Latar Belakang Uji potensi antibakteri senyawa yang dihasilkan dalam susu fermentasi Yakult terhadap echerichia coli dan enterococcus faecalis.

BAB I PENGANTAR

A. Latar Belakang

Susu fermentasi dihasilkan dari susu air, casein, laktosa, lemak, lactalbumin dan garam elektrolit Alcamo, 1997 yang telah difermentasi oleh beberapa jenis bakteri sehingga menghasilkan senyawa yang dapat memberi karakteristik rasa, warna dan tekstur tertentu yang berbeda dari susu biasa Atlas, 1997. Susu fermentasi diketahui mengandung bakteri asam laktat yang menghasilkan metabolit sekunder yang dapat menekan pertumbuhan bakteri penyebab penyakit saluran pencernaan Buckle, Edwards, Fleet Wootton, 1987. Yakult ® termasuk produk susu fermentasi yang beredar di pasaran yang mengandung bakteri non patogen yang berguna untuk menjaga kesehatan dengan mempertahankan keseimbangan flora usus di saluran pencernaan. Maksud mempertahankan keseimbangan flora adalah mempertahankan keadaan dimana bakteri non patogen menghasilkan efek menguntungkan contoh: menghasilkan senyawa antimikroba bagi usus, dapat menetralkan efek merugikan dari bakteri patogen dan bakteri pembusuk sebagai flora yang berpotensi patogen. Hal ini dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan di usus sehingga manusia terhindar dari penyakit-penyakit yang berhubungan dengan organ tersebut Anonim, 2006. Produk ini mengandung bakteri yang merupakan salah satu genus bakteri asam laktat. Bakteri asam laktat BAL adalah bakteri yang menghasilkan asam laktat sebagai hasil utama dari metabolisme fermentasi karbohidrat Daeschel, 1989. Senyawa 1 PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI hasil fermentasi tersebut diketahui dapat menghambat pertumbuhan mikroorganisme lain Frazier Westhoff, 1988. Asam laktat mengubah kondisi lingkungan menjadi asam pH sekitar 3,5. Banyak bakteri patogen dihambat pertumbuhannya oleh kondisi asam tersebut dan tidak dapat tumbuh pada pH di bawah 4,5 Nester, Anderson, Roberts, Pearsall Nester, 2001, seperti Enterococcus faecalis dan E.coli Holt, Krieg, Sneath, Stanley Williams, 2000. Dari sekian banyak spesies flora usus manusia, E.coli dan E.faecalis termasuk salah satu di dalamnya. E.coli dan E.faecalis termasuk bakteri yang berpotensial patogen di usus Todar, 2002. Bila terjadi ketidakseimbangan flora, jumlah E.coli akan meningkat dan eksotoksin yang dihasilkan oleh E.coli juga bertambah. Eksotoksin ini yang dapat menyebabkan terjadinya diare Nester et al., 2001. Begitu juga dengan E.faecalis, ketika tidak terjadi keseimbangan flora usus, populasi E.faecalis akan meningkat dan menghasilkan cytolysin dalam jumlah yang besar sehingga mengakibatkan penyakit infeksi enterococcal pada manusia Koneman, Allen, Janda, Schreckenbergen, Winn,1997. Riana 2001 meneliti potensi senyawa yang dihasilkan oleh proses fermentasi yang dilakukan bakteri dalam dua produk susu fermentasi yaitu Yakult ® dan Kefir ® Yoghurt terhadap E. coli dan S. aureus dengan metode difusi. Hasil penelitian Riana 2001 menyimpulkan bahwa metabolit sekunder bakteri yang diisolasi dari Yakult ® dan Kefir ® Yoghurt tidak memiliki aktivitas antibakteri terhadap E.coli dan S. aureus. Berdasarkan latar belakang permasalahan di atas, diuji potensi senyawa yang dihasilkan oleh bakteri dalam susu fermentasi Yakult ® , khususnya terhadap E.coli dan E. faecalis. Senyawa dari bakteri dalam susu fermentasi Yakult ® diharapkan mempunyai potensi antibakteri terhadap E.coli dan E. faecalis. Uji potensi tersebut dapat ditunjukkan dengan diameter zona hambat yang terbentuk.

1. Perumusan Masalah

a. Bagaimana identitas isolat bakteri dalam susu fermentasi Yakult ® ? b. Apakah senyawa yang dihasilkan oleh bakteri dalam susu fermentasi Yakult ® menunjukkan potensi antibakteri terhadap Escherichia coli dan Enterococcus faecalis atau tidak?

2. Keaslian Penelitian

Penelitian berjudul Uji Potensi Antibakteri Senyawa yang dihasilkan oleh bakteri dalam susu fermentasi Yakult ® terhadap Enterococcus faecalis belum pernah dilakukan.

3. Manfaat Penelitian a. Manfaat teoritis

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi tentang potensi senyawa penghambat yang dihasilkan oleh bakteri dalam susu fermentasi Yakult ® terhadap E.coli dan E.faecalis.

b. Manfaat praktis

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan sumbangan informasi bagi pengobatan, tentang senyawa yang dihasilkan oleh bakteri dalam susu fermentasi Yakult ® dalam menghambat bakteri patogen di saluran pencernaan. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

B. Tujuan Penelitian