Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

8 terintegrasi integrated skills yang mencakup aspek merancang eksperimen, merumuskan variabel, menginterpretasikan data, merumuskan hipotesis dan bereksperimen. Materi fisika dibatasi pada fluida statis karena memiliki aplikasi yang cukup banyak dalam kehidupan sehari-hari, seperti prinsip kerja kapal laut, kapal selam, balon udara, rem cakram, dongkrak hidrolik, dan lain sebagainya sehingga diharapkan siswa mendapatkan manfaat belajar yang lebih bermakna.

D. Rumusan Masalah

Berdasarkan batasan masalah di atas, maka rumusan masalah pada penelitian ini adalah sebagai berikut. 1. Apakah perangkat pembelajaran fisika dengan model Problem Based Learning PBL untuk meningkatkan hasil belajar keterampilan proses sains dan kognitif peserta didik pada materi fluida statis telah memenuhi kriteria layak? 2. Berapa besar peningkatan keterampilan proses sains belajar peserta didik setelah menggunakan perangkat pembelajaran fisika dengan model Problem Based Learning PBL pada materi fluida statis? 3. Berapa besar peningkatan hasil belajar kognitif peserta didik setelah menggunakan perangkat pembelajaran fisika dengan model Problem Based Learning PBL pada materi fluida statis? 9

E. Tujuan Penelitian

Sesuai dengan perumusan masalah, maka tujuan yang hendak dicapai dalam penelitian ini adalah sebagai berikut. 1. Mendeskripsikan kelayakan perangkat pembelajaran fisika dengan model Problem Based Learning PBL untuk meningkatkan hasil belajar keterampilan proses sains dan kognitif peserta didik pada materi fluida statis. 2. Mengungkapkan besar peningkatan keterampilan proses sains peserta didik setelah menggunakan perangkat pembelajaran fisika dengan model Problem Based Learning PBL pada materi fluida statis. 3. Mengungkapkan besar peningkatan hasil belajar kognitif peserta didik setelah menggunakan perangkat pembelajaran fisika dengan model Problem Based Learning PBL pada materi fluida statis.

F. Manfaat Penelitian

Hasil penelitian ini diharapkan mampu memberikan manfaat sebagai berikut. 1. Bagi peserta didik a. Dapat mengembangkan keterampilan-keterampilan yang dimiliki peserta didik dalam kegiatan belajar melalui pendekatan PBL sehingga mampu meningkatkan keterampilan proses sains dan hasil belajar. b. Melatih peserta didik mengorganisasikan team dan disiplin mengatur waktu. c. Meningkatkan kerjasama antar teman dalam satu kelompok. 10 d. Melatih keterampilan proses sainspeserta didik dengan cara menerapkan konsep-konsep Fisika melalui proses pembelajaran. 2. Bagi Guru a. Sebagai masukan bagi guru untuk dapat memilih strategi pembelajaran yang tepat sehingga dapat meningkatkan keterampilan proses sains dan hasil belajar peserta didik dalam proses pembelajaran. b. Perangkat pembelajaran yang dihasilkan dapat digunakan baik secara langsung maupun tidak langsung sebagai bahan belajar yang layak untuk meningkatkan keterampilan proses sains dan hasil belajar peserta didik. c. Sebagai bahan kajian dalam mengembangkan perangkat pembelajaran yang layak untuk meningkatkan keterampilan proses sains dan hasil belajar peserta didik. 3. Bagi sekolah a. Mampu meningkatkan kualitas pembelajaran sehingga prestasi peserta didik meningkat terutama dalam pembelajaran fisika. b. Sebagai bahan kajian dan pertimbangan dalam upaya peningkatan mutu pendidikan melalui pembelajaran di kelas.

G. Definisi Operasional