Saling Ketergantungan Antara Hewan dan Tumbuhan Ekosistem

Hubungan Antarmakhluk Hidup 85 85 85 85 85 Saatnya Mencoba Tumbuhan menyerap energi matahari dan memakainya untuk membuat makanan sendiri melalui proses fotosintesis. Oleh karena itu, dalam suatu ekosistem tumbuhan berperan sebagai produsen penghasil makanan. Adapun manusia dan hewan disebut sebagai konsumen. Konsumen artinya pemakai atau pemakan. Setiap ekosistem memiliki berbagai anggota, baik makhluk hidup maupun benda tidak hidup. Beberapa jenis makhluk hidup yang tinggal bersama dalam satu lingkunganekosistem disebut komunitas. Misalnya komunitas yang hidup di ekosistem sawah terdiri dari tanaman padi, rumput, cacing, kodok, dan ular sawah. Lakukan kegiatan berikut untuk mengetahui lominitas dalam suatu ekosistem. Komunitas dalam suatu Ekosistem Mari kita lakukan kegiatan ringan berikut ini. Tujuan: Mengamati anggota komunitas yang ada dalam suatu ekosistem. Siapkan alat dan bahannya: Kamu membutuhkan buku dan alat tulis. Langkah-langkahnya: 1. Salinlah tabel di bawah ini ke dalam buku tugasmu. 2. Pergilah ke taman, kolam, dan selokan yang ada di sekitar sekolahmu. 3. Amati dan catatlah semua makhluk hidup dan benda tidak hidup yang ada pada ketiga ekosistem tersebut. ekosistem taman, kolam dan selokan Ekosistem Benda Taman Kolam Selokan Tumbuhan Hewan Ilmu Pengetahuan Alam Kelas IV 86 86 86 86 86 Gambar 6.4 Rantai makanan. Sumber: Photo Image tikus tanaman padi ular elang pengurai

3. Rantai Makanan

Makhluk hidup tidak dapat hidup sendiri. Mereka saling tergantung satu sama lain, terutama dalam hal makanan. Contohnya biji padi dimakan tikus, tikus dimakan ular, dan ular dimakan elang. Jika elang mati, bangkai elang diuraikan oleh bakteri. Bangkai yang terurai oleh bakteri menjadi zat-zat yang menyuburkan tanah. Tanah yang subur menjadikan padi tumbuh subur. Perjalanan makan dan dimakan itu disebut rantai makanan. Bahan Diskusi 1. Manakah ekosistem yang memiliki penghuni anggota komunitas paling banyak? Mengapa demikian? 2. Apakah masing-masing anggota komunitas memiliki saling ketergantungan simbiosis? Apakah hubungan ketergantungan yang terjadi dalam masing-masing ekosistem? 3. Apakah kesimpulan dari kegiatan ini? Hewan yang memakan produsen tumbuhan disebut konsumen tingkat I. Hewan yang memakan konsumen tingkat I disebut konsumen tingkat II. Hewan yang memakan konsumen tingkat II disebut konsumen tingkat III, begitu seterusnya. Suatu Hubungan Antarmakhluk Hidup 87 87 87 87 87 ekosistem biasanya memiliki hingga konsumen tingkat IV atau disebut konsumen puncak. Konsumen puncak adalah hewan yang tidak dapat dimakan lagi oleh hewan lainnya. Pada contoh di atas yang menjadi konsumen puncak adalah elang. Pada semua ekosistem pasti terdapat rantai makanan. Rantai makanannya bisa panjang dan bisa juga pendek. Contoh rantai makanan pendek yaitu pisang dimakan kelelawar kemudian kelelawar mati diuraikan oleh bakteri. Contoh rantai makanan panjang yaitu daun pohon mangga dimakan ulat, ulat dimakan burung, burung dimakan kucing, selanjutnya kucing mati diuraikan oleh bakteri. Supaya lebih jelas perhatikan gambar di bawah ini. Pada ekosistem laut juga terbentuk beberapa rantai makanan. Berbagai tumbuhan tumbuh di laut. Makhluk hidup terkecil di laut disebut plankton baca plangton. Plankton ada dua, yaitu plankton tumbuhan fitoplankton dan plankton hewan zooplankton. Plankton tumbuhan dimakan oleh plankton hewan. Plankton hewan dimakan oleh ikan kecil. Ikan kecil dimakan oleh ikan besar. Ikan besar mati dan diuraikan oleh bakteri. Gambar 6.5 a Rantai makanan pendek, b Rantai makanan panjang. Sumber: Photo Image; Kamus Visual, QA Internasional. daun mangga ular burung kucing bakteri pengurai pisang kelelawar bakteri pengurai a b