Jenis Penelitian Tempat dan Waktu Penelitian Batasan Operasional

26

BAB 3 METODOLOGI PENELITIAN

3.1 Jenis Penelitian

Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk menguji hipotesis, oleh karena itu dapat kita katakan jenis penelitian pada penelitian ini adalah studi kausal Causal Study dan akan menguji hipotesis komparatif dua sampel. Menurut Uma, 2006:164 “maksud peneliti mengadakan studi kausal adalah agar mampu menyatakan bahwa variabel X menyebabkan variabel Y”. Menurut Sugiyono, - :25 “permasalahan komparatif merupakan suatu permasalahan penelitian yang bersifat membandingkan keberadaan satu variabel atau lebih pada dua atau lebih sampel yang berbeda”. Penelitian ini merupakan penelitian yang bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh antara Return On Asset, Current Rasio, dan leverage terhadap nilai perusahaan pada perusahaan BUMN Keuangan Dengan BUMN Non Keuangan Periode 2012-2015. Pada penelitian ini pula akan ada perbandingan antara PT Bank Mandiri, Tbk dengan PT Aneka Tambang, Tbk setelah masing-masing variabel diketahui pengaruhnya.Pada penelitian ini, rasio profitabilitas yang diukur dengan Return On Asset ROA, rasio likuiditas yang diukur dengan Current Rasio CR, dan rasio leverage yang diukur dengan leverage, merupakan variabel independen. Nilai perusahaan yang diukur dengan Price to Book Value merupakan variabel dependen. Universitas Sumatera Utara 27 Namun melihat dari sudut pandang jenis data dari penelitian ini maka penelitian ini dapat juga digolongkan sebagai penelitian kuantitatif karena data yang digunakan adalah data kuantitatif yaitu berupa angka.

3.2 Tempat dan Waktu Penelitian

Penelitian ini dilakukan pada PT. Bank Mandiri, Tbk dan PT. Aneka Tambang, Tbk melalui media internet. Adapun waktu pengamatan penelitian ini adalah sejak tahun 2012 sampai dengan 2015 pada dua perusahaan tersebut.

3.3 Batasan Operasional

Penelitian ini memiliki beberapa batasan agar tujuan peneliti yang telah dipaparkan sebelumnya pada latarbelakang dan pada bab sebelumnya dapat tercapai. Adapun objek penelitian ini adalah 2 badan usaha milik negara BUMN, yaitu PT. Bank Mandiri, Tbk dan PT. Aneka Tambang, Tbk. Adapun variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah variabel independen dan variabel dependen. Variabel independen pada penelitian ini adalah kinerja keuangan. Variabel dependen pada penelitian ini adalah nilai perusahaan.

3.4 Variabel Penelitian dan Defenisi Operasional