Metode Penelitian Lokasi Penelitian Unit Analisis Jenis dan Sumber Data

44

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

3.1 Metode Penelitian

Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Menurut Arikunto 2005, 234 “penelitian deskriptif adalah “penelitian yang dimaksudkan untuk informasi mengenai suatu gejala yang ada, yaitu keadaan gejala menurut apa adanya pa da saat penelitian dilakukan”. Sedangkan menurut Sugiyono 2010, 29 “ Metode deskriptif adalah metode yang digunakan untuk menganalisis data dengan cara mendeskripsikan atau menggambarakan data yang telah terkumpul sebagaimana adanya yang berlaku untuk umum atau generalisasi. Dengan demikian penelitian dalam bentuk deskriptif ini diharapkan dapat memberikan gambaran yang jelas tentang kualitas perangkat lunak Openbiblio di perpustakaan UIN Suska Riau.

3.2 Lokasi Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan di Perpustakaan Uin Suska Riau yang terletak di jalan HR.Soebrantas Nomor 15 km 15 Riau, Pekanbaru.

3.3 Unit Analisis

Penelitian ini menggunakan unit analisis. Arikunto 2006, 143 menyatakan bahwa yang dimaksud dengan unit analisis dalam penelitian adalah “satuan tertentu yang diperhitungkan sebagai subjek penelitian”. Berdasarkan pendapat di atas maka penulis mengambil unit analisis dalam penelitian ini perangkat lunak Openbiblio di perpustakaan UIN Suska Riau. Universitas Sumatera Utara 45

3.3 Jenis dan Sumber Data

Jenis dan sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah : a. Data Primer, yaitu data yang diperoleh secara langsung dari observasi. Observasi merupakan metode pengumpulan data dengan cara pengamatan atau peninjauan langsung terhadap objek penelitian yaitu mengumpulkan, menelaah dan mengamati perangkat lunak pada perpustakaan UIN Suska Riau. Data dikumpulkan langsung sendiri oleh peneliti dari tempat objek penelitian. b. Data Sekunder, yaitu data yang mendukung data primer dan diperoleh melalui studi kepustakaan seperti : buku, jurnal, dokumen lain yang berhubungan dengan penelitian.

3.3 Instrumen Penelitian