Rubrik Penilaian Teks Berita

6 Tahap 6: Evaluasi Para siswa dan guru melakukan evaluasi mengenai kontribusi tiap kelompok terhadap pekerjaannya. Evaluasi dapat dilakukan pada setiap siswa secara individual maupun kelompok, atau keduanya.

4. Rubrik Penilaian Teks Berita

Dalam penulisan teks berita, perlu memperhatikan berbagai aspek yang membangun. Oleh karena itu, diperlukan rubrik penilaian teks berita. Rubrik penilaian tersebut mempergunakan model skala interval untuk tiap tingkat tertentu pada tiap aspek yang dinilai. Rubrik penilaian tersebut digunakan sebagai pedoman penilaian karangan karena dinilai lebih rinci dan teliti dalam memberikan skor, tentunya lebih dapat dipertanggungjawabkan Nurgiyantoro, 2013: 440. Walau demikian, rubrik penilaian karangan tersebut kurang cocok jika diterapkan dalam pembelajaran menulis teks berita karena unsur dan kriteria yang digunakan sebagai penilaian kurang sesuai dengan unsur-unsur yang harus diperhatikan dalam menulis teks berita. Unsur-unsur yang harus diperhatikan dalam menulis teks berita antara lain kelengkapan isi berita yang harus memenuhi unsur 5W + 1H, organisasi isi teks berita, kosakata, dan mekanik. Oleh karena itu, peneliti memodifikasi model rubrik penilaian tersebut sehingga lebih sesuai jika diterapkan untuk menilai teks berita. Modifikasi tersebut meliputi modifikasi pada aspek-aspek yang dinilai, deskriptor atau kriteria penilaian yang disesuaikan dengan kaidah teks berita, dan perolehan skor. Aspek yang dinilai dalam rubrik penilaian tugas menulis bebas yang digunakan dalam program ESL English as a Second Language adalah isi, organisasi, kosakata, penggunaan bahasa, dan mekanik, sedangkan aspek yang dinilai dalam rubrik penilaian teks berita yang telah dimodifikasi berisi empat aspek, antara lain. 1 Isi, meliputi kelengkapan informasi dari teks berita dan mencakup unsur 5W + 1H; 2 Organisasi, meliputi kelengkapan struktur teks berita; 3 Kosakata, meliputi ketepatan pilihan kata yang digunakan; 4 Mekanik, meliputi penguasaan aturan penulisan ejaan. Deskriptor dalam rubrik penilaian tugas menulis teks berita tersebut dimodifikasi dengan menyesuaikan kaidah teks berita. Selanjutnya, pada bagian skoring modifikasi dilakukan dengan memberikan bobot yang berbeda pada skor maksimal tiap aspek. Aspek paling penting seperti kualitas isi memiliki skor maksimal 30 karena kriteria utama yang harus dipenuhi seperti kepadatan informasi teks berrita. Selanjutnya pada aspek kosakata juga memiliki skor maksimal 30, aspek organisasi memiliki skor maksimal 25, serta aspek mekanik memiliki skor maksimal 15.

5. Penerapan Teknik