Teknik Pengumpulan Data METODE PENELITIAN

commit to user 63

D. Teknik Pengumpulan Data

1. Teknik Content Ana lysis Teknik pengumpulan data dalam penelitian adalah teknik content a na lysis atau kajian isi, yaitu menganalisis isi yang terdapat dalam karya sastra. Kajian isi merupakan metode penelitian yang memanfaatkan seperangkat prosedur untuk menarik kesimpulan yang sahih dari sebuah buku atau dokumen Weber dalam Lexy J. Moeleong, 2007: 163. 2. Teknik simak dan catat Pengambilan data dilakukan dengan teknik simak dan catat yaitu peneliti sebagai instrument kunci melakukan terhadap data secara cermat. Hal ini dimaksudkan agar agar peneliti mengetahui wujud data penelitian yang benar-benar diperlukan untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan penelitian. Jadi terdapat aspek penyelesaian dalam pengambilan data dari sumber data. Penyimakan secara cermat dan teliti itu kemudian dilakukan pencatatan data. Penyimakan itu sebenarnya dapat dilakukan baik terhadap aturan-aturan yang dilisankan maupun data yang dituliskan atau tertulis Edi Subroto, 1992: 41-42. 3. Wawancara Wawancara adalah percakapan dengan maksud tertentu. Percakapan ini dilakukan oleh dua pihak, yaitu pewawancara inter viewer yang mengajukan pertanyaan dan yang diwawancarai interviewed yang memberikan pertanyaan atas jawaban itu Lexy J. Moeleong, 2007: 135. Tujuan utama melakukan wawancara adalah untuk menyajikan konstruksi saat commit to user 64 sekarang dalam suatu konteks mengenai para pribadi, peristiwa, aktifitas, organisasi, perasaan, motivasi, tanggapan atau persepsi, tingkat dan bentuk keterlibatan dan sebagainya, untuk merekonstruksi beragam hal seperti itu sebagai bagian dari pengalaman masa lampau dan memproyeksikan hal-hal itu dikaitkan dengan harapan yang biasa terjadi di masa yang akan datang Sutopo, 2003: 58. Wawancara dalam penelitian ini adalah wawancara terbuka dengan dalang. Wawancara dengan dalang digunakan untuk mendapatkan keterangan- keterangan atau informasi-informasi yang tidak terdapat dalam teks, khususnya pandangan dalang mengenai cerita Minta ra ga Ga nca ra n , misalnya tentang relevansi dan makna filosofis.

E. Validitas Data