Informan 2 DESKRIPSI INFORMAN PENELITIAN

peserta melakukan pelatihan dan pengujian di Jakarta. Pelatihan itu dilakukan selama kurang lebih setahun Program fast track ini memberikan berbagai pelatihan yakni pelatihan soft skill atau pengembangan diri dan hard skill atau pengetahuan dan keterampilan teknis perbankan. Pelatihan soft skill atau pengembangan diri bertujuan membentuk karakter dan sikap kepemimpinan bagi peserta. Pelatihan hard skill mempelajari pengetahuan dan keterampilan teknis perbankan. Pelatihan hard skill ini atau dibagi menjadi dua, yakni basic banking dan specific banking. Basic banking bertujuan mempelajari pengetahuan dasar tentang dunia perbankan sedangkang specific banking bertujuan mempelajari pengetahuan yang haris diketahui sehubungan dengan pekerjaan yang akan dilakukan pada saat penempatan. Selain itu, peserta pelatihan khusus ini juga mendapatkan On The Job Training atau magang yang tujuannya mempelajari hal-hal yang berhubungan dengan pekerjaan dengan cara mengerjakan secara langsung pekerjaan tersebut.

2. Informan 2

a. Deskripsi Informan Informan kedua dalam penelitian ini berinisial A. A adalah pria lajang berumur 25 tahun. A mempunyai perawakan yang agak gemuk. A adalah pribadi yang humoris dan ramah. Ketika diwawancara oleh peneliti, informan dengan santai menceritakan pengalamannya baik dalam pelatihan dan pekerjaannya saat ini. Hal ini membuat kondisi wawancara berjalan dengan lancar dan menyenangkan. A adalah lulusan sarjana bidang teknik sipil dari salah satu institut teknologi negeri di Bandung. Pada awalnya informan mengikuti suatu acara lowongan pekerjaan. Disana informan tertarik pada program pelatihan khusus yang menawarkan penghasilan yang besar dari sebuah perusahaan perbankan BUMN. Akhirnya informan memutuskan untuk mengikuti seleksi program pelatihan khusus tersebut dan lulus hingga bekerja sebagai manajer saat ini. b. Gambaran program fast track A merupakan lulusan program fast track tahun 2012 yang dilakukan oleh bank BRI. Di bank BRI sendiri program ini dinamakan PPS atau program pengembangan staf. Program ini bertujuan merekrut calon pemimpin di level manajemen baik itu sebagai kepala bagian, pimpinan cabang, pimpinan wilayah hingga direksi. Program PPS ini memiliki dua jalur yakni jalur internal dan jalur eksternal. Jalur internal merupakan jalur khusus bagi karyawan internal bank BRI yang sudah bekerja selama 2 tahun. Jalur eksternal sendiri diperuntukan bagi pelamar umum diluar karyawan bank BRI. Kedua jalur tersebut juga memberlakukan seleksi awal masuk program PPS. Peserta program PPS akan mengikuti pendidikan dan pelatihan selama setahun lebih. Beberapa syarat peserta program ini adalah berusia tidak lebih dari 27 tahun, minimal memiliki ijazah SI dengan IPK 3,00, belum menikah dan bersedia tidak menikah sampai dengan satu tahun setelah diangkat sebagai pekerja tetap BRI serta bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia. Di dalam program ini, peserta akan mendapatkan berbagai pendidikan dan pelatihan. Di awal mereka melakukan pelatihan semi- militer selama beberapa minggu untuk melatih sikap kedisiplinan dan mental. Selanjutnya, mereka mempelajari mengenai perusahaan BRI itu sendiri dan dunia perbankan seperti operasional, kredit, pelayanan konsumen dan perhitungan kas. Selain itu, peserta program PPS juga melakukan On The Job Training OJT selama beberapa bulan di suatu daerah. Mereka mempelajari sekaligus bekerja secara langsung pada beberapa sisi seperti operasional, kredit, teller dan bahkan menjadi seorang satpam. Istimewanya program ini yakni peserta yang telah lulus secara otomatis berada pada level 7. Hal ini sangat berbeda jauh jika dibandingkan dengan seleksi karyawan melalui jalur regular dimana harus melalui tahapan dari paling bawah sebagai karyawan alih daya, kontrak hingga dterima sebagai karyawan tetap yang baru mendapatkan level 3.

3. Informan 3