Perumusan Masalah Kerangka Konseptual Hipotesis

Labuhan Deli Kab. Deli Serdang. Berdasarkan uraian tersebut, penulis tertarik untuk melakukan penelitian pada pengusaha air minum isi ulang di Jalan Veteran Kec. Labuhan Deli Kab. Deli Serdang dengan judul: ”Pengaruh Pengetahuan Kewirausahaan dan Kemandirian Pribadi terhadap Kinerja Usaha Studi Kasus Pada Pengusaha Depot Air Minum Isi Ulang Di Jalan Veteran Kec. Labuhan Deli Kab. Deli Serdang”.

B. Perumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan tersebut, maka penulis merumuskan masalah sebagai berikut: ”Apakah terdapat pengaruh pengetahuan kewirausahaan dan kemandirian pribadi terhadap kinerja pengusaha depot air minum isi ulang di Jalan Veteran Kec. Labuhan Deli Kab. Deli Serdang?”

C. Kerangka Konseptual

Kerangka konseptual merupakan sintesa tentang hubungan antara variabel yang disusun dari berbagai teori yang telah dideskripsikan Sugiyono, 2005, dengan demikian dalam rangka penelitian ini dikemukakan variabel yang akan diteliti yaitu pengetahuan kewirausahaan dan kemandirian pribadi sebagai variabel bebas dan kinerja usaha sebagai variabel terikat. Pengetahuan kewirausahaan adalah keseluruhan apa yang diketahui tentang segala bentuk informasi yang diolah dan berproses dalam ranah kognitif berupa ingatan dan pemahaman tentang cara berusaha sehingga menimbulkan keberanian mengambil resiko secara rasional dan logis dalam menangani suatu Universitas Sumatera Utara usaha Ranto, 2007:22. Kemandirian pribadi adalah kekuatan diri dalam upaya untuk menciptakan lapangan pekerjaan baru tanpa harus bergantung kepada orang lain, mulai dari menciptakan ide, menetapkan tujuan, sampai pada pencapaian kepuasan Ranto, 2007:24. Berdasarkan kedua uraian diatas dapat disimpulkan bahwa semakin seorang pengusaha memiliki pengetahuan kewirausahaan dan memiliki kemandirian pribadi, maka ia akan semakin berkualitas dalam menampilkan kinerja. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa masing-masing variabel tersebut pengetahuan kewirausahaan dan kemandirian pribadi memiliki pengaruh pada kinerja usaha. Berdasarkan uraian tersebut maka dibuat kerangka konseptual sebagai berikut: Gambar 1.1 Kerangka Konseptual Sumber: Ranto 2007, diolah oleh penulis

D. Hipotesis

”Hipotesis merupakan jawaban sementara terhadap rumusan masalah penelitian” Sugiyono, 2005:51. Berdasarkan perumusan masalah diatas, maka KINERJA USAHA Y 1. Semangat kerja 2. Kualitas kerja 3. Produk unggulan 4. Keberhasilan 5. Akuntabilitas KEMANDIRIAN PRIBADI X 2 1. Kebebasan berpikir 2. Keberanian Menghadapi tantangan 3. Kedewasaan 4. Keterampilan 5. Menentukan Skala Prioritas PENGETAHUAN KEWIRAUSAHAAN X 1 1. Pengetahuan langsung 2. Pengetahuan tidak langsung Universitas Sumatera Utara peneliti merumuskan hipotesis sebagai berikut: ”Pengetahuan kewirausahaan dan kemandirian pribadi berpengaruh terhadap kinerja pengusaha depot air minum isi ulang di Jalan Veteran Kec. Labuhan Deli Kab. Deli Serdang”

E. Tujuan dan Manfaat Penelitian 1. Tujuan Penelitian