Keefektifan Layanan Konseling Kelompok untuk Meningkatkan

semanagat untuk kegiatan lebih lanjut, serta penuh rasa persahabatan dan empati.

6. Materi Konseling Kelompok

Dalam penelitian ini digunakan tahap-tahap rancangan penelitian untuk mengetahui tingkat kemampuan siswa dalam pengambilan keputusan pemilihan jurusan pada siswa kelas X-4 SMA Kesatrian I Semarang setelah mengikuti layanan konseling kelompok. Pada pelaksanaan konseling kelompok sebagai media pemberian treatment pada responden yang dilaksanakan 10 kali pertemuan dalam satu kelompok, yang terdiri dari 12 anggota kelompok eksperimen, dengan jenis kelompok tertutup. Pelaksanaan konseling kelompok 2 kali dalam setiap minggunya, dengan menggunakan waktu sekitar 1 jam setiap kali pertemuan. Pada pertemuan pertama dilakukan pregroup dan pada pertemuan terakhir dilakukan post group.

C. Keefektifan Layanan Konseling Kelompok untuk Meningkatkan

Kemampuan Siswa dalam Pengambilan Keputusan Pemilihan Jurusan. Pada penelitian eksperimen ini, peneliti menggunakan layanan konseling kelompok sebagai upaya menawarkan dukungan dan pemahaman yang membantu perkembangan anggota yang menyelidiki masalah dengan membawanya ke dalam kelompok. Dalam jangka waktu yang panjang, anggota kelompok akan mencapai keputusan, perkembangan, cara belajar bergaul dengan orang lain, perhatian dan memperoleh pengalaman. Mereka menerima dorongan, saran, dan bagaimana mengaplikasikan apa yang mereka pelajari dalam kelompok untuk kehidupan di luar. Peran pemimpin kelompok sangatlah penting dan menentukan. Peranan pemimpin kelompok ini disesuaikan dengan sifat dan tujuan kelompok. Setiap pemimpin kelompok, khususnya dalam layanan bimbingan dan konseling kelompok, harus menguasai dan mengembangkan kemampuan keterampilan dan sikap yang memadai untuk terselenggaranya proses kegiatan kelompok secara efektif. Layanan konseling kelompok juga banyak dibuktikan dalam berbagai penelitian eksperimen, diantaranya penelitian yang dilakukan Rina Kusumawardhani dengan judul “Keefektifan Layanan Konseling Kelompok dengan Pendekatan Rasional Emotif dalam Meningkatkan Kesehatan Mental Siswa”. Penelitian dengan menggunakan layanan konseling kelompok juga pernah dilakukan oleh Atik Siti Maryam dengan judul penelitian “Keefektifan Layanan Konseling Kelompok dalam Meningkatkan Kepercayaan Diri”. Pada penelitian ini terlihat dengan jelas bahwa layanan konseling kelompok efektif membantu siswa dalam meningkatkan kepercayaan diri. Karena rata-rata sebelum mengikuti layanan konseling kelompok mencapai 2,07 dan setelah mengikuti layanan konseling kelompok mencapai 2,89. Karena dalam kelompok, siswa sebagai anggota kelompok secara bersama-sama menciptakan dinamika kelompok yang dapat dijadikan sebagai wadah untuk mengembangkan kepercayaan diri. Dari gambaran keadaan siswa di sekolah, dapat kita ketahui bahwa siswa masih memiliki pemahaman atau informasi yang minimal, terutama yang berkaitan dengan pengambilan keputusan jurusan yang akan dipilih IPA, IPS, dan Bahasa. Hal ini disebabkan siswa belum mampu mengarahkan minat khusus untuk mengadakan pilihan jurusan yang akan ditempuh atau suatu keputusan tertentu yang sedang dipikirkan sekarang. Sehingga sangatlah penting oleh konselor sekolah untuk memberikan motivasi dan dorongan melalui layanan konseling kelompok, dengan harapan siswa dapat meningkatkan kemampuan dalam pengambilan keputusan. Pengambilan keputusan disesuaikan dengan hasil belajar, dasar kemampuan dan minat siswa, bukan karena ikut teman-teman atau menganggap sesuatu jurusan lebih baik dari jurusan lain. Oleh karena itu, peneliti ingin mengetahui apakah melalui layanan konseling kelompok efektif dalam meningkatkan kemampuan siswa dalam pengambilan keputusan pemilihan jurusan.

D. Hipotesis

Dokumen yang terkait

Keanekaragaman Makrofauna Tanah Daerah Pertanian Apel Semi Organik dan Pertanian Apel Non Organik Kecamatan Bumiaji Kota Batu sebagai Bahan Ajar Biologi SMA

26 317 36

FREKUENSI KEMUNCULAN TOKOH KARAKTER ANTAGONIS DAN PROTAGONIS PADA SINETRON (Analisis Isi Pada Sinetron Munajah Cinta di RCTI dan Sinetron Cinta Fitri di SCTV)

27 310 2

PENILAIAN MASYARAKAT TENTANG FILM LASKAR PELANGI Studi Pada Penonton Film Laskar Pelangi Di Studio 21 Malang Town Squere

17 165 2

APRESIASI IBU RUMAH TANGGA TERHADAP TAYANGAN CERIWIS DI TRANS TV (Studi Pada Ibu Rumah Tangga RW 6 Kelurahan Lemah Putro Sidoarjo)

8 209 2

MOTIF MAHASISWA BANYUMASAN MENYAKSIKAN TAYANGAN POJOK KAMPUNG DI JAWA POS TELEVISI (JTV)Studi Pada Anggota Paguyuban Mahasiswa Banyumasan di Malang

20 244 2

FENOMENA INDUSTRI JASA (JASA SEKS) TERHADAP PERUBAHAN PERILAKU SOSIAL ( Study Pada Masyarakat Gang Dolly Surabaya)

63 375 2

PEMAKNAAN MAHASISWA TENTANG DAKWAH USTADZ FELIX SIAUW MELALUI TWITTER ( Studi Resepsi Pada Mahasiswa Jurusan Tarbiyah Universitas Muhammadiyah Malang Angkatan 2011)

59 326 21

PENGARUH PENGGUNAAN BLACKBERRY MESSENGER TERHADAP PERUBAHAN PERILAKU MAHASISWA DALAM INTERAKSI SOSIAL (Studi Pada Mahasiswa Jurusan Ilmu Komunikasi Angkatan 2008 Universitas Muhammadiyah Malang)

127 505 26

PEMAKNAAN BERITA PERKEMBANGAN KOMODITI BERJANGKA PADA PROGRAM ACARA KABAR PASAR DI TV ONE (Analisis Resepsi Pada Karyawan PT Victory International Futures Malang)

18 209 45

STRATEGI PUBLIC RELATIONS DALAM MENANGANI KELUHAN PELANGGAN SPEEDY ( Studi Pada Public Relations PT Telkom Madiun)

32 284 52