Simpulan SIMPULAN DAN SARAN

BAB V SIMPULAN DAN SARAN

5.1 Simpulan

Berdasarkan penyajian dan analisis data yang telah dilakukan sesuai dengan langkah-langkah yang dituntut dan telah dilaksanakan, maka dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut: 1. Berdasarkan hasil penelitian yang telah diteliti, ada empat gejala grupthink yang ingin diteliti oleh peneliti dalam penelitian ini yaitu penilaian berlebihan anggota kelompok terhadap kelompok, ketertutupan pikiran anggta kelompok, tekanan untuk mencapai keseragaman antara anggota kelompok dan pencarian kesepakatan kelompok yang terlalu dini. Gejala groupthink yang timbul dalam penelitian ini ada dua yaitu penilaian berlebihan dari anggota kelompok terhadap kelompoknya dan ketertutupan pikiran anggota kelompok terhadap masukan atau ide kelompok lain yang dapat menimbulkan pengaruh dalam pengambilan keputusan. Ini disebabkan anggota kelompok sudah merasa sangat yakin bahwa kelompok tempat ia bergabung sekarang merupakan kelompok yang paling baik dibandingkan dengan kelompok lain,dan anggota kelompok juga tidak memperdulikan atau menghiraukan masukan kelompok lain. Sedangkan gejala grupthink yang lain yaitu tekanan untuk mencapai keseragaman antar anggota kelompok dan pencarian kesepakatan kelompok yang terlalu dini tidak terdapat dalam kelompok club motor Brotherhood Medan, hal ini disebabkan karena setiap anggota bebas dan aktif memberikan masukan-masukan atau ide-de nya ketika proses pengambilan keputusan bersama berlangsung dan dengan menerima masukan-masukan dari anggota kelompok tadi, maka proses pengambilan keputusan bersama tidak akan berlangsung cepat. 2. Sikap dasar manusia yang menyukai hidup berkelompok menjadikan komunikasi kelompok sangat berkembang, selain itu kelancaran berkomunikasi yang terjadi di dalam suatu kelompok sangat berpengaruh dalam pengambilan keputusan. Karena pengambilan keputusan merupakan Universitas Sumatera Utara pendekatan sistematis terhadap hakekat suatu masalah dengan pengumpulan fakta dan data serta menentukan alternatif yang matang untuk mengambil suatu tindakan yang tepat dalam suatu kelompok. 3. Pengambilan keputusan akhir dalam kelompok club motor Brotherhood Medan dilakukan dengan caramusyawarah dan lebih memperhatikan masukan-masukan ataupun ide-ide yang datang dari anggota club dan setiap anggot aktif memberikan suatu masukan atau ide-idenya dalam kegiatan pengambilan keputusan.Selain itu kelompok club motor Brotherhood Medan juga tidak menerima pengaruh atau kritik dari kelompok lain, karena mereka selalu yakin setiap masalah yang datang dapat dihadapi bersama-sama dan diselesaikan bersama-sama, begitu juga pimpinan yang selalu berfokus pada masukan-masukan dan ide-ide yang dikeluarkan oleh anggotanya.

5.2 Saran Responden penelitian