Pengertian Agrowisata URAIAN TEORITIS TENTANG KEPARIWISATAAN

berbagai perusahaan yang bergerak dibidang jasa ataupun non jasa yang saling bekerja sama dan sama-sama bekerja menghasilkan suatu barang atau produk wisata yang dibutuhkan oleh wisatawan pada khususnya dan traveler pada umumnya selama dalam perjalananya semenjak ia meninggalkan tempat kediamanya dimana biasa ia tinggal sampai di tempat tujuan dan kembali lagi ke rumah dari mana ia berangkat semula. Untuk dapat membedakan antara industri biasa pada umumnya dengan industri pariwisata, berikut ini dijelaskan sifat-sifat khusus industri pariwisata yang dapat menuntun kita kepada pengertian yang benar akan industri pariwisata Dalam Yoeti, 1996: 169-167 : 1. Hasil atau produk industri pariwisata itu tidak dapat di pindah tempatkan. 2. Kegiatan produksi dan konsumsi terjadi pada saat yang bersamaan. 3. Hasil dan produk industri tidak dapat ditimbun, seperti halnya terjadi pada industri barang lainya. 4. Hasil atau produk industri pariwisata itu tidak mempunyai standar atau ukuran yang obyektif, seperti halnya dengan industri barang lainya yang mempunyai ukuran panjang,lebar, isi, dan lain-lain. 5. Calon konsumen tidak dapat mencoba atau mencicipi produk yang dibelinya. 6. Dari segi kepemilikan usaha, penyediaan produk industri pariwisata dengan membangun sasaran kepariwisataan yang memakan biaya besar, memiliki tingkat resiko yang tinggi karena perubahan elastisitas permintaan sangat peka sekali.

2.3 Pengertian Agrowisata

Agrowisata merupakan terjemahan dari istilah bahasa Inggris, agrotourism. Agro berarti pertanian dan tourism berarti pariwisatakepariwisataan. Agrowisata adalah berwisata ke daerah pertanian. Pertanian dalam arti luas mencakup pertanian rakyat, perkebunan, peternakan, dan perikanan. Pengembangan agrowisata atau desa wisata akan membangun komunikasi yang intensif antara petani dengan wisatawan. Harapanya petani bisa lebih kreatif mengola usaha taninya sehingga mampu menghasilkan produk yang menyentuh hati wisatawan. Menurut Yoeti 2000:143 “…Agrowisata adalah suatu jenis pariwisata yang khusus menjadikan hasil pertanian, peternakan, perkebunan sebagai daya tarik bagi wisatawan”. Dan menurut R.S. Damardjati 1995:5 “…Agrowisata adalah wisata pertanian dengan objek kunjungan daerah pertanian atau perkebunan yang sifatnya khas, yang telah dikembangkan sedemikian rupa sehingga berbagai aspek yang terkait dengan jenis tumbuhan yang dibudidayakan itu telah menimbulkan motivasi dan daya tarik bagi wisatawan yang mengunjunginya”. Aspek-aspek itu antara lain jenis tanaman yang khas, cara budidaya dan pengelolaan produknya, penggunaan teknik dan teknologi, aspek kesejarahanya, lingkungan alam dan juga sosial budaya disekelilingnya. Pengembangan agrowisata merupakan kombinasi antara pertanian dan dunia wisata untuk liburan di desa. Atraksi dari agrowisata adalah pengalaman bertani dan menikmati produk kebun bersama dengan jasa yang disediakan. agrowisata telah berkembang dan tercatat dalam basis data Direktorat Jenderal Pariwisata 19941995 terdapat delapan propinsi yaitu Sumatera Utara, Riau, Jawa Barat, Jawa Tengah dan DIY, Jawa Timur, NTB, Kalimantan Tengah, dan Kalimantan Barat. Agrowisata umumnya masih berupa hamparan suatu areal usaha pertanian dari perusahaan- perusahaan besar hingga petani kecil yang dikelola secara modern maupun tradisional dengan latar belakang keindahan alam. Agrowisata dapat dikelompokan ke dalam wisata ekologi eco-tourism, Deptan 2005:94 yakni”…kegiatan perjalanan wisata dengan tidak merusak atau mencemari alam dengan tujuan untuk mengagumi dan menikmati keindahan alam, hewan atau tumbuhan liar dilingkungan alaminya serta sebagai sarana pendidikan”. Antara ekowisata dan agrowisata berpegang pada prinsip yang sama. Prinsip-prinsip tersebut, menurut Wood, 2000 Dalam Pitana, 2002 adalah sebagai berikut: 1. Menekankan serendah-rendahnya dampak negatif terhadap alam dan kebudayaan yang dapat merusak daerah tujuan wisata. 2. Memberikan pembelajaran kepada wisatawan mengenai pentingnya suatu pelestarian. 3. Menekankan pentingnya bisnis yang bertanggung jawab yang bekerjasama dengan unsur pemerintah dan masyarakat untuk memenuhi kebutuhan penduduk lokal dan memberikan manfaat pada usaha pelestarian. 4. Mengarahkan keuntungan ekonomi secara langsung untuk tujuan pelestarian, manajemen sumberdaya alam dan kawasan yang dilindungi. 5. Memberikan penekanan pada kebutuhan zona pariwisata regional dan penataan serta pengelolaan tanam-tanaman untuk tujuan wisata di kawasan-kawasan yang ditetapkan untuk tujuan wisata tersebut. 6. Memberikan penekanan pada kegunaan studi-studi berbasiskan lingkungan dan sosial, dan program-program jangka panjang, untuk mengevaluasi dan menekan serendah-rendahnya dampak pariwisata terhadap lingkungan. 7. Mendorong usaha peningkatan manfaat ekonomi untuk negara, pebisnis, dan masyarakat lokal, terutama penduduk yang tinggal di wilayah sekitar kawasan yang dilindungi. 8. Berusaha untuk meyakinkan bahwa perkembangan pariwisata tidak melampui batas-batas sosial dan lingkungan yang dapat diterima seperti yang ditetapkan para peneliti yang telah bekerjasama dengan penduduk lokal. 9. Mempercayakan pemanfaatan sumber energi, melindungi tumbuh- tumbuhan dan binatang liar, dan menyesuaikanya dengan lingkungan alam dan budaya. Menurut Utama 2005 Pengembangan agrowisata dapat diarahkan dalam bentuk ruangan tertutup, ruangan terbuka atau kombinasi antara keduanya. Agrowisata ruang terbuka dapat dilakukan dalam dua pola yaitu alami dan buatan, yang dapat dirinci sebagai berikut : 1. Agrowisata Ruang Terbuka Alami Objek agrowisata ruangan terbuka alami ini berada pada areal dimana kegiatan tersebut dilakukan langsung oleh masyarakat petani setempat sesuai dengan kehidupan keseharian mereka. Masyarakat melakukan kegiatanya sesuai dengan apa yang biasa mereka lakukan tanpa ada pengaturan dari pihak lain. Untuk memberikan tambahan kenikmatan kepada wisatawan, atraksi- atraksi spesifik yang dilakukan oleh masyarakat dapat lebih ditonjolkan, namun tetap menjaga nilai estetika alaminya. Sementara fasilitas pendukung untuk kenyamanan wisatawan tetap disediakan sejauh tidak bertentangan dengan kultur dan estetika asli yang ada, seperti sarana transportasi, tempat berteduh dan keamanan dari binatang buas. Contoh agrowisata terbuka alami adalah kawasan Suku Baduy di Pandeglang dan Suku Naga di Tasikmalaya, Jawa Barat, Suku Tengger di Jawa Timur, Bali dengan teknologi subaknya dan Papua dengan berbagai pola atraksi pengelolaan lahan untuk budidaya umbi-umbian. 2. Agrowisata Ruang Terbuka Buatan Kawasan agrowisata ruang terbuka buatan ini dapat didesain pada kawasan- kawasan yang spesifik, namun belum dikuasai atau disentuh oleh masyarakat adat. Tata ruang peruntukan lahan diatur sesuai dengan daya dukungnya dan komoditas pertanian yang dikembangkan memiliki nilai jual untuk wisatawan. Demikian pula teknologi yang diterapkan diambil dari budaya masyarakat lokal yang ada, diramu sedemikian rupa sehingga dapat menghasilkan produk atraksi agrowisata yang menarik. Fasilitas pendukung untuk akomodasi wisatawan dapat disediakan sesuai dengan kebutuhan masyarakat modern, namun tidak mengganggu keseimbangan ekosistem yang ada. Kegiatan wisata ini dapat dikelola oleh suatu badan usaha, sedang pelaksananya tetap dilakukan oleh petani lokal yang memiliki teknologi yang diterapkan. Menurut Tirtawinata dan Fachruddin 1996, prinsip yang harus dipegang dalam sebuah perencanaan agrowisata yaitu sebagai berikut : 1. Perencanaan agrowisata sesuai dengan rencana pengembangan wilayah tempat agrowisata itu berada, 2. Perencanaan dibuat secara lengkap, tetapi sesederhana mungkin, 3. Perencanaan mempertimbangkan tata lingkungan dan kondisi sosial masyarakat sekitar, 4. Perencanaan selaras dengan sumber daya alam, sumber daya manusia, sumber dana dan teknik-teknik yang ada dan 5. Perlu dilakukan evaluasi sesuai dengan perkembangan yang ada. Ada beberapa aspek yang perlu dilaksanakan untuk pengembangan wisata agro menurut Situs Departemen Pertanian 2007 yaitu: 1. Aspek pengembangan sumber daya manusia 2. Aspek sumber daya alam 3. Aspek promosi, baik melalui media informasi atau dari mulut ke mulut 4. Aspek sarana transportasi 5. Aspek kelembagaan, baik pemerintah, swasta, maupun masyarakat Pengembangan agrowisata diharapkan sesuai dengan kapabilitas, tipologi, dan fungsi ekologis lahan sehingga akan berpengaruh langsung terhadap kelestarian sumber daya lahan dan pendapatan petani serta masyarakat sekitarnya. Kegiatan ini secara tidak langsung akan meningkatkan persepsi positif petani serta masyarakat sekitarnya akan arti pentingnya pelestarian sumber daya lahan pertanian.

BAB III TINJAUAN UMUM DAERAH CIWIDEY

3.1 Keadaan dan letak geografi

Ciwidey adalah sebuah Kecamatan di Kabupaten Bandung, Provinsi Jawa Barat yang berjarak ± 8 Km di sebelah selatan kota Bandung, dapat ditempuh dengan transportasi darat selama lebih kurang satu setengah jam perjalanan. Ciwidey terletak pada ketinggian ± 1600 diatas permukaan laut yang merupakan bagian dari Kabupaten Bandung yang terletak pada koordinat 6 ° 41` - 7 ° 19` LS dan 107 ° 22` - 108 ° 5` BT, dan berbatasan dengan : - Sebelah utara berbatasan dengan Kota Bandung, Kota Cimahi dan Kabupaten Sumedang - Sebelah selatan berbatasan dengan Kabupaten Cianjur - Sebelah Barat berbatasan dengan Kabupaten Bandung Barat - Sebelah Timur berbatasan dengan Kabupaten Garut Luas Kabupaten Bandung lebih kurang 1.762,39 km2 dengan jumlah penduduk lebih kurang 3.038.038 jiwa pada survei tahun 2007. Terdapat 31 Kecamatan di Kabupaten Bandung dan 277 DesaKelurahan. Salah satunya adalah Kecamatan Ciwidey yang mempunyai 7 desakelurahan antara lain : Ciwidey, Lebakmuncang, Panundaan, Panyocokan, Rawabogo, dan Sukawening. Kecamatan Ciwidey berhawa dingin dengan suhu rata-rata 23,5 C. Suhu udara yang sejuk menjadikan Ciwidey sebagai daerah perkebunan dan agrowisata serta