Pendekatan Penelitian Sasaran Penelitian

26 BAB 3 METODE PENELITIAN

3.1 Pendekatan Penelitian

Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif dengan pendekatan fenomenologi. Fenomenologi adalah teori yang berpendapat bahwa kebenaran sesuatu itu diperoleh dengan cara menangkap fenomena atau gejala yang memancar dari objek yang diteliti Suharsimi 2006: 14. Para fenomenolog percaya bahwa pada makhluk hidup tersedia berbagai cara untuk menginterpretasikan pengalaman melalui interaksi dengan orang lain, dan melalui pengertian dan pengalaman itulah terbentuk kenyataan. Oleh karena itu, fenomenologi lebih menekankan pada aspek subjektif dari perilaku orang Jazuli 2001: 28. Peneliti menggunakan pendekatan kualitatif, artinya permasalahan yang dibahas dalam proses belajar menari pada guru-guru SD di Pusat Latihan Tari Sekar Budaya Kabupaten Tegal bertujuan menggambarkan dan menguraikan tentang hal-hal yang bertujuan dengan keadaan atau status fenomena yang tidak berkenaan dengan angka-angka Moleong 2004: 103. Dalam hal ini peneliti berusaha meneliti, menelusuri, memahami, menggambarkan dan menjelaskan tentang bentuk kegiatan proses belajar menari pada guru-guru SD di Pusat Latihan Tari Sekar Budaya. Metode kualitatif pada penelitian mengenai proses belajar menari pada guru-guru SD di Pusat Latihan Tari Sekar Budaya Kabupaten Tegal dijadikan sebagai langkah pertama pengamatan. Kemudian nantinya akan muncul pertanyaan-pertanyaan yang akan diajukan pada pengurus, pelatih, maupun guru- guru SD yang mengikuti proses belajar menari di Pusat Latihan Tari Sekar Budaya Kabupaten Tegal.

3.2 Sasaran Penelitian

Sasaran dalam penelitian ini antara lain: 3.2.1 Guru-guru SD yang mengikuti belajar menari di Pusat Latihan Tari Sekar Budaya. 3.2.2 Pelaksanaan proses belajar menari pada guru-guru SD di Pusat Latihan Tari Sekar Budaya Kabupaten Tegal, serta kendala yang dihadapi dalam proses pembelajaran tari. 3.2.3 Pengaruh proses belajar menari guru-guru SD terhadap kompetensi sebagai seorang pendidik.

3.3 Lokasi Penelitian