Keefektifan Teknik Group Investigation dalam Pembelajaran Menulis

kontrol dan kelompok eksperimen dilakukan untuk mengetahui perbedaan kemampuan menulis teks berita antara kelompok kontrol yang mendapat pembelajaran menggunakan teknik konvensional dan kelompok eksperimen yang mendapat pembelajaran menggunakan teknik Group Investigation. Berdasarkan penghitungan statistik uji-t sampel bebas data pascates kelompok kontrol dan kelompok eksperimen dengan program SPSS versi 22.0 menghasilkan t 5,874 dan nilai p sebesar 0,000. Nilai p lebih kecil dari taraf signifikansi 5, menunjukkan bahwa terdapat perbedaan skor rata-rata pascates kelompok kontrol dan kelompok eksperimen yang signifikan. Dengan demikian, perbedaan tersebut menunjukkan bahwa teknik Group Investigation efektif digunakan dalam pembelajaran menulis teks berita siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Gamping.

2. Keefektifan Teknik Group Investigation dalam Pembelajaran Menulis

Teks Berita Siswa Kelas VIII SMP Negeri 2 Gamping Tingkat keefektifan penggunaan teknik Group Investigation dalam pembelajaran menulis teks berita pada siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Gamping dapat diketahui setelah siswa mendapat perlakuan pembelajaran menulis teks berita menggunakan tektik tersebut. Hal ini ditunjukkan dari hasil analisis uji-t data prates dan pascates kemampuan menulis teks berita kelompok eksperimen dengan bantuan program SPSS 22.0. Hasil uji-t diperoleh t sebesar 17,350 dengan df = 33, pada taraf kesalahan 0,05 5. Selain itu, diperoleh nilai p sebesar 0,000. Nilai p lebih kecil daripada taraf kesalahan sebesar 0,05. Skor rata-rata kelompok eksperimen 9,53, sedangkan skor rata-rata kelompok kontrol hanya mengalami peningkatan sebesar 6,39. Berdasarkan hasil peningkatan skor rata-rata serta hasil uji-t tesebut, dapat disimpulkan bahwa teknik Group Investigation efektif digunakan dalam pembelajaran menulis teks berita. Hal ini juga terbukti dari hasil analisis menggunakan hasil penghitingan gain score. Penggunaan teknik Group Investigation pada kelompok eksperimen dikatakan efektif apabila rerata gain ternormalisasi kelompok kontrol. Hasil perhitungan prates dan pascates kelompok eksperimen memperoleh gain score 9,5294 dan hasil perhitungan prates dan pascates kelompok kontrol memperoleh gain sebesar 6,3824. Berdasarkan perolehan gain dapat diketahui gain score kelompok eksperimen lebih besar dibandingkan dengan gain score kelompok kontrol. Dengan demikian, hasil penghitungan gain score menunjukkan bahwa teknik Group Investigation efektif digunakan dalam pembelajaran menulis teks berita siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Gamping. Teknik Group Investigation melatih siswa untuk menumbuhkan kemampuan berpikir mandiri. Siswa akan terdorong untuk belajar lebih aktif. Siswa selalu dituntut untuk berpikir tentang suatu persoalan dan mereka mencari sendiri cara penyelesaiannya. Dengan demikian mereka akan lebih terlatih untuk selalu menggunakan keterampilan pengetahuannya, sehingga pengetahuan dan pengalaman belajar mereka akan tertanam untuk jangka waktu yang cukup lama. Siswa kelompok eksperimen juga dilatih untuk berdiskusi dengan temannya untuk memperoleh kesimpulan akhir dari informasi-informasi yang telah mereka peroleh. Berdasarkan hal-hal yang telah diuraikan di atas, dapat disimpulkan bahwa dalam sebuah pembelajaran menulis teks berita diperlukan teknik pembelajaran yang mendukung yang sesuai dengan kondisi siswa dan guru, sehingga dapat tercipta suasana kelas yang aktif. Dengan demikian, siswa dapat lebih mudah meningkatkan kemampuannya dalam menulis. Teknik Group Investigation lebih efektif digunakan dalam pembelajaran menulis teks berita karena dengan melakukan investigasi dapat membantu mengarahkan siswa dalam memberikan ide dan informasi sebagai bahan menulis berita serta teknik Group Investigation mengajarkan siswa untuk lebih aktif. Dengan demikian, hasil penelitian ini mendukung teori yang telah dikemukakan dan sesuai dengan tujuan penelitian yang telah ditetapkan, yaitu untuk mengetahui perbedaan kemampuan menulis teks berita antara siswa yang mengikuti pembelajaran menulis teks berita menggunakan teknik Group Investigation dan siswa yang mengikuti pembelajaran menulis teks berita menggunakan teknik konvensional serta untuk mengetahui keefektifan teknik Group Investigation dalam pembelajaran menulis teks berita pada siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Gamping.

C. Keterbatasan Penelitian