Database MySQL Web Server

22 yang tersimpan dalam server web dan disajikan dalam format HTML. Sedangkan menurut Abdul Kadir 2009: 2, aplikasi web adalah jenis aplikasi yang diakses melalui browser, misalnya Internet Explorer dan Mozzila Firefox. Dari pengertian tersebut dapat disimpulkan bahwa website adalah halaman yang berisi informasi yang terdiri dari gabungan media dan dapat diakses melalui browser. Berikut ini jenis-jenis web berdasarkan sifat atau style-nya menurut Rahmat Hidayat 2010: 3 yaitu : 1 Website dinamis, merupakan sebuah website yang menyediakan content atau isi yang selalu berubah-ubah setiap saat. Bahasa pemrograman yang digunakan antara lain PHP, ASP, .NET dan memanfaatkan database MySQL atau MS SQL. Misalnya website www.artikel-it.com, www.detik.com, www.technomobile.co.cc, www.polinpdg.ac.id dan lain-lain. 2 Website statis, merupakan website yang content-nya sangat jarang diubah. Bahasa pemrograman yang digunakan adalah HTML dan belum memanfaatkan database. Misalnya: web profile organisasi, dan lain-lain. Pengembangan pada sistem informasi rekam pelanggaran tata tertib siswa di SMA BOPKRI 1 Yogyakarta ini berbasis web yang dinamis.

b. Database MySQL

Menurut Sutarman 2012: 15, database adalah sekumpulan file yang saling berhubungan dan terorganisasi atau kumpulan record yang menyimpan data dan hubungan diantaranya. 23 Menurut Connolly dan Begg 2010: 66, Database Management System adalah sistem perangkat lunak yang memungkinkan pengguna untuk mendefinisikan, membuat, memelihara, dan kontrol akses ke database. “MySQL adalah sebuah sistem manajemen database relasi relational database management system yang bersifat open source.” Arbie, 2004: 5. Menurut Dessy Irmawati dan Yuniar Indrihapsari 2014: 138, database yang umum digunakan adalah MySQL karena MySQL dapat menyimpan semua data website seperti berita, artikel, counter, dan sebagainya dengan mudah dan terstruktur dan dapat dibuka kembali dengan mudah dan cepat. Sistem informasi rekam pelanggaran tata tertib siswa yang dikembangkan ini menggunakan database MySQL.

c. Web Server

Menurut Muhammad Tohirudin 2011: 3, “web server adalah perangkat lunak server yang berfungsi menerima permintaan HTTP atau HTTPS dari klien dan mengirim kembali hasilnya dalam bentuk HTML atau halaman web. Misalnya, Apache dan Microsoft Internet Information Service IIS ”. Software web server yang dapat digunakan salah satunya adalah XAMPP localhost. XAMPP adalah software yang memaketkan Apache, MySQL, PHP, dan Perl sekaligus Yahya Kurniawan, 2013: 118. XAMPP dapat diunduh secara gratis di https:www.apachefriends.org. XAMPP adalah singkatan yang diambil dari berikut : 1. X : Program ini dapat dijalankan dibanyak sistem operasi seperti Windows, Linux, Mac OS, dan Solaris. 2. A : Apache, merupakan aplikasi web server. 24 3. M : MySQL, merupakan aplikasi database server. 4. P : PHP, bahasa pemrograman web. 5. P : Perl, bahasa pemrograman untuk segala keperluan, dikembangkan pertama kali oleh Larry Wall di mesin Unix. Pengembangan sistem informasi rekam pelanggaran tata tertib siswa ini menggunakan web server XAMPP localhost versi 1.8.2.

d. HTML dan PHP