Lokasi Penelitian Populasi dan Sampel 1. Populasi Teknik Pengumpulan Data

BAB II METODE PENELITIAN

A.Bentuk Penelitian Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian deskriptif kuantitatif dengan maksud untuk memberi pengaruh antara variabel independen dengan variabel dependen. Dengan metode ini diharapkan dapat menjelaskan fenomena yang ada berdasarkan data dan informasi yang diperoleh.

B. Lokasi Penelitian

Penelitian dilakukan pada Kantor Unit Pelaksana Teknis Daerah UPTD Balai Metrologi Dinas Perindustrian dan Perdagangan Propinsi Sumatera Utara di Jl. Persatuan No. 3 STM Kampung Baru Medan Sumatera Utara.

C. Populasi dan Sampel 1. Populasi

Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas objek atau subjek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulan Sugiono, 2005:90. Yang menjadi populasi dalam penelitian ini adalah seluruh Pegawai Negeri Sipil Kantor Unit Pelaksana Teknis Dinas UPTD Balai Metrologi Medan yaitu sebanyak 43 orang.

2. Sampel

Sampel adalah sebagian dari populasi yang dijadikan sebagai objek dan sumber data serta informasi dalam penelitian yang dianggap mewakili dari suatu penelitian. Untuk mendapatkan sampel yang representatif dari Universitas Sumatera Utara pegawai Balai Metrologi Medan maka peneliti menentukan sampel dengan menggunakan teknik purposive sampling yaitu penentuan sampel yang tidak didasarkan atas strata atau pedoman, tetapi berdasarkan atas adanya tujuan tertentu yang tetap berhubungan dengan permasalahan penelitian. Menurut Arikunto, Suharsimi 1993:104, apabila subjek penelitian kurang dari 100 orang, maka lebih baik diambil semua sehingga penelitiannya merupakan penelitian populasi. Apabila populasi lebih dari 100 maka dapat diambil 10 - 15 atau 20 - 25 sampel atau lebih. Dari uraian tersebut penulis menetapkan semua jumlah populasi dijadikan sampel yaitu sebanyak 43 orang dalam penelitian ini.

D. Teknik Pengumpulan Data

Dalam penelitian ini penulis menggunakan dua macam data menurut klasifikasi jenis dan sumbernya, yaitu: 1. Pengumpulan data Primer, yaitu pengumpulan data yang digunakan secara langsung pada lokasi penelitian. Pengumpulan data primer tersebut dilakukan dengan instrumen sebagai berikut : a. Metode Observasi, yaitu melakukan pengamatan secara langsung terhadap fenomena-fenomena yang berkaitan dengan fokus penelitian. b. Metode Angket Kuesioner, yaitu memberikan daftar pertanyaan secara tertutup kepada responden yang dilengkapi dengan alternatif jawaban. c. Metode Wawancara Interview, yaitu mengadakan Tanya jawab langsung kepada pihak-pihak terkait yang memiliki relevansi terhadap masalah penelitian. Universitas Sumatera Utara 2. Pengumpulan data Sekunder, yakni pengumpulan data dan informasi yang diperoleh melalui catatan tertulis mengenai Kantor Unit Pelaksana Teknis Dinas UPTD Balai Metrologi Medan, menelaah sejumlah buku, karya ilmiah dan dokumentasiarsip yang berhubungan dengan masalah yang diteliti.

E. Teknik Penentuan Skor