Tugas Dan Wewenang Hasil Penelitian 1. Gambaran Umum Kecamatan Batangkuis

sama dengan 48,20 dibandingkan dengan jumlah penduduk yang bekerja di kecamatan Batangkuis. Jumlah penduduk yang memiliki sumber mata pencarian sebagai PNSABRI adalah sebanyak 999 orang atau sama dengan 2,24 dibandingkan dengan jumlah penduduk yang bekerja di kecamatan Batangkuis. Jumlah penduduk yang memiliki sumber mata pencarian sebagai pensiunan adalah sebanyak 137 orang atau sama dengan 0,31 dibandingkan dengan jumlah penduduk yang bekerja di kecamatan Batangkuis. Dengan demikian jelaslah bahwa mata pencarian dari penduduk di Kecamatan Batangkuis rata – rata adalah Buruh dan Bertani atau dengan kata lain mata pencarian penduduk didominasi oleh Buruh dan Bertani, dengan mata pencarian buruh lebih tinggi atau dominasi dari bertani.

4.1.2. Tugas Dan Wewenang

Tugas dan wewenang Camta, sesuai dengan Peraturan Bupati Deli Serdang Nomor 886 Tahun 2008 Tentang tugas pokok, fungsi dan rincian tugas Jabatan Perangkat Daerah Kabupaten Deli Serdang yang dijelaskan sebagai berikut: 1. Camat Camat mempunyai tugas melaksanakan kewenangan pemerintahan yang dilimpahkan oleh Bupati untuk menangani sebagian urusan otonomi daerah. Untuk menyelenggarakan tugas, Camat mempunyai fungsi : a. pelaksanaan urusan ketatausahaan dan rumah tangga kecamatan; b. penyusunan program kerja tahunan, jangka menengah dan jangka panjang; Universitas Sumatera Utara c. perumusan kebijaksanaan teknis penyelenggaraan pemerintahan kecamatan; d. pengkoordinasian kegiatan pemberdayaan masyarakat; e. pengkoordinasian upaya penyelenggaraan ketenteraman dan ketertiban umum; f. pengkoordinasian penerapan dan penegakan peraturan perundang- undangan; g. pengkoordinasian pemeliharaan sarana dan prasarana fasilitas pelayanan umum; h. pengkoordinasikan penyelenggaraan kegiatan pemerintahan di tingkat kecamatan; i. pembinaan penyelenggaraan pemerintahan kelurahandesa; j. pelaksanaan pelayanan masyarakat yang menjadi ruang lingkup tugasnya atau yang belum dapat dilaksanakan oleh pemerintah kelurahandesa; k. melakukan koordinasi dengan Instansi danatau lembaga terkait lainnya dalam penyelenggaraan pemerintahan kecamatan; dan l. melaksanakan tugas-tugas kedinasan lainnya yang diberikan oleh Walikota. Untuk melaksanakan fungsi sebagaimana dimaksud, Camat mempunyai kewenangan: a. mengkoordinasikan kegiatan pemberdayaan masyarakat; b. mengkoordinasikan upaya penyelenggaraan ketenteraman dan ketertiban umum; Universitas Sumatera Utara c. mengkoordinasikan penerapan dan penegakan peraturan perundang- undangan; d. mengkoordinasikan pemeliharaan sarana dan prasarana fasilitas pelayanan umum; e. mengkoordinasikan penyelengaraan kegiatan pemerintahan ditingkat kecamatan; f. membina penyelenggaraan pemerintahan di tingkat kemukiman; g. membina penyelenggaraan pemerintahan kelurahandesa; dan h. melaksanakan pelayanan masyarakat yang menjadi ruang lingkup tugasnya atau yang belum dapat dilaksanakan oleh pemerintahan kelurahandesa. 2. Sekretaris Kecamatan Sekretaris mempunyai tugas membantu camat dalam melaksanakan koordinasi penyusunan perencanaan, program kerja, evaluasi dan pelaporan, pembinaan dan pengelolaan administrasi umum, yang meliputi kepegawaian, keuangan, perlengkapan dan kerumahtanggaan, kearsipan, dokumentasi, hubungan masyarakat, organisasi dan ketatalaksanaan di lingkungan Sekretariat Kecamatan. Untuk menyelenggarakan tugas, Sekretaris Camat mempunyai fungsi : a. penyusunan rencana program kegiatan, pengendalian, evaluasi dan pelaporan pelaksanaanya. b. pelaksanaan urusan ketatausahaan, rumah tangga, barang inventaris, asset, perlengkapan, peralatan, pemeliharaan dan perpustakaan; Universitas Sumatera Utara c. pelaksanaan urusan administrasi keuangan. d. pelaksanaan pembinaan kepegawaian, organisiasi, perencanaan, program ketatalaksanaan, hukum dan perundang-undangan serta pelaksanaan hubungan masyarakat; e. pelaksanaan tugas-tugas lain yang diberikan oleh Camat. 3. Sub Bagian Umum Mempunyai tugas melaksanakan urusan surat menyurat, kearsipan, ekspedisi, penggandaan, kerumahtanggaan, administrasi perjalanan dinas, peralatan, perlengkapan, arsip dan perpustakaan, menghimpun peraturan perundang- undangan, dokumentasi, asset dan urusan kepegawaian di lingkungan Kecamatan; 4. Sub Bagian Keuangan Mempunyai tugas melaksanakan pengelolaan administrasi keuangan, verifikasi, perbendaharaan, pembukuan, pertanggungjawaban dan pelaporan realisasi fisik dan keuangan. 5. Sub Bagian Bina Program, Evaluasi dan Pelaporan Mempunyai tugas mempersiapkan bahan-bahan dalam penyusunan rencana kerja, program kerja dan mengkoordinasikan kegiatan-kegiatan dalam rangka penyiapan bahan penyusunan dan pelaksanaan program kerja, evaluasi dan pelaporan serta program kerja Camat. Universitas Sumatera Utara

4.1.3. Karakteristik Responden 1. Identitas Responden