Analisis Isi Media Massa Observasi Atau Pengamatan Langsung Observasi Atau Pengamatan Tidak Langsung Wawancara Langsung

Teknik pengumpulan data dalam penelitian dapat dilakukan dengan cara sebagai berikut.

1. Analisis Isi Media Massa

Teknik analisis isi media massa adalah pengumpulan data dengan menganalisis isi media massa. Dalam media massa tersebut termuat uraian dan data mengenai kemasyarakatan, perkembangan bank, dan perkembangan perekonomian.

2. Observasi Atau Pengamatan Langsung

Teknik observasi langsung atau pengamatan langsung adalah pengumpulan data melalui pengamatan dan pencatatan gejala pada objek yang dilakukan secara langsung di tempat kejadian. Syarat dalam menggunakan metode observasi sebagai berikut. a. Metode observasi dapat dilakukan secara bebas atau menggunakan daftar isian yang telah disiapkan dan dapat menggunakan rekaman suara atau rekaman gambar. b. Semakin banyak objek yang diamati, semakin sulit pengamatannya dan hasilnya pun juga rumit. c. Observasi perlu dilakukan secara cermat, jujur, dan objektif dengan data yang relevan. d. Sistem dan prosedur yang dilakukan berdasar panduan yang sudah disiapkan. e. Observer harus paham apa yang akan dicatat dari cara membuat catatan data yang telah dikumpulkan. Pencatatan hasil observasi dilakukan dengan mengisi formulir yang telah disediakan. Tujuan memakai formulir pencatatan adalah: a. memudahkan dalam merekam kejadian, proses, dan gejala sosial; b. mencatat segala kejadian dan proses sosial di lapangan; c. membantu menguatkan data lain yang terkumpul; d. menjaga agar hasil pengamatan mudah diketahui pihak lain; dan e. dapat diformulasikan kembali sehingga dapat menggambarkan suatu keadaan.

3. Observasi Atau Pengamatan Tidak Langsung

Teknik observasi atau pengamatan tidak langsung adalah pengumpulan data melalui pengamatan dan pencatatan gejala pada objek penelitian yang pelaksanaannya tidak secara langsung pada objeknya, misalnya mengamati aktivitas matahari karena adanya ledakan nuklir. Sosiologi SMA Kelas XII 150 B. PENGUMPULAN DATA

4. Wawancara Langsung

Teknik wawancara langsung adalah cara pengumpulan data dengan mengadakan kontak langsung tatap muka dengan sumber data, misalnya mendengarkan ceramah langsung atau tanya jawab. Peranan pewawancara, yaitu bertanya dan mencatat hasil wawancara. Dalam melaksanakan pencatatan peneliti bisa memilih satu atau kombinasi dari cara-cara sebagai berikut. a. Pencatatan menggunakan alat bantu misalnya tape recorder. b. Pencatatan dilakukan secara langsung pada waktu wawancara berjalan. c. Pencatatan dilakukan setelah berlangsungnya wawancara.

5. Studi Dokumenter Bibliografi