Hipotesis Penelitian KAJIAN PUSTAKA

36 2. Sampel “Sampel adalah bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki oleh populasi tersebut” Sugiyono, 2015: 62. Teknik sampling dalam penelitian ini adalah simpling purposive, yaitu “Teknik penentuan sampel dengan pertimbangan tertentu” Sugiyono, 2015: 67. Penentuan sampel adalah siswa kelas X Jasa Boga karena kelas X Jasa Boga terdapat mata pelajaran Boga Dasar sehingga pengetahuan boga dasar siswa lebih mendalam. Sampel dalam penelitian ini adalah Jasa Boga 2 karena siswa Jasa Boga 2 memiliki nilai mata pelajaran Boga Dasar lebih tinggi dibandingkan siswa Jasa Boga 1. Sehingga Jasa Boga 2 dengan 35 siswa sebagai sampel dan Jasa Boga 1 dengan 35 siswa sebagai uji coba istrumen.

D. Definisi Operasional Variabel Peneliti

Pada setiap jenis penelitian terdapat variabel penelitian. Variabel penelitian adalah suatu atribut atau sifat atau nilai dari orang, objek atau kegiatan yang mempunyai variasi tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan ditarik kesimpulannya Sugiyono, 2009: 4. Dalam hal ini perlu adanya penjelasan terhadap variabel-veriabel yang akan diteliti. Berikut akan dijelaskan terkait definisi operasional tiap variabel yang akan diteliti. 1. Kebiasaan Membaca Pustaka Bacaan Kebogaan Variabel Bebas X Kebiasaan membaca ialah kegiatan yang telah mendarah daging pada diri seseorang. Sedangkan pustaka bacaan kebogaan merupakan sumber yang dapat dibaca dengan cara cetakmedia digital yang memuat informasi mengenai 37 seni atau ilmu mengolah makanan yang baik. Pengukuran kebiasaan membaca diantaranya adalah minat membaca, kesenangan membaca, asal buku yang diperoleh dan keseringan mengunjungi perpustakaan. Kebiasaan membaca diukur berdasarkan frekuensi. 2. Wawasan Boga Variabel terikat Y Wawasan merupakan pandangan, penglihatan, tinjauan atau tanggapan indrawi. Wawasan boga meliputi pengetahuan, pemahaman dan aplikasi siswa, yaitu diantaranya mengenai bahan makanan, persiapan alat dan bahan pangan, pengolahan makanan, penyajian makanan dan sanitasi hygiene. Wawasan boga diukur dengan tes.

E. Metode Pengumpulan Data

Metode pengumpulan data yang dilakukan akan sangat menentukan baik buruknya hasil penelitian. Pengumpulan data dalam penelitian dimaksudkan untuk memperoleh data yang relevan, akurat, dan reliabel. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan angket dan tes. Kuesioner angket merupakan teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan cara memberi seperangkat pertanyaan atau pernyataan tertulis kepada responden untuk dijawabnya Sugiyono, 2013: 199. Jenis angket yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket tertutup, yaitu sudah disediakan jawabannya sehingga responden tinggal memilih. Tes merupakan teknik untuk mengukur kemampuan dasar dan pencapaian atau prestasi Suharsimin, 2010: 266