Penduduk Ilmu Pengetahuan Sosial Kelas 6 Suranti Eko Setiawan S 2009

Ayo Menjelajahi Dunia 69 3 Gunung Di Afrika terdapat Gunung Dasyan, Gunung Rang Wi, dan Gunung Ruwenzori. Gunung tertinggi di Afrika yaitu Gunung Kilimanjaro 5.963 m tepatnya di Tanzania, Afrika Timur. c. Sungai Di Benua Afrika terdapat sungai terpanjang di dunia yaitu Sungai Nil. Sungai Nil melewati Mesir dan Sudan. Panjangnya mencapai 6.690 km. Selain itu juga terdapat Sungai Oranye, Vaal, dan Limpopo di Afrika Selatan. Adapula Sungai Zambesi di Afrika Timur. d. Danau Di Afrika banyak terdapat danau-danau yang besar dan dalam. Contohnya Danau Tanganyika, Victoria, Malawi, Chad, Zambesi, Nyasa, Rudolf, Albert, Mweru, dan Danau Kyoga. Selai itu, Danau Tana, Kuru, Chilwa, Mai Ndome, Edward, dan masih banyak lagi.

3. Kenampakan Buatan

Bila kamu perhatikan, budaya di Afrika sangatlah menarik. Salah satu budaya kuno yang lahir di sini yaitu kebudayaan lembah Sungai Nil. Sekarang mari kita simak berbagai kenampakan alam sebagai hasil budaya penduduk di Afrika dari masa budaya lembah Sungai Nil sampai sekarang. a. Piramida Berupa kuburan untuk Firaun dari Mesir. Piramida dibangun sejak 4.500 tahun yang lalu. Ada sekitar 80 piramida dibangun di Mesir. Piramida terbesar terletak di Giza dan merupakan makam Firaun Khufu atau Cheops. b. Sphinx berupa patung singa berkepala manusia. Spinx dibangun di sisi piramida sebagai penjaga piramida. c. Danau Nasser Danau ini dibangun memanfaatkan luapan Sungai Nil yang terkadang mencapai 7 m dan sering menyebabkan banjir. Danau Nasser memiliki luas 5.000 km 2 . Danau Nasser merupakan danau buatan terbesar di dunia. d. Bendungan Aswan Bendungan ini dibangun di Danau Nasser. Ketinggian bendungan mencapai 100 m dan panjang 3.600 m. Bendungan ini dibangun dalam waktu 10 tahun. Bendungan Aswan menghasilkan tenaga listrik yang dibutuhkan bangsa Mesir. Gambar 3.10 Sphinx di Mesir. Sumber: Foto Image, 2007 Ilmu Pengetahuan Sosial Kelas VI 70 Afrika Barat Negara Ibu Kota Negara Ibu Kota 1. Niger Niamey 10. Mali Bamako 2. Mauritania Nouakchott 11. Nigeria Lagos 3. Kamerun Yaounde 12. Pantai Gading Abidjan 4. Burkina Faso Ouagadougou 13. Guinea Conakry 5. Ghana Akra 14. Senegal Dakar 6. Benin Porto-Novo 15. Liberia Monrovia 7. Sierra Leone Freetown 16. Togo Lome 8. Guinea- Bissau 17. Guinea Ekuatorial Malabo Bissau 9. Gambia Banjul Afrika Utara Negara Ibu Kota Negara Ibu Kota 1. Sahara El Aaiun 4. Aljazair Aljier 2. Libya Tripoli 5. Mesir Kairo 3. Maroko Rabat 6. Tunisia Tunis Afrika Tengah Negara Ibu Kota Negara Ibu Kota 1. Zaire Kinshasa 4. Chad Ndjamena 2. Zambia Lusaka 5. Rep. Afr. Tengah Bangui 3. Kongo Brazzaville 6. Gabon Libreville

4. Pembagian Wilayah Benua Afrika

Afrika Timur Negara Ibu Kota Negara Ibu Kota 1. Ethiopia Addis Ababa 6. Sudan Khartoum 2. Somalia Mogadishu 7. Kenya Nairobi 3. Uganda Kampala 8. Burundi Bujumbura 4. Rwanda Kigali 9. Jibouti Djibouti 5. Tanzania Dar es Salaam