Latar Belakang Kesimpulan dan Saran

BAB 1 PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Manusia merupakan makhluk sosial yang hidup dengan cara berkelompok dan bermasyarakat. Dimana dalam kehidupan bermasyarakat tersebut, terdapat ketentuan- ketentuan hidup atau norma yang mengatur segala aspek kehidupan manusia. Salah satunya adalah norma hukum yang mengatur kehidupan tata-tertib mayarakat. Norma hukum ini ditunjukan bagi orang yang melakukan kejahatan atau pelanggaran peraturan yang berlaku. Masalah kejahatan adalah masalah manusia yang telah merupakan kenyataan sosial. Kejahatan dipandang dari segi hukum adalah perbuatan yang dilarang oleh undang-undang dan barang siapa yang melakukan sesuatu perbuatan yang bertentangan dengan undang-undang tersebut, maka ia akan dihukum. Kejahatan yang terjadi setiap tahun tidak terhitung banyaknya dan jutaan penjahat telah dihukum. Sehingga banyak korban kejahatan yang mengalami kerugian kesusilaan dan kesusahan. Akibat dari kejahatan tersebut juga meresahkan masyarakat dalam bersosial. Universitas Sumatera Utara Untuk mencegah kejahatan yang terus meningkat di Indonesia, khususnya di Kabupaten Toba Samosir pada saat ini, maka diperlukan jumlah personil polisi yang memadai. Dimana tugas Polri adalah mampu menjadi pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat yang selalu dekat dan bersama-sama dengan masyarakat, serta sebagai penegak hukum yang profesional dan proposional yang selalu menjunjung tinggi supermasi hukum dan hak azasi manusia, pemeliharaan keamanan dalam negeri dalam suatu kehidupan nasional yang demokratis dan masyarakat yang sejahtera. Hubungan antara personil polisi dengan masyarakat di Kabupaten Toba Samosir sangatlah penting. Dimana, dalam kehidupan bermasyarakat selalu ada kejahatan karena terjadi pelanggaran hukum yang berlaku. Maka dari itu, dengan meningkatkan jumlah personil polisi diharapakan dapat mengatasi jumlah kejahatan yang meningkat di tengah-tengah masyarakat. Hal ini menunjukkan bahwa ada hubungan antara jumlah penduduk dan jumlah personil polisi dengan jumlah kejahatan di Kabupaten Toba Samosir. Melihat dari masalah tersebut maka pada penulisan tugas akhir ini, penulis akan mengangkat judul “HUBUNGAN ANTARA JUMLAH PENDUDUK DAN JUMLAH PERSONIL POLISI DENGAN JUMLAH KEJAHATAN DI KABUPATEN TOBA SAMOSIR TAHUN 2009 ”. Universitas Sumatera Utara

1.2 Identifikasi Masalah