Struktur Organisasi Job Description pada Bagian Kemahasiswaan Fakultas Ekonomi

12

C. Struktur Organisasi

Struktur organisasi merupakan suatu gambaran skematis tentang pola interaksi dari hubungan kerja sama orang-orang pada tiap bagian yang terdapat dalam suatu organisasi perusahaan, yaitu mengenai hubungan antara pembagian tugas dan fungsi-fungsi dari pekerjaan yang akan dilakukan serta wewenang yang mengalir dari atasan menuju bawahan dan sebaliknya. Struktur organisasi diperlukan untuk membedakan batas-batas wewenang dan tanggung jawab secara sistematis yang menunjukkan adanya hubungan keterkaitan antara setiap bagian untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan. Melalui struktur organisasi yang baik, pengaturan pelaksanaan dapat diterapkan, sehingga efisiensi dan efektivitas kerja dapat diwujudkan melalui kerjasama dengan koordinasi yang baik sehingga tujuan perusahaan dapat dicapai. Struktur organisasi pada Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara adalah sistem garis yaitu aliran perintah dan pengawasan berasal dari pimpinan tertinggi yang mengalir ke bawah secara keseluruhan. Struktur organisasi bagian Kemahasiswaan dan Alumni Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara dapat dilihat pada Gambar 2.1. 13 Sumber : Bagian Kemahasiswaan dan Alumni 2013 Gambar 2.1. Bagan Struktur Bagian Kemahasiswaan dan Alumni Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara DEKAN PEMBANTU DEKAN I PEMBANTU DEKAN II PEMBANTU DEKAN III KEPALA BAGIAN TATA USAHA KASUBAG KEPEGAWAIAN KASUBAG PENDIDIKAN KASUBAG KEMAHASISWAAN KASUBAG KEUANGAN KASUBAG PERLENGKAPAN STAFF ADMINISTRASI BAGIAN KEMAHASISWAAN STAFF ADMINISTRASI BAGIAN KEMAHASISWAAN STAFF ADMINISTRASI BAGIAN KEMAHASISWAAN

D. Job Description pada Bagian Kemahasiswaan Fakultas Ekonomi

Universitas Sumatera Utara Tugas pada bagian Kemahasiswaan dan Alumni Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara adalah : 1. Menyusun rencana kerja dan anggaran tahunan RKAT sub bagian dan mempersiapkan penyusunan RKAT bagian. 2. Mengumpulkan dan mengolah data dibidang kemahasiswaan dan alumni. 3. Melakukan administrasi kemahasiswaan. 4. Melakukan urusan pemberian izinrekomendasi kegiatan mahasiswaan. 5. Mempersiapkan usul pemilihan mahasiswa berprestasi. 6. Mempersiapkan pelaksanaan kegiatan kemahasiswaan tingkat universitas. 7. Melakukan pengurusan beasiswa, pembinaan karir, dan layanan kesejahteraan mahasiswa. 8. Melakukan pemantauan pelaksanaan kegiatan pembinaan kemahasiswaan. 9. Mengoperasionalkan sistem informasi kemahasiswaan dan alumni. 10. Menyusun laporan kerja sub bagian dan mempersiapkan penyusunan laporan bagian.

E. Kinerja Kegiatan Terkini