Potensi dan Masalah Pengumpulan Data Desain Asesmen Autentik

3.3 Prosedur Penelitian

3.3.1 Potensi dan Masalah

Penelitian ini diawali dengan ditemukannya potensi dan masalah di SMP 1 Kristen Blora pada saat diadakan observasi awal pada bulan September tahun ajaran 20142015. Masalah yang dimaksud di SMP 1 Kristen Blora dalam asesmen yang dilakukan lebih menekankan pada aspek pengetahuan atau kognitif melalui tugas akhir atau tes. Penilaian kurang memberikan informasi terhadap aspek afektif dan psikomotorik siswa selama proses pembelajaran. Kurikulum 2013 telah menerangkan bahwa penilaian tidak hanya meliputi aspek pengetahuan saja tetapi sikap dan keterampilan juga harus dilakukan penilaian, asesmen yang ada juga belum menggunakan pendekatan yang inkuiri sesuai dengan kehidupan nyata yang terjadi. Potensi yang dimaksud adalah di SMP 1 Kristen Blora mempunyai fasilitas yang sangat mendukung seperti ruang laboratorium IPA yang dilengkapi alat dan bahan praktikum serta media yang ada, Bahan ajar kurikulum 2013 serta guru telah mengikuti kegiatan penataran dalam rangka implementasi kurikulum 2013 yang memungkinkan dilakukannya penilaian meliputi aspek pengetahuan, sikap dan keterampilan.

3.3.2 Pengumpulan Data

Berdasarkan hasil identifikasi potensi dan masalah, Data awal yang diperoleh dalam penelitian ini didapatkan dengan metode wawancara terhadap beberapa guru IPA SMP Kristen 1 Blora tentang proses penilaian dalam pembelajaran IPA dan penilaian yang digunakan masih mengacu pada tingkatan kognitif, sedangkan aspek afektif dan psikomotorik belum terlaksana secara baik.

3.3.3 Desain Asesmen Autentik

Tahap ini dimulai dengan menyusun desain produk berupa asesmen autentik pada materi klasifikasi benda. Desain asesmen autentik yang dikembangkan adalah penilaian kinerja performance assessment, penilaian diri self assessment, dan penilaian tertulis. Ketiga jenis penilaian tersebut mampu menggambarkan penilaian aspek kognitif, afektif, dan psikomotorik. Asesmen autentik berbasis inkuri yang lebih ditekankan pada aspek penilaiam kinerja.

3.3.4 Validasi Desain Asesmen Autentik