Variabel Penelitian METODOLOGI PENELITIAN

57 Kelas Eksperimen KE kelas yang akan diberi perlakuan dengan model pembelajaran Quantum Learning X Bsn 1 32 Siswa Kelas Kontrol KK kelas yang apa adanya tidak diberi perlakuan yaitu dengan model pembelajaran Quantum Learning X Bsn 3 32 siswa Total Jumlah Sampel dalam penelitian 64 siswa

D. Variabel Penelitian

Variabel penelitian adalah suatu atribut atau sifat atau nilai dari orang, obyek atau kegiatan yag mempunyai variasi tertentu yang oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya Sugiyono, 2013:2.Menurut Linche Seniati 2009 variabel penelitian terdiri dari variabel bebas, variabel terikat dan variabel sekunder.Pada penelitian ini ada dua variable yaitu variable bebas independen dan variable terikat dependen. Berikut ini akan dijelaskan beberapa definisi operasional variable dalam penelitian agar pembahasan lebih fokus sesuai dengan tujuan penelitian:

1. Variabel Bebas Independent Variabel

Menurut Linche Seniati 2009:49 “Variabel bebas adalah variabel yang dimanipulasi dalam penelitian karena diduga memiliki pengaruh terhadap variabel lain”. Variabel bebas pada penelitian ini adalah: Pengaruh Model pembelajaran Quantum Learning. Pengaruh adalah daya yang timbul dari sesuatu orang, benda, dan sebagainya yang berkuasa atau berkekuatan.Maka yang dimaksud pengaruh dalam penelitian ini adalah efek 58 atau akibat dari menggunakan model pembelajaran Quantum Learningterhadap Kompetensi belajar praktek menjahit busana wanita.

2. Variabel Terikat dependent Variabel

Menurut Linche Seniati 2009:49 “Variabel terikat adalah respons subyek penelitian yang diukur sebagai pengaruh dari variabel bebas”. Variabel terikat pada penelitian ini adalah :Kompetensi belajar praktek menjahit busana wanita. Kompetensibelajar merupakan sekumpulan pengetahuan, ketrampilan, sikap dan nilai sebagai kinerja yang mengarah pada pencapaian tujuan perbuatan, prestasi, serta pekerjaan seseorang yang dapat diperoleh dari hasil praktek menjahit blus dan diukur dengan standar umum serta dapat ditingkatkan melalui pendidikan dan pelatihan. Dari hasil yang diperoleh secara optimal tersebut dapat digunakan untuk mengetahui keberhasilan siswa setelah melakukan praktek menjahit blus selama masa tertentu yang disimpulkan dalam bentuk angka atau nilai. Jadi maksud dari judul penelitian “Pengaruh Model Pembelajaran Quantum LearningTerhadap Kompetensi Belajar Praktek Menjahit Busana Wanita di SMK Negeri 4 Yogyakarta” adalah efek atau akibat dari penggunaan model pembelajaran quantum learning terhadap Kompetensi belajar siswa yang pengukurannya menggunakan lembar penilaian Kognitif tes uraian, lembar penilaian sikap siswa afektif, dan lembar penilaian unjuk kerja psikomotor.

E. Metode Pengumpulan Data