Struktur organisasi Deskripsi Obyek Penelitian

commit to user g. Mengurus biaya asuransi, biaya angkut darat, laut, udara, kantor pos, ganti rugi claims h. Menyerahkan barang-barang pada penerima consignee di pelabuhan tujuan i. Mengamankan barang, bila ada penolakan penerimaan. Bila terjadi masalah terhadap pengiriman barang PT Mekar Cargo bertanggung jawab mengamankan barang sampai masalah tersebut dapat terselesaikan.

3. Lokasi perusahaan

PT Mekar Cargo cabang Surakarta berlokasi di Jl. Raya Solo Permai, Ruko Pusat Bisnis Blok JC-19 Solobaru, Sukoharjo. Telp : 0271 626420, Fax : 0271 626423.

4. Struktur organisasi

Struktur organisasi merupakan gambaran secara sistematis tentang tugas dan tanggung jawab serta hubungan antar bagian-bagian dalam perusahaan. Tujuan diadakan struktur organisasi adalah untuk mempermudah pimpinan perusahaan dalam mengkoordinasi bawahannya. Dengan struktur organisasi dapat diketahui wewenang dan tanggung jawab dari personil yang memangku jabatan dalam organisasi tersebut. commit to user Berikut ini bagan struktur organisasi PT Mekar Cargo cabang Surakarta : a. Struktur Organisasi PT Mekar Cargo cabang Surakarta Gambar 3.1 Sumber : PT Mekar Cargo cabang Surakarta b. Tugas dan tanggung jawab struktur organisasi PT Mekar Cargo cabang Surakarta : 1 Pimpinan Cabang Branch Manager a Mengkoordinasi kegiatan dalam perusahaan b Melakukan pengawasan ke setiap bagian c Mengontrol semua kegiatan baik dalam maupun luar perusahaan dengan persetujuan direktur d Menyelenggarakan rapat untuk mengkoordinasi permasalahan yang dihadapi. Branch Manager Manajer Pemasaran Penjualan Manajer Keuangan Laporan Keuangan EDP Bagian Pemasaran Bagian Operasional Ekspor dan Impor Layanan Pelanggan Bagian Umum Staff Keuangan Laporan Keuangan Bagian Operasional commit to user 2 Manajer Keuangan dan Laporan Keuangan a Mengatur semua masalah yang menyangkut kelancaran penyedia keuangan dan pengguna data perusahaan b Mengawasi pengalokasian dana sesuai dengan taksiran kebutuhan kas dan mengambil keputusan dalam pemindahan dana yang diperlukan c Berdasar anggaran perusahaan yang telah dibagi dalam rapat direksi menetapkan rencana dan pengeluaran jangka pendek maupun jangka panjang d Menyiapkan laporan-laporan atas kegiatan keuangan perusahaan yang harus dilaporkan ke kantor pusat e Menyiapkan gaji karyawan 3 Staff Keuangan dan Laporan Keuangan a Mengatur semua kegiatan keuangan perusahaan baik ke dalam maupun keluar perusahaan b Mengatur cashflow aliran kas c Mengontrol utang piutang perusahaan d Membuat laporan keuangan perusahaan bulanan e Membuat laporan dan melaksanakan penagihan ke customer pelanggan 4 Manajer Pemasaran a Membina keterampilan kerja bawahan serta meningkatkan efisiensi dan produktifitas dibidang pemasaran commit to user b Mencari harga sewa angkutan serta mampu melakukan analisa pasar c Menjalin hubungan dengan pihak luar khususnya dengan para customer pelanggan dalam negosiasi 5 Staff Pemasaran a Melaksanakan tugas dari manajer pemasaran b Mencari pelanggan c Membuat penawaran d Menjaga hubungan baik dengan pelanggan 6 Layanan Pelanggan a Melaksanakan tugas dari manajer pemasaran b Memonitor untuk planning stuffing perencanaan pemasukan barang ke dalam peti kemas untuk esok hari c Pemesanan fumigasi untuk stuffing pemasukan barang ke dalam peti kemas untuk esok hari d Mencatat semua informasi peti kemas nomer peti kemas, nomer seal, status peti kemas e Membuat rekapitulasi invoice dan packing list yang telah masuk ke perusahaan untuk masing-masing pengiriman barang f Melayani semua aktivitas yang berhubungan dengan customer pelanggan g Membantu divisi operasional dengan persetujuan manajer commit to user 7 Divisi Bagian Operasional a Meminta hasil stuffing di gudang eksportir b Mencocokan info peti kemas dengan pengiriman barang c Membuat invoice dan packing list untuk mengurus PEB sebelum clossing time waktu tutup berakhirnya penerimaaan barang di pelabuhan d Membuat stuffing report laporan hasil stuffing ke shipping line perusahaan pelayaran untuk pengisian data dokumen Bill of Lading draft BL e Membuat permohonan certificate of fumigation ke surveyor badan pengawas f Membuat pengajuan SKA COO dengan draft BL yang sudah terbit g Membuat dan memeriksa kembali kelengkapan dokumen ekspor, meliputi: invoice, packing list, BL, COO, dan certificate of fumigation. 8 EDP Electronic Data Processing Mengaudit meneliti sistem data komputerisasi dalam perusahaan.

5. Jam kerja perusahaan