAJARAN SASTRA DI SMA - repository perpustakaan

0 0 35