Struktur Organisasi Perusahaan Pengaruh Stress Kerja Terhadap Prestasi Kerja Pada PT. Sukanda Djaya Medan yang berada di Jl. Soekarno Hatta No. 80 km. 18,7.

B. Struktur Organisasi Perusahaan

Bila sebuah perusahaan, semakin bertambah besar maka persoalan mengenai organisasi dan manajemen personalia semakin bertambah rumit. Kegagalan perusahaan sesungguhnya adalah kegagalan dalam mengorganisir dan memimpin perusahaan. Organisasi merupakan alat bagi manajemen untuk mencapai tujuan perusahaan. Organisasi tanpa manajemen akan menyebabkan kekacauan sebaliknya manajemen tanpa organisasi menyebabkan kebingungan. Perusahaan PT. Sukanda Djaya adalah berbentuk organisasi garis karena ciri-ciri organisasi garis ini dapat diketahui dengan misalnya bentuk organisasinya masih kecil, jumlah pegawai yang bekerja pada perusahaan sedikit, antara pimpinan perusahaan dan karyawan saling kenal dan spesialisasi kerja masih belum begitu tinggi. Dengan bentuk organisasi garis ini perusahaan mengharapkan agar : 1. Kesatuan perintah dapat terjamin dengan baik karena pimpinan perusahaan berada pada satu orang. 2. Proses pengambilan keputusan dapat berjalan dengan cepat karena jumlah orang yang diajak untuk berkonsultasi masih sedikit atau tidak ada sama sekali. 3. Rasa solidaritas diantara para karyawan umumnya masih tinggi, karena mereka saling mengenal. Tetapi bentuk organisasi garis ini masih mempunyai kelemahan-kelemahan, antara lain : 1. Seluruh organisani terlalu bergantung kepada satu orang sehingga kalau orang itu tidak mampu maka seluruh organisasi akan terancam kehancuran. 2. Adanya kecenderungan bahwa pimpinan akan bertindak secara otokratis atau totaliter. 3. Kesempatan karyawan untuk berkembang sangat terbatas. Universitas Sumatera Utara Melihat struktur organisasi tersebut maka tugas dan tanggung jawab masing – masing bagian dapat diuraikan sebagai berikut : 1. Kepala Cabang Branch Manager a. Bersama – sama dengan bagian penjualan melakukan dan mengusulkan program penjualan dan aktivitas penjualan agar tercapai target penjualan. b. Bersama – sama dengan bagian penjualan mencari dan mengusulkan outlet baru yang berpotensial bagi perusahaan dan melakukan promosi penjualan. c. Melaksanakan kebijakan perusahaan. d. Memimpin dan membimbing setiap bagian dari perusahaan. e. Menyusun kebutuhan barang setiap bulan untuk daerah yang diawasi. 2. Kepala Administrasi Account Officer a. Bekerja sama dengan Kepala Cabang merumuskan atau menyusun anggaran keuangan perusahaan. b. Membuat dan menyiapkan laporan penjualan setiap bulannya. c. Mengelola keuangan perusahaan dengan baik. d. Melakukan koordinasi dengan Kepala Cabang dalam bidang personalia cabang, misalnya perekrutan karyawan, permohonan cuti karyawan, sakit, dan lain – lain. e. Bertanggung jawab atas kegiatan operasional perusahaan. 3. Bagian Pemasaran Sales a. Melakukan penawaran kepada customer atau outlet – outlet. b. Mencari outlet – outlet baru yang berpotensial bagi perusahaan. c. Bertanggung jawab terhadap hasil penjualan yang telah dilakukan. Universitas Sumatera Utara 4. Satpam Security a. Bertugas dan bertanggung jawab untuk melaksanakan keamanan serta ketertiban terhadap karyawan dan lingkungan perusahaan dari segala gangguan yang dapat menghambat kelancaran aktivitas perusahaan. b. Menerima tamu dan memberitahukan kepada orang yang berkepentingan. c. Membuat dan memonitor daftar absensi setiap harinya dan melaporkannya kepada Kepala Administrasi. d. Memeriksa setiap barang yang keluar dari perusahaan apakah sesuai dengan surat pengiriman barang atau surat keluar barang. 5. Kasir Cashier a. Menyiapkan semua pembayaran baik yang bersifat tunai dan cek berdasarkan bukti voucher yang telah disetujui oleh pejabat yang berwenang. b. Membuat daily cash flow harian, buku penerimaan uang kas dan cek. c. Membukukan semua pengeluaran kas dan cek. d. Menerima setoran dari kolektor dan menyetorkannya ke bank atas nama perusahaan. 6. Kolektor Collector a. Melakukan penagihan piutang dengan cara sistematis kepada pelanggan yang membeli barang dengan cara kredit berdasarkan daftar piutang yang telah jatuh tempo. b. Mencari jalan keluar dengan baik untuk setiap penagihan yang tertunda atau susah dalam hal penagihannya. c. Membuat catatan piutang yang dapat menunjukkan jumlah – jumlah piutang dari tiap pelanggan. Universitas Sumatera Utara 7. Administrasi Administration a. Mencatat setiap pesanan barang yang datang dari pihak luar ekstern dan dalam intern perusahaan. b. Menerima pesanan barang dari pelanggan pada buku pesanan barang yang telah dipersiapkan. c. Membuat surat barang keluar dari gudang sesuai dengan pesanan pelanggan. 8. Teknisi dan transportasi Technition Transportation a. Teknisi bertanggung jawab terhadap semua kondisi mesin yang ada di perusahaan. b. Teknisi bertanggung jawab atas semua mobil pengantaran barang perusahaan. c. Bagian transportasi terdiri dari driver dan helper bertanggung jawab atas pengantaran barang kepada para pelanggan. 9. Gudang Warehouse a. Memeriksa jumlah dan keadaan barang di gudang baik secara rutin maupun berkala. b. Menyimpan dan mengeluarkan barang sesuai dengan surat yang ada. c. Memeriksa barang yang kembali atau batal sesuai dengan surat yang ada. d. Bertanggung jawab atas kondisi dan penyimpanan barang di gudang. Universitas Sumatera Utara

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Analisis Deskriptif Responden